Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bank Dunia prediksi PDB Indonesia tumbuh 5,3 persen di 2018

Bank Dunia prediksi PDB Indonesia tumbuh 5,3 persen di 2018 bank dunia. worldbank.org

Merdeka.com - Kepala Perwakilan Bank Dunia di Indonesia, Rodrigo Chaves memprediksi pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) rill Indonesia mencapai 5,1 persen pada tahun 2017 dan tumbuh 5,3 persen pada tahun 2018. Hal itu didorong perekonomian global yang mendukung serta kondisi domestik yang lebih kuat.

"Kuatnya perekonomian domestik ini juga disebabkan oleh reformasi perekonomian yang terus berlanjut dan secara bertahap mulai memberikan dampak," kata Rodrigo, di Energy Builiding, Jakarta, Selasa (3/10).

Lanjutnya, konsumsi swasta diproyeksikan menguat dengan didorong kenaikan dan peningkatan lapangan kerja. Sementara investasi swasta akan mendapatkan keuntungan dari penurunan suku bunga BI baru-baru ini yang berdampak pada penurunan biaya pinjaman, perbaikan lingkungan bisnis, dan peningkatan investasi publik bidang infrastruktur.

Orang lain juga bertanya?

Sektor eksternal diharapkan dapat memberikan kontribusi positif mengingat perekonomian global semakin kuat. Walaupun kontribusi ini sebagian akan diimbangi oleh tukar perdagangan (terms of trade) yang diproyeksikan menurun, karena adanya penurunan harga batu bara.

"Defisit neraca berjalan diperkirakan akan melebar dari 1,7 persen pada tahun 2017 menjadi 1,8 persen pada tahun 2018," ujarnya.

Dia menuturkan, konsumsi pemerintah diperkirakan akan meningkat pada tahun 2018, namun defisit kembali akan tetap terjaga karena peningkatan kinerja penerimaan terkait pertumbuhan ekonomi dan reformasi perpajakan.

"Sebagai sinyal atas komitmennya pertumbuhan ekonomi dan reformasi perpajakan terhadap disiplin fiskal, APBN 2018 yang diusulkan oleh pemerintah yang menyiratkan defisit sebesar 2,2 persen dari PDB, suatu sinyal yang jelas menyatakan bahwa kehati-hatian fiskal mendapat perhatian yang tinggi," jelas Rodrigo.

Risiko eksternal terhadap perkiraan perekonomian (outlook) mencakup beberapa faktor, yaitu adanya ketidakpastian global jika Bank Sentral Amerika Serikat (the Fed) menyimpang dari perkiraan normalisasi kebijakan moneter dan neracanya yang dilakukan bertahap, pelemahan harga komoditas yang terus berjalan, dan implementasi kebijakan proteksionis oleh negara-negara maju yang akan memiliki dampak negatif pada pertumbuhan global.

"Perekonomian Indonesia cukup bergantung pada pendanaan eksternal, baik publik maupun pihak swasta, dan oleh karena itu tetap sensitif terhadap volatilitas arus modal global," katanya.

Tambahnya, momentum reformasi yang sudah berjalan juga penting dipertahankan karena kesenjangan dalam modal fisik, manusia, dan kualitas kelembagaan masih cukup besar.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bank Indonesia Pede Prabowo Subianto Bisa Bikin Pertumbuhan Ekonomi di Atas 5 Persen
Bank Indonesia Pede Prabowo Subianto Bisa Bikin Pertumbuhan Ekonomi di Atas 5 Persen

Bank Indonesia optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap positif meski perekonomian dunia melambat.

Baca Selengkapnya
Ketidakpastian Masih tinggi, Ekonomi Global Diyakini Bisa Tumbuh 2,7 Persen di 2023
Ketidakpastian Masih tinggi, Ekonomi Global Diyakini Bisa Tumbuh 2,7 Persen di 2023

BI memperkirakan pertumbuhan ekonomi global tahun 2023 tetap sebesar 2,7 persen (yoy), yang disertai dengan pergeseran sumber pertumbuhan.

Baca Selengkapnya
Ada Ketegangan Geopolitik, BI Revisi Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global Jadi 2,9 Persen
Ada Ketegangan Geopolitik, BI Revisi Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global Jadi 2,9 Persen

Ekonomi dunia diperkirakan melambat akibat konflik global saat ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: BI Proyeksikan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 5,5 Persen di 2024
FOTO: BI Proyeksikan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 5,5 Persen di 2024

Perry Warjiyo mengungkapkan, kinerja ekonomi Indonesia yang tetap kuat di tengah ketidakpastian global didukung oleh bauran kebijakan BI dan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Bank Dunia: Pemilu 2024 Bisa Perlambat Momentum Pertumbuhan Ekonomi
Bank Dunia: Pemilu 2024 Bisa Perlambat Momentum Pertumbuhan Ekonomi

Ekonomi Indonesia diprediksi tumbuh rata-rata 4,9 persen selama 2024-2026.

Baca Selengkapnya
Di Tengah Ketidakpastian Global, Ekonomi RI Diprediksi Masih Positif Tahun Ini
Di Tengah Ketidakpastian Global, Ekonomi RI Diprediksi Masih Positif Tahun Ini

Pertumbuhan ekonomi Indonesia diprediksi capai 5,1 persen tahun ini.

Baca Selengkapnya
BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?
BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?

Pasar keuangan yang tidak pasti diprediksi bisa memperlambat ekonomi dunia.

Baca Selengkapnya
Ketidakpastian Ekonomi Global Justru Untungkan Indonesia, Begini Penjelasannya
Ketidakpastian Ekonomi Global Justru Untungkan Indonesia, Begini Penjelasannya

Bank Indonesia melihat inflasi di Amerika Serikat mendekati inflasi jangka menengah.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Turun Tipis di Kuartal III-2023, Ternyata Ini Biang Keroknya
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Turun Tipis di Kuartal III-2023, Ternyata Ini Biang Keroknya

Pertumbuhan ekonomi RI pada kuartal III-2023 sebesar 4,94 persen (yoy), lebih rendah dari periode yang sama di tahun 2022 sebesar 5,17 persen.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Faktor Mempengaruhi Pergerakan Harga Batu Bara
Ternyata, Ini Faktor Mempengaruhi Pergerakan Harga Batu Bara

Dia menekankan bahwa dinamika harga batu bara di masa depan akan sangat tergantung pada kebijakan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Sepanjang Tahun 2023 Volume Produksi PT BUMI Meningkat, Ini Pemicunya
Sepanjang Tahun 2023 Volume Produksi PT BUMI Meningkat, Ini Pemicunya

Batu bara tetap masih menjadi komoditas utama ekspor Indonesia.

Baca Selengkapnya
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen

Menko Airlangga optimis target pertumbuhan ekonomi Indonesia 5,3 persen tahun ini tercapai, meski sejumlah harga komoditas unggulan terus mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya