Bertemu dubes AS, Menko Maritim pamer penyederhanaan perizinan

Merdeka.com - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman (Menko Maritim) Indroyono Soesilo menerima kedatangan Dubes AS untuk Indonesia, Robert Blake di kantornya, Selasa (13/1). Dalam pertemuan tersebut, Indroyono memamerkan terobosan baru pemerintahan Jokowi-JK terkait pemangkasan perizinan yakni layanan satu pintu atau one stop service.
"Sudah saya jelaskan saat ini Indonesia melalui BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) telah memperkenalkan one stop service," ujar Indroyono.
Indroyono sengaja memamerkan proses penyederhanaan perizinan ini untuk merangsang minat investor asal Amerika menanamkan modalnya di Indonesia. Khususnya di bidang konservasi bawah laut selama ini dibina Indonesia dengan Amerika.
Kerja sama itu meliputi konservasi dan pemanfaatan potensi bawah laut utamanya terumbu karang (coral reef). Saat ini telah diterapkan kebijakan melindungi potensi bawah laut dengan pengurangan pemboman dan upaya meracuni ikan. Untuk menjaga itu, AS dan Indonesia sepakat untuk bersama-sama merevitalisasi terumbu karang.
"Bapak dubes menyampaikan sudah ada contoh di Sulawesi Selatan yang mengembangkan ikan hias. Nah program ini kita akan garap secara bersama, namun untuk membudidayakan ikan hias tersebut sulit perizinannya. Maka itu kita akan sederhanakan," papar Indroyono.
Selain itu, Indroyono dan Robert Blake juga mendiskusikan terkait pengembangan sumber daya manusia (SDM). Dia berharap mahasiswa pascasarjana asal Indonesia mengenyam ilmu bidang kelautan di Amerika Serikat.
"Caranya, kami dalam waktu dekat atau pada Kamis akan membuat program untuk menggerakkan 10 kapal riset Indonesia untuk berbagai kegiatan riset oceanografi, marine biology, hydrografi, marine geology ke wilayah Indonesia. Dalam hal ini saya mengundang profesor AS untuk bekerjasama, namun mereka juga harus mengajak mahasiswa master dan doktor (Indonesia) untuk menempuh program pascasarjana di AS melalui program yang namanya national science foundation (NSF)," paparnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya