BKPM Banggakan Realisasi Investasi 2020 Lewati Target Meski Ada Krisis Corona
Merdeka.com - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia mengakui, perjuangan BKPM dalam rangka mendorong investasi membutuhkan kerja keras luar biasa. Sebab, tidak mudah mendatangkan banyak investor untuk tanamkan modalnya di Indonesia, dengan regulasi yang rumit.
"Proses perjuangan kita di 2014 dalam rangka mendorong investasi itu minta ampun susahnya," kata Bahlil dalam penandatangan nota kesepahaman yang disaksikan melalui siaran langsung Instagram @bpphipmi, Rabu (10/2).
Meski terkesan susah, Bahlil mengaku senang realisasi investasi pada 2020 bisa melebihi target yang ditetapkan. Menurutnya, capaian itu sudah cukup maksimal di tengah kondisi pandemi Covid-19.
-
Bagaimana Kemenko Perekonomian ingin meningkatkan kemudahan mobilitas investor? Dalam kerja sama ini, kedekatan geografis antara Kawasan Batam Bintan Karimun (BBK) dan Singapura menjadi motor penggerak kemudahan tersebut.
-
Bagaimana cara BKPM mencapai target Indonesia Emas? Untuk mencapai pertumbuhan itu, maka hilirisasi sebagai dongkrak yang efektif. Bahlil juga menuturkan, pemerintah sudah membuat desain besar di berbagai sektor untuk hilirisasi. Di antaranya, minyak dan gas, mineral dan batubara, perkebunan, perikanan, kehutanan, dan pertanian.'Kita menciptakan nilai tambah di sini, supaya menciptakan lapangan pekerjaan. Kalau lapangan pekerjaan tercipta, hilirisasi terbangun, pendapatan negara naik, upah naik, gaji pegawai negeri juga naik,' imbuhnya.
-
Bagaimana cara Airlangga Hartarto mendorong investasi? “Pemerintah Indonesia terbuka atas kerja sama investasi dalam berbagai area ekonomi,“ ungkap Menko Airlangga.
-
Mengapa BKPM belum menerima pertanyaan dari investor? Dia juga menyampaikan sejak pengunduran diri Kepala dan Wakil OIKN hingga hari ini, BKPM juga belum menerima pertanyaan dari investor.
-
Kenapa Banyuwangi perlu kerja keras? Tantangan yang dihadapi daerah saat ini semakin berat. Tuntutan masyarakat pun terus meningkat, sehingga dibutuhkan komitmen dan kerja keras bersama seluruh pihak untuk bisa mewujudkan pelayanan prima sesuai harapan publik.
-
Bagaimana Jokowi mendorong investasi di IKN? Jokowi juga menegaskan pentingnya dukungan investasi saat ini untuk mewujudkan visi pembangunan Ibu Kota Nusantara.'Jadi kalau mau investasi, sekali lagi, sekarang,' tegasnya.
"Begitu ada Covid-19 realisasi investasi kita revisi di Rp817 triliun mampu kita realisasi Rp826,3 triliun tumbuh sekitar 1,1 persen. Angka tersebut menurut saya itu sudah merupakan angka maksimal dalam perjuangan kita," kata dia.
Dia menekankan, investasi menjadi salah satu instrumen untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi domestik secara nasional ditopang oleh konsumsi dengan kontribusi pada PDB hampir mencapai 57-60 persen. Sementara investasi memberikan sumbangsih 30 persen kepada pertumbuhan ekonomi nasional.
"Nah lapangan pekerjaan ini adalah salah satu faktor penentu dalam mendorong sektor konsumsi tersebut dan bermuara kepada investasi," jelas dia.
Dalam upaya mempercepat investasi, BKPM memiliki sejumlah strategi yakni dengan jemput bola. Di samping itu, pihaknya juga terus berupaya dalam mempercepat pemberian perizinan berusaha.
"Sudah barang tentu harus tertib saya sering mengatakan bahwa sudah saatnya pengusaha tidak boleh mengatur negara, negara yang mengatur pengusaha. Tetapi negara juga tidak boleh semena-mena terhadap pengusaha karena pengusaha ini adalah pahlawan yang menciptakan lapangan pekerjaan dan meningkatkan pendapatan negara," jelas dia.
Hipmi Dorong Kolaborasi Asing-Lokal Pulihkan Ekonomi
Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Mardani H. Maming, berharap investor asing bisa bekerja sama dengan pengusaha daerah maupun dalam skala nasional. Kolaborasi ini diyakini akan membantu menumbuhkan perekonomian Indonesia.
Untuk mewujudkan sinergi ini, kata Mardani, maka dibutuhkan intervensi Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
"Kita tidak menolak asing, kita sangat menerima investor asing. Hanya, kita minta ada intervensi BKPM agar bekerjasama dengan pengusaha daerah dan nasional, sehingga bisa bersinergi menuju ekonomi Indonesia lebih baik," kata Mardani dalam acara penandatanganan Nota Kesepahaman tentang Kerja Sama di Bidang Penanaman Modal dengan BKPM pada Rabu (10/2).
Menurut Mardani, kerja sama ini akan menjadi suatu energi baru untuk peningkatan pengusaha di daerah maupun secara nasional, agar tidak ditekan oleh pengusaha asing.
"Jangan sampai pengusaha asing diberi fasilitas dari hilir ke hulu, sehingga punya kekuatan ekonomi hebat di negara ini karena dia punya semuanya," jelasnya.
Dia pun meyakini, BKPM akan mendorong sinergi perusahaan dan investor asing dengan perusahaan Indonesia, termasuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
"Saya yakin di bawah BKPM, Indonesia akan maju terutama dalam bidang ekonomi dan investasi. Saya yakin itu, karena di tengah pandemi ini, BKPM bisa mencapai investasi lebih dari target," ungkap Mardani.
BKPM sebelumnya melaporkan akumulasi realisasi investasi di Indonesia mencapai Rp 826,3 triliun selama satu tahun penuh pada periode 1 Januari-31 Desember 2020.
Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia, mengatakan bahwa jumlah tersebut naik 2,1 persen dari pencapaian pada 2019, dan juga lebih tinggi 1,1 persen dari target awal yang ditetapkan sebesar Rp 817,2 triliun.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dalam kurun tiga tahun dia mengklaim berhasil menuntaskan investasi yang sempat mangkrak, sebesar Rp558,7 triliun.
Baca SelengkapnyaBahlil Lahadalia optimis Investasi 2023 sebesar Rp1.400 triliun bisa tercapai.
Baca SelengkapnyaSalah satunya merealisasikan pencapaian target investasi di kuartal tiga sebesar 76% pada Oktober 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaMenteri Investasi Bahlil Lahadalia mengungkapkan target dari Presiden tentang jumlah uang investasi yang harus masuk ke Indonesia dari tahun ke tahun.
Baca SelengkapnyaMenteri Bahlil bilang tahun politki tidak berdampak secara langsung/
Baca SelengkapnyaDia pun meminta agar para capres dan cawapres bisa menyampaikan gagasan sesuai dengan data yang benar.
Baca SelengkapnyaBahlil menargetkan realisasi investasi 2025 sebesar Rp800 triliun saja jika hanya dibekali anggaran pada kisaran Rp600 miliar.
Baca SelengkapnyaJokowi mengakui pertumbuhan ekonomi sangat bergantung terhadap investasi.
Baca SelengkapnyaBahlil, yang sering menyebut dirinya sebagai 'orang kampung' ini tak hanya berjaya di dunia usaha, tetapi juga pernah berkiprah di dunia politik.
Baca SelengkapnyaPadahal, Bahlil mengungkapkan Indonesia memiliki cadangan energi terbarukan terbesar.
Baca SelengkapnyaJokowi bersedia menyanggupi permintaan tersebut, namun dia menyinggung Bahlil terkait cara penyampaiannya.
Baca SelengkapnyaDi masa kepemimpinannya sebagai Menteri Investasi, Bahlil mengklaim telah melanjutkan investasi mangkrak senilai Rp600 triliun.
Baca Selengkapnya