Aplikasi dan Permainan Sumbang Rp25 T untuk Ekonomi RI Tahun ini
Merdeka.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, mengungkapkan, subsektor permainan (game) memberikan kontribusi positif terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada 2021. Developer aplikasi dan game disebut menyumbang sekitar Rp 25 triliun untuk PDB.
"Data dari outlook pariwisata dan ekonomi kreatif 2020/2021, subsektor aplikasi dan game developer akan menyumbang sekitar Rp 25 triliun terhadap PDB negara," kata Sandiaga dalam Weekly Press Briefing pada Senin (2/8).
Melihat potensi besar di industri ekonomi kreatif ini, kata Menteri Sandiaga, Kemenparekraf pun memfasilitasi keikutsertaan game developer Indonesia ke Tokyo Game Show 2021. Acara ini akan digelar pada September-Oktober 2021 secara hybrid, yakni daring dan luring.
-
Mengapa industri game di Indonesia terus berkembang? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Bagaimana Pelindo berkontribusi pada perkembangan sektor pariwisata? 'Kami berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam mengembangkan sektor pariwisata Indonesia, sejumlah proyek penunjang wisata juga terus kami kebut salah satunya BMTH. Targetnya 2024 bisa beroperasi sehingga kunjungan Cruise akan bertambah,' ujarnya.
-
Apa kontribusi besar UMKM terhadap ekonomi nasional? Jadi kalau melihat data ini UMKM kita ini sumbangsinya terhadap ekonomi nasional kita sangat besar. Bayangkan 97 persen tenaga kerja ini di-supply dari UMKM kita,' ucapnya.
-
Apa kontribusi AI terhadap ekonomi Indonesia? Artificial Intelligence (AI) punya kontribusi yang menggiurkan bagi ekonomi Indonesia. Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, mengatakan Artificial Intelligence (AI) memiliki peran besar dalam mengubah lanskap industri telekomunikasi.
-
Bagaimana Alam Ganjar membantu perkembangan esports di Indonesia? Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Zinedine Alam Ganjar, CEO Pigmy Esports dan Dani Sumarsono, Presiden Direktur CBN. Kerjasama ini diharapkan bisa turut memajukan olahraga esports tanah air.
-
Bagaimana Pelindo membantu mengembangkan pariwisata Bali? Selain itu, para delegasi akan diajak untuk mengunjungi Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang disiapkan untuk menjadi jangkar dalam membangun konektivitas pariwisata di Indonesia, kemudian menyambangi Desa Penglipuran, desa binaan Pelindo yang pada bulan Oktober lalu mendapat penghargaan pariwisata berkelanjutan dan terpilih menjadi salah satu desa wisata terbaik dunia versi The United Nation World Tourism Organization (UNWTO).
Acara besar tersebut dinilai dapat menunjukkan kualitas game Indonesia di mata global. Menurutnya, Indonesia memiliki potensi yang luas biasa dan sangat menjanjikan.
"Indonesia akan berpartisipasi secara daring karena keterbatasan yang harus kita atasi. Harapan kami melalui ajang ini, para peserta dapat menunjukkan kualitas game Indonesia di mata global," tutur Menteri Sandiaga.
Selanjutnya
Menteri Sandi berharap, eksibisi video game terkemuka di kawasan Asia tersebut akan membuka peluang untuk para pelaku dari pengembang game di Tanah Air. Sebab, game dan aplikasi merupakan salah satu subsektor ekonomi kreatif yang potensial.
"Kita sudah melihat beberapa contoh game seperti dari Yogyakarta dan Kediri, luar biasa dan kita punya potensi yang sangat menjanjikan," ungkapnya.
Ini bukan kali pertama Indonesia berpartisipasi di Tokyo Game Show. Sebelumnya, Indonesia telah berpartisipasi dalam Tokyo Game Show 2018 dengan membawa 7 peserta.
Delegasi Indonesia pada Tokyo Game Show 2021 antara lain adalah 4happy Studio, Agate, Algorocks, Ayoo Kreasi, dan Big Fire Studio. Total ada 19 perwakilan dari Indonesia.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Banyak orang yang rela mengeluarkan uang dalam jumlah besar hanya untuk game online.
Baca SelengkapnyaSalah satu agenda yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah perihal finalisasi Peraturan Presiden (Perpres) Industri Game Nasional.
Baca SelengkapnyaLangkah-langkah ini guna mendorong ekonomi kreatif di Indonesia semakin semarak.
Baca SelengkapnyaIndonesia semakin memiliki daya tarik dan diharapkan semakin banyak investasi untuk di sektor parekraf.
Baca SelengkapnyaMenteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mendorong percepatan pengembangan industri gim nasional di tingkat daerah.
Baca SelengkapnyaIndustri telekomunikasi dan game di Indonesia tengah mengalami perkembangan yang luar biasa di Asia.
Baca SelengkapnyaDari jumlah tersebut, Rp376,13 miliar merupakan hasil dari PPh 22 atas transaksi penjualan kripto di exchanger dan Rp422,71 miliar.
Baca SelengkapnyaSandiaga membahas pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 sebagai event wisata olahraga.
Baca SelengkapnyaAlasan BRI mendukung perhelatan BRI Liga 1 2024-2025 tak lepas dari faktor ekonomi yang diciptakan dengan bergulirnya kompetisi.
Baca SelengkapnyaSunarso optimis bahwa penyelenggaraan BRI Liga 1 tidak hanya meneruskan momentum kebangkitan sepak bola Indonesia, tapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi
Baca SelengkapnyaMenparekraf Sandiaga Uno optimistis Pemilu 2024 berdampak positif pada sektor pariwisata, begitu pula dengan Piala Dunia U-17 di Indonesia.
Baca SelengkapnyaKontribusi pajak kripto yang besar diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia.
Baca Selengkapnya