Aset Kripto Jadi Tren Dalam Negeri, Bisa Dijadikan Lahan Investasi?
Merdeka.com - potensi aset kripto di Indonesia masih terbuka lebar. Apalagi dengan perkembangan pasar uang digital ini yang juga teru menerus mengalami pertumbuhan.
Ketua Umum Asosisasi Pedagang Aset Kripto Indonesia (Aspakrindo) Teguh Kurniawan mengatakan, studi sebuah konsultan mengungkap, 11 persen masyarakat Indonesia akan terhubung dengan industri kripto. Studi itu tidak menjelaskan secara rinci potensi transaksinya, namun dia berharap jumlah masyarakat yang mengadopsi kripto melesat.
Melihat potensi ini, sset kripto dalam negeri Tokenoid menggabungkan konsep main game sambil investasi, di mana para pelaku industri kreatif baik para gamer maupun desainer diberikan kesempatan dan ruang untuk berinvestasi dalam bentuk koin digital.
-
Siapa yang bisa untung dari NFT? NFT dapat meningkatkan pendapatan bagi musisi melalui beberapa cara. Pertama, NFT musik dapat menawarkan solusi yang layak untuk merevisi model pendapatan dan kepemilikan tradisional dalam industri musik.
-
Di mana kawasan potensial untuk investasi di Jakarta? Dia bilang, jika IKN benar-benar menjadi ibu kota, maka kawasan sekitar Monas, Masjid Istiqlal dan Bundaran Hotel Indonesia (HI) direncanakan menjadi area potensial untuk investasi dan perubahan peruntukan menjadi wilayah komersial.
-
Siapa yang mendorong investasi berkolaborasi? Di sisi lain, pihaknya mendorong setiap investasi yang masuk ke daerah, wajib berkolaborasi dengan pengusaha-pengusaha dan pelaku UMKM setempat. Maka dari itu, ia meminta praja IPDN yang sudah lulus bisa berkontribusi untuk merealisasikan target.
-
Apa yang dilakukan OJK untuk investasi kripto? Kendati industri kripto mengalami kebangkitan pasca menangnya Trump dalam Pilpres AS, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tetap mengingatkan bahwa meskipun kripto menarik, instrumen ini memiliki risiko tinggi dan masih tergolong spekulatif.Oleh karena itu, OJK menekankan pentingnya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar mereka memahami dengan baik risiko dan cara berinvestasi di kripto sebelum memulai.
-
Mengapa Mendag mendorong kolaborasi di sektor Kripto? “Tujuannya, agar Perdagangan Aset Kripto dapat berjalan lebih konstruktif dan efektif,“ imbuhnya.
-
Bagaimana NFT bisa membantu musisi berkolaborasi? Musisi sebagai pemegang NFT dapat berkolaborasi dengan sesama musisi dan penggemar tanpa melanggar hak cipta, menciptakan peluang kolaborasi yang inovatif.
Inisiator Tokenoid, Andry Bayu Pakoso mengatakan, menyatukan blockchain dan game dalam dunia mata uang digital atau cryptocurrency memang bukanlah sesuatu yang baru. Namun, Tokenoid hadir sebagai token buatan Indonesia dengan backbone komunitas gamer yang sudah terbangun dengan kuat.
"Tokenoid berawal sebagai game studio yang diciptakan untuk game finance yang terkoneksi dengan blockchain. Tokenoid hadir sebagai wadah bagi para pehobi game dan memberi kesempatan kepada mereka untuk berinvestasi," ujar Andry dikutip dari Antara, Rabu (3/11).
Sebagai milenial, Andry tak memungkiri bahwa selama ini bermain game selalu diasosiasikan sebagai kegiatan kaum rebahan, yang hanya buang buang waktu. Bermain game pun tak jauh dari stigma negatif.
"Inilah yang mendasari lahirnya Tokenoid, kenapa tidak game itu dikoneksikan ke blockchain, sehingga para gamer serta para gamer melek investasi termasuk kripto. Game dan blockchain adalah industri kreatif berbasis digital. Dengan kata lain lewat Tokenoid membuat game, atau sekedar 3D modeling game, tidak hanya berkutat pada konvensional namun juga masuk ranah kripto dan investasi," kata Andry.
Walaupun segmen awalnya spesifik untuk para gamers, tetapi investor yang ingin trading juga dapat memanfaatkan Tokenoid dengan tidak harus menjajal game. Namun, bagi para gamers, mereka akan mendapatkan token reward setiap memainkan platform game yang disediakan.
Untuk pre-sale akan dilakukan di platform pinksale dan Andry bersama timnya menargetkan softcap sebesar 400BNB atau setara USD 200.000 dan target hardcap sebesar 800BNB atau setara USD 400.000. Tidak muluk-muluk, Andry optimis Tekonoid yang dirilis di PinkSale akan habis terjual dalam waktu satu jam. Untuk transaksi sendiri, untuk konversi kripto-nya menggunakan BNB sebagai mata uang penukaran.
"Mengapa kami pilih BNB, Karena Tokenoid sendiri, berada di dalam jaringan blockchain binance yang dimana currency utamanya adalah BNB. Selanjutnya, setelah dirilis di market secara sah, nantinya $NOID sendiri, dapat dikonvesikan ke berbagai jenis mata uang crypto lainnya," ujar Andry.
Suplai
Secara keseluruhan, terdapat 25 juta suplai Tokenoid yang akan di pasarkan secara langsung di blockchain dan gamenya. Sementara saat ini yang dirilis saat pre-sale adalah 40 persen dari jumlah total suplai.
Harga dasar Tokenoid saat pre-sale, sebesar 12.950 koin per 1 BNB atau setara Rp500 per satu koin. Pada saat presale, minimal transaksi (minimum buy) di PinkSale, Sebesar 0,1 BNB, dan maksimum 5 BNB. Kurang dari 24 jam atau setelah Presale selesai, investor sudah bisa klaim token yang sudah di transaksikan.
Secara jangka panjang, Andry optimistis Tokenoid akan mampu menjadi koin digital bakcbone dalam negeri yang akan berkolaborasi dengan blockchain lainnya serta developer dan kreator untuk membuka wawasan para anak muda khususnya tentang aset digital dan investasi kripto.
"Tokenoid akan terus mengembangkan produk beserta NFT marketplace, menggandeng designer, gamer, influencer untuk mengedukasi secara massif masyarakat Indonesia," kata Andry.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jumlah nilai transaksi kripto di Indonesia per Februari 2024 juga mencapai Rp33,69 triliun.
Baca SelengkapnyaNilai ekonomi digital Indonesia diperkirakan akan mencapai USD 146 miliar pada tahun 2025. Angka tersebut menjadi yang terbesar di kawasan Asia Tenggara.
Baca SelengkapnyaKontribusi pajak kripto yang besar diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia.
Baca SelengkapnyaDalam industri keuangan, teknologi blockchain telah membuka jalan bagi konsep keuangan terdesentralisasi (DeFi).
Baca SelengkapnyaDi bulan Mei, terdapat penambahan jumlah investor kripto sebanyak 363.101 dengan total investor mencapai 19,75 juta.
Baca SelengkapnyaPeluang karir di industri blockchain tidak terpatok hanya dalam sektor IT (developer saja), tetapi tetap membutuhkan sektor lain.
Baca SelengkapnyaPeluang pertumbuhan dan inovasi bagi perusahaan akan semakin terbuka lebar
Baca SelengkapnyaBerdasarkan hasil survei Chainalysis, Indonesia menduduki peringkat kelima sebagai negara yang memiliki pertumbuhan kripto terbesar di dunia.
Baca SelengkapnyaLangkah ini dinilai semakin menguatkan kepercayaan regulator terhadap potensi pertumbuhan dan pentingnya aset kripto dalam pasar keuangan global.
Baca SelengkapnyaLangkah-langkah ini guna mendorong ekonomi kreatif di Indonesia semakin semarak.
Baca SelengkapnyaJika ditotal dari Januari-Agustus 2023, total nilai transaksi aset kripto sebesar Rp86,45 triliun.
Baca SelengkapnyaMengutip data dari Coinmarketcap, terdapat lebih dari 300 token yang masuk dalam kategori AI.
Baca Selengkapnya