Bos Bio Farma: Kapasitas Vaksinasi Gotong Royong Capai 4 Juta per Bulan
Merdeka.com - PT Bio Farma (Persero) mencatat kapasitas vaksinasi gotong royong atau mandiri bisa mencapai 3 juta hingga 4 juta vaksinasi per bulan. Ini dengan memanfaatkan kesiapan 806 fasilitas layanan kesehatan di seluruh Indonesia.
"Dari sisi kemampuan vaksinasi, kami sudah lakukan pendataan. Ada 806 fasilitas layanan kesehatan yang siap. Kalau semua bisa dioptimalkan, ini akan sangat membantu. Kalau diasumsikan satu tenaga vaksinator bisa lakukan 75-100 vaksinasi sehari, dari vaksin gotong royong ini kita bisa lakukan sekitar 3-4 juta vaksinasi per bulan," kata Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI dikutip dari Antara Jakarta, Senin (29/3).
Honesti menjelaskan sebanyak 806 fasilitas layanan kesehatan yang siap itu terdiri atas 65 fasilitas kesehatan yang dimiliki jaringan Bio Farma, 504 fasilitas kesehatan di bawah PT Kimia Farma, dan 237 jaringan fasilitas kesehatan swasta.
-
Bagaimana cara meningkatkan ketahanan kesehatan melalui vaksin? Menkes Budi juga menambahkan, untuk mendukung ketahanan kesehatan, diperlukan penelitian yang berkelanjutan dan mengikuti perkembangan teknologi. Pemerintah melalui berbagai program terus mendorong pengembangan vaksin berbasis teknologi terkini.
-
Apa yang BPJS Kesehatan tawarkan? BPJS Kesehatan telah menghadirkan empat jenis layanan skrining yang dapat dimanfaatkan oleh peserta JKN.
-
Siapa yang terlibat dalam produksi vaksin dalam negeri? Salah satu proyek unggulannya adalah pengembangan Vaksin Merah Putih atau INAVAC yang bekerja sama dengan Universitas Airlangga (Unair).
-
Apa yang ditawarkan pusat kanker? Pusat perawatan kanker yang baru ini akan menyediakan layanan perawatan kanker komprehensif dengan fasilitas kelas dunia, yang akan melayani pasien dari Malaysia dan negara-negara sekitar di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.
-
Siapa yang memberikan peringkat sistem pelayanan kesehatan terbaik? Indonesia meraih pencapaian signifikan di dunia kesehatan pada tahun 2024, dengan menjadi salah satu dari 39 negara dengan sistem pelayanan kesehatan terbaik di dunia, menurut laporan terbaru dari CEOWORLD Magazine Health Care Index.
-
Siapa yang dapat fasilitas BPJS? Yang menarik, fasilitas BPJS Ketenagakerjaan ini digunakan untuk membantu warga setempat yang bekerja di sektor non formal seperti pertanian dan pedagang.
Untuk ketersediaan vaksinnya, Honesti mengatakan Bio Farma tengah melakukan negosiasi dengan dua pengembang vaksin, yaitu Sinopharm asal China dan Moderna asal Amerika Serikat.
"Dari diskusi kita dengan mereka (Sinopharm), kita akan masukan sekitar 15 juta dosis sampai kuartal II 2021. Sekarang kita sedang finalisasi negosiasi dengan Sinopharm dan juga sedang proses untuk mendapatkan EUA (Otorisasi Penggunaan Darurat) dari BPOM," katanya.
Sementara itu, untuk vaksin Moderna, Honesti mengatakan ada rencana untuk memasukkan sekitar 5,2 juta dosis vaksin tersebut ke Indonesia dan akan dimulai pada kuartal III 2021.
"Moderna ini beda dengan Sinopharm, mereka gunakan platform baru yaitu mRNA dan memang ada spesifikasi khusus dari cold chain (tempat penyimpanan) di mana mereka membutuhkan suhu -20 derajat untuk bisa menjaga mutu vaksin itu. Sekarang kita juga lagi diskusi dengan mereka," katanya.
7,5 Juta Karyawan Terdaftar
Honesti menambahkan berdasarkan data dari Kadin Indonesia, yang ditunjuk sebagai pihak yang melakukan registrasi vaksinasi untuk korporasi, terdapat 7,5 juta karyawan dan keluarganya yang sudah terdaftar dalam program vaksin gotong royong.
Dengan asumsi setiap orang mendapat dua dosis, maka Holding BUMN Farmasi yang menyuplai vaksin harus menyiapkan sedikitnya 15 juta dosis vaksin untuk vaksin gotong royong.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Biofarma mengajukan Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk tahun 2025 sebesar Rp2,21 triliun.
Baca SelengkapnyaHingga 1 September 2024, jumlah kepesertaan Program JKN telah mencapai 277 juta jiwa atau 98,67% dari total penduduk Indonesia.
Baca SelengkapnyaTerdiri dari 101 puskesmas plus 31 rumah sakit milik pemerintah dan swasta.
Baca SelengkapnyaKinerja BPJS Kesehatan lebih baik dibandingkan jaminan kesehatan sosial yang ada di berbagai negara.
Baca SelengkapnyaPemerintah melalui BUMN bersama MSD sepakat tingkatkan edukasi tentang HPV.
Baca SelengkapnyaPrestasi Program JKN yang dikelola oleh BPJS Kesehatan Indonesia telah memicu ketertarikan dari sejumlah negara.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi meresmikan gedung Rumah Sakit Kementerian Kesehatan seperti hotel bintang 5 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (6/9). Berapa biaya yang dihabiskan?
Baca SelengkapnyaAdapun ruang lingkup kerja sama tersebut meliputi dukungan tenaga ahli kesehatan di Klinik Kimia Farma.
Baca SelengkapnyaMitra Driver Gojek yang sudah menjadi peserta fasilitas kesehatan BPJS Kesehatan mandiri di Klinik Kimia Farma memiliki benefit seperti Mini MCU.
Baca SelengkapnyaAnggaran tersebut merupakan bagian dari alokasi APBN keseluruhan yang diusulkan sebesar Rp3.304,1 triliun.
Baca Selengkapnya