Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bos BI Sebut Indonesia Harus Mempercepat Sertifikasi Produk Halal

Bos BI Sebut Indonesia Harus Mempercepat Sertifikasi Produk Halal label halal. REUTERS

Merdeka.com - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan, sebagai negara dengan masyarakat muslim terbesar di dunia, Indonesia tidak terlalu mengkhawatirkan sertifikasi produk halal. Sebab para produsen telah membuat produk sesuai dengan kebutuhan kalangan mayoritas.

"Kita sering anggap sertifikasi halal ini biasa. Kalau buat kebutuhan kita sendiri memang enggak apa-apa, tapi kita harus berpikir ke depan," kata Perry dalam acara Opening Ceremony Road to ISEF 8th 2021: Halal Products, Beyond Halal Compliance, Jakarta, Senin (21/6).

Dalam pengembangan rantai nilai (value chain) ekosistem ekonomi halal, Indonesia saat ini perlu mengembangkan sertifikasi produk halal. Alasannya sudah banyak negara mayoritas muslim dan non muslim yang mulai masuk dalam industri halal.

Orang lain juga bertanya?

Berbagai negara tersebut sudah mengembangkan sertifikasi produk halal, terutama untuk produk makanan. Sehingga Indonesia perlu mempercepat akselerasi sertifikasi halal agar tidak kalah saing. Terlebih pasar terbesar produk halal ada di Indonesia.

"Kita harus segera percepat akselerasi sertifikasi halal karena negara lain yang muslim maupun non muslim, mereka lebih maju dalam mengembangkannya," kata Perry.

Dalam persaingan global, Bos Bank Indonesia ini menilai sertifikasi produk halal akan sangat menentukan ketika produk sudah ada di tangan konsumen. Khususnya kaum milenial, yang lebih selektif dalam memilih produk. Perry tak ingin, konsumen lebih memilih produk impor yang telah memiliki sertifikasi halal ketimbang produk lokal yang belum tersertifikasi.

"Golongan muda ini konsen dengan sertifikasi produk. Jangan sampai mereka lebih memilih produk bersertifikasi halal buatan luar negeri daripada produk dalam negeri tanpa sertifikasi," kata dia.

Apalagi, saat ini sudah ada beberapa produk olahan berupa chips (keripik) dari luar negeri yang memiliki sertifikasi halal. Maka, kondisi ini harus dipahami dengan mempercepat sertifikasi halal di Indonesia. Caranya dengan berkolaborasi dengan badan sertifikasi Majelis Ulama Indonesia (MUI), dan berbagai laboratorium. Begitu juga dengan Perguruan Tinggi yang menjadi lembaga sertifikasi halal.

Dia menambahkan, sertifikasi halal akan menjadi dasar akselerasi sertifikat halal dalam rangka mengembangkan rantai nilai ekosistem ekonomi halal. "Ini sangat mendasar untuk mengembangkan halal value chain," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Waspada Banyak Produk Asing Incar Pasar Muslim Indonesia
Pemerintah Waspada Banyak Produk Asing Incar Pasar Muslim Indonesia

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita mewaspadai negara-negara lain yang mengincar pasar konsumen muslim Indonesia untuk memasarkan produk halal mereka.

Baca Selengkapnya
Gandeng BPJPH, Kemendag Dorong UMKM Indonesia Menjadi Industri dan Pasar Halal Dunia
Gandeng BPJPH, Kemendag Dorong UMKM Indonesia Menjadi Industri dan Pasar Halal Dunia

UMKM didorong untuk mempersiapkan diri dan memanfaatkan momentum tersebut agar siap berdaya saing.

Baca Selengkapnya
Mendag: Malaysia Itu Cuma Seperti Jawa Timur, tapi Kita Kalah soal Penjualan Produk Halal
Mendag: Malaysia Itu Cuma Seperti Jawa Timur, tapi Kita Kalah soal Penjualan Produk Halal

Oleh karena itu, menurutnya sertifikasi halal pada produk UMKM di Indonesia sangatlah penting.

Baca Selengkapnya
Wamen BUMN Ingin Produk UMKM Binaan BSI Bisa Tembus Pasar Internasional, Strategi Ini Bisa Diterapkan
Wamen BUMN Ingin Produk UMKM Binaan BSI Bisa Tembus Pasar Internasional, Strategi Ini Bisa Diterapkan

Kementerian BUMN bersama-sama BSI berkomitmen untuk terus mendorong Indonesia membangun kapasitas dan kapabilitas UMKM.

Baca Selengkapnya
Bikin Ekonomi Syariah Naik Kelas, Ma'ruf Amin Ingatkan Kantor BSI Jangan Kumuh
Bikin Ekonomi Syariah Naik Kelas, Ma'ruf Amin Ingatkan Kantor BSI Jangan Kumuh

Wapres Ma'ruf Amin memberi sanjungan kepada BSI karena mampu menggelar pameran ekonomi dan industri syariah terbesar.

Baca Selengkapnya
Terungkap, 4 Alasan Ekonomi dan Keuangan Syariah Sulit Berkembang di Indonesia
Terungkap, 4 Alasan Ekonomi dan Keuangan Syariah Sulit Berkembang di Indonesia

Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar, Indonesia memiliki tanggung jawab untuk menjadi kiblat bagi inovasi pengembangan ekonomi syariah di masa depan.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Minta BSI Bidik Industri Halal: Ada Potensi Rp4.375 Triliun
Wapres Ma'ruf Amin Minta BSI Bidik Industri Halal: Ada Potensi Rp4.375 Triliun

Literasi dan inklusi keuangan syariah dapat meningkat lebih pesat dengan Islamic ecosystem (ekosistem halal) yang lebih kuat.

Baca Selengkapnya
Profil Haikal Hassan Baras, Pendakwah Diangkat Prabowo Jadi Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal
Profil Haikal Hassan Baras, Pendakwah Diangkat Prabowo Jadi Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal

Selain sebagai pendakwah, dirinya juga aktif sebagai motivator dan pernah bekerja sebagai konsultan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bicara Peluang RI Jadi Pusat Industri Halal Dunia: Kita Harus Perkuat Ekonomi Syariah
Jokowi Bicara Peluang RI Jadi Pusat Industri Halal Dunia: Kita Harus Perkuat Ekonomi Syariah

Menurut Jokowi, angka-angka industri keuangan syariah tumbuh lebih tinggi dibanding bank nasional.

Baca Selengkapnya
Serahkan Sertifikat Halal ke 223 UMKM, Mendag: Demi Indonesia Jadi Negara Maju
Serahkan Sertifikat Halal ke 223 UMKM, Mendag: Demi Indonesia Jadi Negara Maju

Zulkifli Hasan memastikan pemerintah tidak membual untuk memajukan UMKM.

Baca Selengkapnya
5 Tahun Beroperasi, HAUS! Indonesia Resmi Mendapatkan Sertifikasi Halal
5 Tahun Beroperasi, HAUS! Indonesia Resmi Mendapatkan Sertifikasi Halal

PT Inspirasi Bisnis Nusantara atau yang dikenal sebagai HAUS! berhasil mendapatkan sertifikat halal dari BPJPH yang didampingi oleh PT SUCOFINDO.

Baca Selengkapnya
Membedah Tugas Haikal Hassan Usai Dilantik Jadi Kepala BPJPH
Membedah Tugas Haikal Hassan Usai Dilantik Jadi Kepala BPJPH

Sebagai Kepala BPJPH, Babe Haikal memiliki tugas untuk terus menggencarkan sertifikasi halal kepada para pelaku usaha di Indonesia.

Baca Selengkapnya