Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bayar Tol Tanpa Henti Berbasis MLFF Ditargetkan Beroperasi Penuh di 2023

Bayar Tol Tanpa Henti Berbasis MLFF Ditargetkan Beroperasi Penuh di 2023 arus balik tol cikampek padat. ©2018 Merdeka.com/bram salam

Merdeka.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) telah menandatangani perjanjian kerja sama sistem transaksi tol non-tunai/nirsentuh berbasis Multi Lane Free Flow (MLFF) dengan PT Roatex Indonesia Toll System (RITS).

Kepala BPJT Danang Parikesit mengatakan, pemerintah kini mempersilakan anak usaha dari perusahaan asal Hongaria, Roatex Ltd Zrt tersebut untuk menuntaskan infrastruktur pendukung MLFF hingga akhir 2021.

"Kita akan menunggu barangkali sampai akhir tahun ini dibangun konstruksinya untuk segala sensor yang diperlukan. Nanti tahun 2022 itu baru kita mulai penggunaan dan implementasinya," kata Danang dalam sesi webinar, Rabu (24/3).

Dia pun berharap, skema pembayaran tol tanpa henti ini mulai bisa dijalankan separuhnya di seluruh jalan tol di Indonesia pada 2022 mendatang.

"Harapan saya di tahun 2022 itu kita sudah mulai dengan 50 persen gate menggunakan layanan nirsentuh ini," ujar Danang.

Adapun implementasi transaksi MLFF ini mulanya akan dilaksanakan di jaringan jalan tol dengan penetrasi jaringan internet tinggi, seperti di wilayah Jabodetabek. Kawasan itu juga dipilih karena volume lalu lintas tol di sana tinggi dan kerap terjadi kemacetan.

"Sambil kita menunggu transformasi teman-teman kita yang di penyedia layanan internet dan teknologi satelit juga lebih baik lagi," sambung Danang.

Danang memproyeksikan, sistem bayar tol tanpa henti berbasis MLFF ini nantinya dapat dioperasikan penuh secara luas di seluruh jaringan tol Indonesia pada 2023.

"Dengan demikian tahun 2023 kita akan penuh 100 persen full menggunakan layanan nirsentuh ini," pungkas Danang.

Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Progres Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh: PUPR Tunggu Program Kerja Roatex Hongaria
Progres Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh: PUPR Tunggu Program Kerja Roatex Hongaria

Sistem MLFF menjadi salah satu inovasi baru melalui sistem pembayaran nirsentuh dengan menciptakan suatu efisiensi, efektifitas, aman.

Baca Selengkapnya
Sistem Transaksi Tol Tanpa Sentuh dan Berhenti Bakal Dilaksanakan Mulai Desember 2024
Sistem Transaksi Tol Tanpa Sentuh dan Berhenti Bakal Dilaksanakan Mulai Desember 2024

Adapun ketujuh ruas jalan tol yang akan menerapkan MLFF.

Baca Selengkapnya
Aturan Sudah Disahkan, Pintu Tol untuk Tap E-Money Bakal Dihilangkan
Aturan Sudah Disahkan, Pintu Tol untuk Tap E-Money Bakal Dihilangkan

Namun pemerintah tak ingin perusahaan tol baik BUMN maupun swasta kesulitan secara finansial lewat sistem itu.

Baca Selengkapnya
Hungaria Siap Implementasikan Tol Tanpa Sentuh di Indonesia Awal 2025, Pemerintah Siap?
Hungaria Siap Implementasikan Tol Tanpa Sentuh di Indonesia Awal 2025, Pemerintah Siap?

Teknologi pembayaran tol tanpa gerbang yang dilakukan pihaknya sebenarnya sudah siap diimplementasikan.

Baca Selengkapnya
Update Terbaru Program Bayar Tol Tanpa Sentuh: Masih Negosiasi dengan Hongaria
Update Terbaru Program Bayar Tol Tanpa Sentuh: Masih Negosiasi dengan Hongaria

Penerapan MLFF ini untuk tahap awal menggunakan sistem single lane free flow (SLFF), dengan Jalan Tol Bali Mandara sebagai ujicoba awalnya.

Baca Selengkapnya
Sudah Habiskan Dana Rp2,3 Triliun, Hungaria Tunggu Kejelasan Pemerintah soal Kebijakan Tol Tanpa Sentuh
Sudah Habiskan Dana Rp2,3 Triliun, Hungaria Tunggu Kejelasan Pemerintah soal Kebijakan Tol Tanpa Sentuh

Lebih dari separuh dari total dana yang disiapkan Pemerintah Hungaria untuk proyek MLFF di Indonesia telah dikeluarkan.

Baca Selengkapnya
Tol Atas Laut Bali Uji Coba Bayar Tol Tanpa Henti, Tak Ada Lagi Tapping E-Money
Tol Atas Laut Bali Uji Coba Bayar Tol Tanpa Henti, Tak Ada Lagi Tapping E-Money

Menurut Gyula, untuk internal testing-nya MLFF sendiri sudah dilakukan dan berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya
Uji Coba Sistem Pembayaran Tol Tanpa Sentuh Tunggu Restu Menteri Basuki
Uji Coba Sistem Pembayaran Tol Tanpa Sentuh Tunggu Restu Menteri Basuki

Diharapkan uji coba akan sistem pembayaran tol nir sentuh akan dilakukan dalam waktu dekat di tahun ini.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Bakal Bentuk BLU Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh, Aturan Keluar dalam 2 Bulan
Pemerintah Bakal Bentuk BLU Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh, Aturan Keluar dalam 2 Bulan

Kementerian PUPR tengah menyiapkan BLU untuk mengkoordinasikan penerapan sistem pembayaran tol tanpa gerbang, atau Multi Lane Free Flow (MLFF).

Baca Selengkapnya
Mulai Diuji Coba, Kapan Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh Tol Bali Berlaku Komersial?
Mulai Diuji Coba, Kapan Sistem Bayar Tol Tanpa Sentuh Tol Bali Berlaku Komersial?

Sistem pembayaran tol tanpa sentuh atau MLFF mulai diuji coba di Bali Mandara.

Baca Selengkapnya
Pasca Bali Mandara, 6 Ruas Tol di Jakarta Bakal Uji Coba Sistem Pembayaran Tanpa Sentuh
Pasca Bali Mandara, 6 Ruas Tol di Jakarta Bakal Uji Coba Sistem Pembayaran Tanpa Sentuh

Jalan Tol Bali Mandara jadi jalan bebas hambatan pertama di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jelang Uji Coba Bayar Tol Tanpa Sentuh, 40 Mobil Patroli Disiagakan
Jelang Uji Coba Bayar Tol Tanpa Sentuh, 40 Mobil Patroli Disiagakan

PT Roatex Indonesia Toll System (PT RITS) telah menyiapkan 40 unit mobil patroli untuk melacak aktivitas pergerakan mobil di sistem pembayaran tol tanpa sentuh.

Baca Selengkapnya