Bos Garuda curhat belum direstui lepas landas dari Bandara Halim
Merdeka.com - Garuda Indonesia Tbk (GIAA) berharap bisa mulai mengudara dari Bandara Halim Perdanakusuma pada awal Maret 2014. Namun, hingga saat ini Garuda belum juga lepas landas dari Bandara milik Angkatan Udara tersebut.
Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar angkat bicara mengenai hal ini. Diakuinya, Garuda belum memindahkan beberapa rute penerbangannya ke Bandara Halim bulan ini. Sebab belum memperoleh alokasi slot penerbangan dari otoritas penerbangan yakni Kementerian Perhubungan.
"Kita komitmen kita akan terbang 1 bulan setelah kita dapat alokasi slot. Kalau kita belum terbang (dari Halim) sampai sekarang, artinya apa? Kita belum dapat slot," kata Direktur Utama GIAA Emirsyah Satar di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (24/3) malam.
-
Kapan Garuda Indonesia mengalami delay terbaru? Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
-
Kenapa Garuda Indonesia sering telat terbangkan jemaah haji? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.
-
Bagaimana Garuda Indonesia selesaikan masalah delay? Ketua DPW Partai Amanat Nasional Sulsel ini mengungkapkan sampai saat ini ada empat penerbangan jemaah haji menggunakan Garuda Indonesia yang mengalami delay. Ia menagih komitmen Garuda Indonesia untuk menyelesaikan masalah tersebut.
-
Bagaimana Garuda Mataram dikelola sekarang? Kini Garuda Mataram Motor dikendalikan Indomobil group, yang dimiliki keluarga Sudono Salim.
-
Di mana rute penerbangan perintis di Kalimantan Timur? Penerbangan perintis di Kaltim sendiri, melayani beberapa rute di antaranya, Samarinda – Long Apung (Malinau Kaltara), Samarinda – Datah Dawai (Mahakam Ulu), Datah Dawai – Melak, Samarinda – Maratua, Maratua – Berau, dan Samarinda – Kongbeng (Kutai Timur).
-
Siapa yang memiliki mobil bernama Garuda? Ilmuwan ini memiliki kendaraan kesayangannya. Bahkan ia menamai kendaraan tersebut sebagai Garuda.
Sebelumnya, Garuda Indonesia memastikan menunda operasional armadanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada bulan Februari 2014 lantaran izin penerbangan yang diajukan untuk lima rute belum disetujui oleh otoritas penerbangan.
"Iya izin penerbangan kita belum di approve oleh otoritas, jadi kita rencanakan Maret awal sudah terbang dari Halim," ujar Humas PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Ikhsan Rosan kepada merdeka.com, Senin (24/2).
Lima rute penerbangan yang akan dilayani Garuda dari bandara Halim adalah Surabaya, Palembang, Pontianak, Jogjakarta dan Semarang. Meski belum beroperasi, persiapan penyesuaian pelayanan sudah mulai dikerjakan. Mulai dari pembangunan counter tiket, ruang tunggu dan lounge Garuda Indonesia.
Vice President for Corporate Communications Garuda Indonesia Pujobroto mengungkapkan, Garuda Indonesia mempunyai 520 penerbangan ke pelbagai kota di dalam negeri maupun luar negeri setiap harinya. Sebagian besar penerbangan di Bandara Cengkareng. Untuk jadwal pagi mulai pukul 05.00-10.00 WIB, ada empat puluh penerbangan.
"Jadi kita sudah mengajukan 10 slot penerbangan di Halim untuk mengurangi kepadatan di Cengkareng. Tapi sampai sekarang belum ada persetujuan dari Kementerian," ujar Pujobroto.
Untuk rute penerbangan dari Bandara Halim akan dipilih yang selama ini memiliki frekuensi terbanyak di bandara Soekarno-Hatta. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Gus Yaqut ini enggan berspekulasi isu soal terkait keterlambatan penerbangan Garuda.
Baca SelengkapnyaPolitikus Gerindra itu mengeluhkan tidak adanya fasilitas garbarata, sehingga para petugas harus menyediakan payung saat hujan.
Baca SelengkapnyaDirektur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief menegaskan Kemenag akan melayangkan surat pernyataan kecewa dan protes keras kepada Garuda.
Baca SelengkapnyaKemenag bisa mencoret Garuda Indonesia dari daftar maskapai penerbangan haji di tahun mendatang
Baca SelengkapnyaBandara Kertajati pernah dibuka dan airlines dipaksa pindah ke sana, tapi ternyata jumlah penumpang tidak memadai.
Baca SelengkapnyaSaat itu, jemaah sudah di jalur fastrack Bandara Solo. Namun, karena pesawat mengalami rusak mesin, dan diperkirakan perbaikan lama, jemaah dikembali ke asrama.
Baca SelengkapnyaKemenhub juga meminta agar Garuda Indonesia meningkatkan pengawasan terhadap kondisi pesawat yang digunakan selama penerbangan angkutan haji tahun 2024.
Baca SelengkapnyaAnggota Komisi V DPR, Mulyadi mengeluhkan buruknya pelayanan Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta.
Baca SelengkapnyaPihak Garuda Indonesia beralasan keterlambatan pertama terjadi karena adanya larangan terbang disebabkan suhu panas pada landasan pacu Bandara Madinah.
Baca SelengkapnyaPihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.
Baca SelengkapnyaSebagai pengingat pada fase keberangkatan jemaah haji dari Tanah Air, baik maskapai Saudi Airlines maupun Garuda Indonesia pernah beberapa kali terlambat.
Baca SelengkapnyaKeterlambatan kepulangan jemaah haji ini membuat pihak Garuda Indonesia kembali mendapat teguran dari Kemenag.
Baca Selengkapnya