Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bos Pertamina: CSR jadi investasi keberlanjutan perusahaan

Bos Pertamina: CSR jadi investasi keberlanjutan perusahaan Dirut Pertamina Dwi Soetjipto. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Pertamina (Persero) menilai tanggung jawab sosial dan lingkungan (CSR) di semua area operasi perusahaan merupakan bentuk investasi untuk keberlanjutan organisasi agar tidak tumbuh sendiri, melainkan berkembang bersama masyarakat sekitar dan saling memberikan manfaat.

"CSR tidak lagi menjadi sebuah kewajiban dari perusahaan, tapi justru menjadi kebutuhan untuk membangun 'sustainibility growth' perusahaan ke depan. Pemerintah juga mempunyai komitmen terhadap lingkungan karena itu kami dukung," ujar Direktur Utama Pertamina, Dwi Soetjipto seperti dilansir Antara, Kamis (24/11).

Menurutnya, CSR Pertamina memiliki visi menuju kehidupan lebih baik dengan dua misi yang ditargetkan. Pertama, melaksanakan komitmen perusahaan atas tanggung jawab sosial dan lingkungan yang akan memberikan nilai tambah kepada semua pemangku kepentingan untuk mendukung pertumbuhan perusahaan.

Kedua, melaksanakan tanggung jawab perusahaan dan kepedulian sosial untuk pembangunan masyarakat yang berkelanjutan. "Secara internal, tujuan CSR Pertamina adalah membangun hubungan yang harmonis dan kondusif dengan semua pemangku kepentingan untuk mendukung pencapaian tujuan perusahaan, terutama dalam membangun reputasi perusahaan," kata Dwi.

Sementara itu, Vice President Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro menambahkan tanggung jawab sosial dan lingkungan Pertamina adalah program yang berkelanjutan, memprioritaskan penerima manfaat di sekitar wilayah terdekat operasional perusahaan dan daerah terkena dampak.

Kemudian bertanggung jawab terhadap dampak operasi, mengembangkan energi ramah lingkungan, serta dikomunikasikan dengan pelaksanaan sosialisasi dan publikasi yang efektif.

CSR Pertamina mencakup empat inisiatif pemberdayaan yaitu peningkatan kualitas pendidikan, pemberdayaan kesehatan, peningkatan kualitas lingkungan hidup, infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat serta melaksanakan program khusus Pertamina Peduli terhadap para korban bencana alam yang terjadi di Tanah Air.

"Kegiatan CSR yang dilaksanakan Pertamina juga diarahkan untuk mendukung pencapaian Proper Hijau dan Emas di unit-unit operasi dan anak perusahaan untuk pertumbuhan nilai korporasi," katanya.

Pada 2015, dari 12 perusahaan penerima Proper Emas, Pertamina meraih enam Proper. Proper Emas masing-masing diraih oleh PT Pertamina Geothermal Energy Area Kamojang-Jawa Barat dan PT Badak NGL-Kalimantan Timur, Refinery Unit VI Balongan-Jawa Barat, Terminal BBM Rewulu-Jawa Tengah, serta dua operasi hulu migas, yaitu PT Pertamina EP Field Subang-Jawa Barat dan PT Pertamina EP Field Rantau-Aceh.

"Raihan Proper Emas itu menunjukkan bahwa Pertamina sukses dalam pengelolaan lingkungan hidup di kegiatan operasinya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasi," kata Wianda.

Pertengahan tahun 2016, Pertamina juga menyabet penghargaan dalam enam kategori di ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2016. Keenam kategori tersebut, yaitu Penyelamatan Sumber Daya Air, Pengembangan Energi Baru dan Terbarukan, Mengembangkan Keanekaragaman Hayati, Pelopor Pencegahan Polusi, Pengelolaan Sampah Terpadu dan Penginspirasi Komunitas.

Dengan demikian, Pertamina meraih The Best Indonesia Green Awards 2016. "Pencapaian ini akan menjadi tantangan bagi Pertamina untuk meraih yang lebih baik ke depan, minimal mempertahankannya," pungkasnya.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalankan Ekonomi Hijau, Pertamina Patra Niaga Raih 12 Proper Emas dan 44 Proper Hijau
Jalankan Ekonomi Hijau, Pertamina Patra Niaga Raih 12 Proper Emas dan 44 Proper Hijau

Pertamina Patra Niaga kembali menorehkan prestasinya dalam Proper 2023.

Baca Selengkapnya
Pertamina Sabet 5 Penghargaan Dunia pada Ajang GCSA 2023
Pertamina Sabet 5 Penghargaan Dunia pada Ajang GCSA 2023

Pertamina berhasil sabet 5 penghargaan dunia pada gelaran Global Corporate Sustainability Awards (GCSA) 2023.

Baca Selengkapnya
Rekor Baru, Pertamina Borong 34 Proper Emas dari KLHK
Rekor Baru, Pertamina Borong 34 Proper Emas dari KLHK

Pertamina dengan subholding dan anak usahanya berhasil memboyong 34 penghargaan Proper Emas.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Apresiasi Pertamina, Raih 8 Penghargaan BCOMSS 2024
Erick Thohir Apresiasi Pertamina, Raih 8 Penghargaan BCOMSS 2024

Erick Thohir Apresiasi Pertamina, Raih 8 Penghargaan BCOMSS 2024

Baca Selengkapnya
Peduli Lingkungan Jadi Pertimbangan Investor Tanamkan Modal, Benarkah?
Peduli Lingkungan Jadi Pertimbangan Investor Tanamkan Modal, Benarkah?

Para investor internasional akan semakin melirik Pertamina untuk menanamkan investasinya.

Baca Selengkapnya
Kembangkan Program Pemberdayaan Masyarakat, Pertamina Boyong 96 Penghargaan
Kembangkan Program Pemberdayaan Masyarakat, Pertamina Boyong 96 Penghargaan

Pertamina sebagai pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060.

Baca Selengkapnya
Nicke Widyawati Raih Green Leadership Utama, Kokohkan Pertamina Pimpin Transisi Energi
Nicke Widyawati Raih Green Leadership Utama, Kokohkan Pertamina Pimpin Transisi Energi

Dirut Pertamina Nicke Widyawati berhasil meraih penghargaan tertinggi Green Leadership Utama dari KLHK.

Baca Selengkapnya
Pertamina Raih Penghargaan Best Investor Relations Energy Company
Pertamina Raih Penghargaan Best Investor Relations Energy Company

Kinerja positif PT Pertamina di bidang pengelolaan investor berhasil meraih penghargaan tingkat internasional.

Baca Selengkapnya
Nicke Widyawati Menjadi Bintang CSR di Indonesia Best Social Responsibility Awards 2023
Nicke Widyawati Menjadi Bintang CSR di Indonesia Best Social Responsibility Awards 2023

Selain Nicke Widyawati, penghargaan La Tofi juga diterima oleh Pertamina Group yakni Pertamina Foundation dan PT Pertamina Hulu Rokan Zona I.

Baca Selengkapnya
Pertamina Dinilai Memiliki Komitmen Kuat Kelola Risiko ESG, Ini Sederet Buktinya
Pertamina Dinilai Memiliki Komitmen Kuat Kelola Risiko ESG, Ini Sederet Buktinya

Penilaian tata kelola, antara lain bisa dilakukan dengan melihat independensi dari komisaris dan juga direksi di Pertamina.

Baca Selengkapnya
Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024
Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

Local Hero Inspiration Award 2024 merupakan apresiasi untuk kisah inspiratif dan inisiatif local hero.

Baca Selengkapnya
Di AIPF 2023, Pertamina Beberkan Jurus Jitu Tarik Investasi
Di AIPF 2023, Pertamina Beberkan Jurus Jitu Tarik Investasi

Begini jurus jitu Pertamina untuk menarik investasi.

Baca Selengkapnya