Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bukan Uang, Ini Sumber Kebahagiaan yang Hakiki Menurut Orang Terkaya ke-3 Dunia

Bukan Uang, Ini Sumber Kebahagiaan yang Hakiki Menurut Orang Terkaya ke-3 Dunia Orang terkaya ketiga dunia, warren buffett. REUTERS

Merdeka.com - Sebagai orang terkaya ketiga di dunia dalam daftar Forbes, tentu membuat banyak orang mengira jika uang banyak yang dimiliki Warren Buffett adalah sumber utama kebahagiaannya. Namun, hal ini dibantah miliarder dengan total kekayaan bersih mencapai USD 90,1 miliar tersebut.

Baginya kesuksesan keuangannya bukan jadi akar kebahagiannya. Menurut dia, kebahagiaan baginya yaitu saat dia begitu menikmati pekerjaannya dan bekerja dengan orang-orang yang dicintainya.

"Saya tidak bisa membeli waktu, saya juga tidak bisa membeli cinta tetapi saya bisa melakukan hal lain dengan uang, cukup banyak. Dan mengapa saya tetap dapat bangun setiap hari dan melompat dari tempat tidur di usia 88 tahun saat ini? Itu karena saya mencintai apa yang saya lakukan dan mencintai orang-orang yang melakukannya dengan saya, " ujar Buffett, seperti dilansir pada laman CNBC, Selasa (7/5).

Buffett mencontohkan kebahagiaan lainnya yang dirasakannya yaitu ketika berpergian untuk melakukan hal-hal mengasyikan seperti menonton pertandingan bisbol bersama dengan 25 karyawan di Berkshire. Hal inilah salah satu yang membuat Buffett begitu bahagia dan seperti berlibur setiap harinya.

Sebelumnya, Buffett mengungkapkan jika uang sebanyak USD 1 juta atau Rp 14,3 miliar (Kurs USD 1 = Rp 14.325) tidak akan membuat seseorang bahagia. Karena uang hanya memberikan kebahagiaan yang semu baginya.

Bagi orang terkaya ketiga dunia ini, rumahnya di Berkshire Hathaway merupakan istana kebahagiaan karena dia dapat bersenang-senang bersama keluarganya di rumah itu hingga Buffett menginjak usia 88 tahun.

Reporter: Ayu Lestari Wakyu Puranidhi

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesan Orang Kaya Dunia: Uang Tak Bisa Membeli Waktu dan Uang Bukan Sumber Kebahagiaan
Pesan Orang Kaya Dunia: Uang Tak Bisa Membeli Waktu dan Uang Bukan Sumber Kebahagiaan

Miliarder ini menyarankan agar para anak muda bisa mencari pekerjaan yang disukainya dibanding harus mencari pekerjaan dengan gaji yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Pesan Orang Kaya Dunia untuk Anak Muda: Jangan Bekerja Demi Uang, Anda Tidak akan Pernah Bahagia
Pesan Orang Kaya Dunia untuk Anak Muda: Jangan Bekerja Demi Uang, Anda Tidak akan Pernah Bahagia

iliarder ini menyarankan agar pemuda bisa mencari pekerjaan yang disukainya dibanding harus mencari pekerjaan dengan gaji yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Dulunya Loper Koran, Kini Jadi Konglomerat dan Manusia Paling Kaya di Dunia
Dulunya Loper Koran, Kini Jadi Konglomerat dan Manusia Paling Kaya di Dunia

Di usia 15 tahun Warren Buffet sudah memiliki USD2.000.

Baca Selengkapnya
Konglomerat Ini Punya Harta Rp2.074 Triliun, Tapi Tinggal di Rumah Tua Seharga Rp490 Juta
Konglomerat Ini Punya Harta Rp2.074 Triliun, Tapi Tinggal di Rumah Tua Seharga Rp490 Juta

Investor ternama ini masih tinggal di rumah tua yang dibeli pada tahun 1958.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Warren Buffet Tak Pernah Masuk Jajaran Orang Paling Kaya di Dunia Meski Punya Harta Miliaran Dolar
Ini Alasan Warren Buffet Tak Pernah Masuk Jajaran Orang Paling Kaya di Dunia Meski Punya Harta Miliaran Dolar

"Masyarakat butuh uang saya. Saya tidak butuh uang,”

Baca Selengkapnya
Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun
Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun

Total gabungan harta kekayaan mereka meroket menjadi USD896 miliar atau setara Rp13,5 kuadriliun alias Rp13.500 triliun.

Baca Selengkapnya
Benarkah Uang Bisa Membeli Kebahagiaan? Begini Kata Ilmuwan
Benarkah Uang Bisa Membeli Kebahagiaan? Begini Kata Ilmuwan

Penelitian ini memperkuat temuan sebelumnya, menunjukkan bahwa semakin tinggi penghasilan seseorang, semakin tinggi juga tingkat kebahagiaannya.

Baca Selengkapnya
Ternyata Bukan Uang, Ini Hal Penting yang Bisa Buat Hidup Anda Bahagia
Ternyata Bukan Uang, Ini Hal Penting yang Bisa Buat Hidup Anda Bahagia

Memiliki karier yang disukai adalah faktor terpenting untuk menjalani kehidupan yang memberi kenyamanan.

Baca Selengkapnya
Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump
Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump

Kekayaan 10 orang terkaya di dunia juga melonjak dengan rekor tertinggi, menurut Billionaire Index Bloomberg.

Baca Selengkapnya
Kekayaan 5 Miliuner Dunia Naik Jadi Rp13.548 Triliun, Saat 5 Miliar Orang Tambah Miskin
Kekayaan 5 Miliuner Dunia Naik Jadi Rp13.548 Triliun, Saat 5 Miliar Orang Tambah Miskin

Peningkatan kekayaan pertama dialami Elon Musk, yang menjalankan beberapa perusahaan, termasuk Tesla dan SpaceX.

Baca Selengkapnya
Terungkap Cara Warren Buffett Ngetes Mic saat Jadi Pembicara Seminar, Beda Memang Kalau Orang Kaya
Terungkap Cara Warren Buffett Ngetes Mic saat Jadi Pembicara Seminar, Beda Memang Kalau Orang Kaya

Warren Buffett punya cara bercanda saat 'manggung' di depan publik. Termasuk kala mencoba microphone.

Baca Selengkapnya
Ciri-Ciri Orang Kaya Raya tapi Hidup dan Penampilannya Sederhana, Tak Pernah Pamer Barang Mewah
Ciri-Ciri Orang Kaya Raya tapi Hidup dan Penampilannya Sederhana, Tak Pernah Pamer Barang Mewah

Mereka yang benar-benar kaya seringkali memilih gaya hidup yang lebih sederhana.

Baca Selengkapnya