Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita sopir ojek pendapatannya naik drastis berkat Go-Jek

Cerita sopir ojek pendapatannya naik drastis berkat Go-Jek Go-Jek. ©2015 merdeka.com/henny rachma sari

Merdeka.com - Jasa layanan antar Go-Jek kini tengah digandrungi warga DKI Jakarta. Tak sedikit warga Ibu Kota yang menaruh kepercayaan dengan memanfaatkan jasa ini guna membantu aktivitasnya sehari-hari.

Managing Director Go-Jek Indonesia Nadiem Makarim mengatakan seluruh pasukan Go-Jek yang bekerja di lapangan mayoritas mantan tukang ojek. "Kami ada tim yang langsung terjun ke lapangan. Tim itu dikepalai oleh Field Supervisor yang memang dulunya bekerja sebagai tukang ojek juga," beber Nadiem.

Sementara itu, menurut salah satu tukang ojek, Zulkarnain (43) keberadaan Go-Jek diakuinya sangat membantu kehidupan perekonomian dia dan keluarganya. "Sangat membantu. Istilahnya sekarang untuk sehari-hari saja cukup," ujar bapak anak tiga ini kepada merdeka.com.

Zul menceritakan, awalnya dia ditawari oleh temannya yang lebih dulu menjadi driver Go-Jek. "Kata teman saya penghasilannya lumayan, terus enggak rebutan sewa (penumpang)," ujar mantan pengojek jalanan ini.

Akhirnya, dua bulan yang lalu Zulkarnain pun memberanikan diri ikut masuk ke dalam bisnis Go-Jek. Dua bulan bernaung di bawah Go-Jek Indonesia, Zulkarnain pun merasakan perbedaan pola hidup yang drastis.

"Kalau dulu saya ngojek biasa dapetin Rp 50.000 sehari aja susah. Sekarang jadi Go-Jek alhamdulillah sehari bisa Rp 150.000 sampai Rp 200.000," ungkapnya senang.

Pembagian keuntungan dengan kantor pun, lanjut Zulkarnain, menganut sistem 80:20. "80 persennya buat kita (driver), 20 persen buat perusahaan," tandasnya.

Di samping penghasilan yang sudah lebih menentu, jam kerja pun bisa dibuat sefleksibel mungkin. "Enak mbak jam kerjanya. Jadi pagi ini misalnya jam 8 pagi saya cek hp, terus saya ambil pesanan. Nanti selesai anter, bisa pulang dulu ke rumah. Misalnya cas hp atau ngopi atau makan masakan istri," ungkapnya.

Kendati profesinya tidak terbatas oleh waktu, Zulkarnain pun tetap memberi batasan guna menjaga kesehatannya sendiri. "Kalau saya paling jam 10 malam udah stop ambil pesanan mbak. Biar gimana kesehatan juga harus dijaga kan," tutupnya.

Hal ini diakui sang bos Nadiem sebagai salah satu tujuan dibentuknya Go-Jek. Dia berkeinginan untuk menaikkan taraf hidup para tukang ojek di jalanan dengan bernaung dalam sebuah perusahaan. (mdk/bim)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Pengemudi Ojol Dapat Orderan untuk Jadi Mata-Mata, Endingnya Tak Terduga
Viral Pengemudi Ojol Dapat Orderan untuk Jadi Mata-Mata, Endingnya Tak Terduga

Pengemudi ojol itu menceritakan pengalamannya saat mendapat orderan sebagai mata-mata.

Baca Selengkapnya
Pantas Banyak Orang Indonesia Pilih Kerja di Arab Saudi, Ternyata Segini Gaji Sopir Bus di Mekkah Bikin Tergiur
Pantas Banyak Orang Indonesia Pilih Kerja di Arab Saudi, Ternyata Segini Gaji Sopir Bus di Mekkah Bikin Tergiur

Tak terkira, ternyata profesi tersebut bisa mendatangkan pundi-pundi rupiah yang begitu besar.

Baca Selengkapnya
Cerita Sopir Bus di Mekkah Tiap Bulan Dapat Uang Tips Rp12 Juta dari Orang Indonesia
Cerita Sopir Bus di Mekkah Tiap Bulan Dapat Uang Tips Rp12 Juta dari Orang Indonesia

Terungkap, ada banyak pengalaman istimewa yang diperolehnya semasa menjadi sopir di Mekkah. Salah satunya soal gaji hingga tips yang bisa didapatkannya.

Baca Selengkapnya
Matematika Tuhan Luar Biasa, Suami Istri ini Awalnya Susah Lalu Rajin Sedekah Langsung Banjir Rezeki
Matematika Tuhan Luar Biasa, Suami Istri ini Awalnya Susah Lalu Rajin Sedekah Langsung Banjir Rezeki

Teladan hidup dialami oleh sepasang pengusaha saat memberikan bantuan minum kepada seorang pengemudi ojol di rumahnya.

Baca Selengkapnya
Momen Driver Ojol Wanita yang Bawa Dua Anaknya Ngojek Bertemu Erick Thohir, Dapat Hadiah Motor
Momen Driver Ojol Wanita yang Bawa Dua Anaknya Ngojek Bertemu Erick Thohir, Dapat Hadiah Motor

Perjuangan seorang ibu yang membawa dua anaknya ngojek belum lama ini menjadi viral usai bertemu Erick Thohir. Tak hanya itu, ia juga mendapat hadiah motor.

Baca Selengkapnya
Cuma Jualan Gerobakan di Pinggir Jalan, Penghasilan PKL ini Rp25 Juta per Hari
Cuma Jualan Gerobakan di Pinggir Jalan, Penghasilan PKL ini Rp25 Juta per Hari

Bisnis pinggir jalan yang bisa raup omset puluhan juta sehari.

Baca Selengkapnya
Sukses Ubah Nasib, Mantan Ojek Online Ini Buka Bisnis Ayam Geprek dengan Omzet Capai Rp 30 Juta
Sukses Ubah Nasib, Mantan Ojek Online Ini Buka Bisnis Ayam Geprek dengan Omzet Capai Rp 30 Juta

Ia bisa mengubah nasib dari seorang pengemudi ojek online hingga menjadi pemilik bisnis makanan.

Baca Selengkapnya
Masih Ingat Kisah Anak Driver Ojol yang Dapat Beasiswa? Begini Kabarnya yang Kini Bekerja di Perusahaan Ternama
Masih Ingat Kisah Anak Driver Ojol yang Dapat Beasiswa? Begini Kabarnya yang Kini Bekerja di Perusahaan Ternama

Dzikru berhasil menyelesaikan studinya di Polteknik Negeri Jakarta. Ia pun berhasil lulus dengan predikat cumlaude.

Baca Selengkapnya
Pria di Cirebon Nekat Keluar dari Gaji Tinggi dan Pilih Jualan Onde-Onde,  Kini Raup Untung hingga Rp2 Juta Sehari
Pria di Cirebon Nekat Keluar dari Gaji Tinggi dan Pilih Jualan Onde-Onde, Kini Raup Untung hingga Rp2 Juta Sehari

Ada rahasia khusus yang ia bocorkan bagaimana usahanya bisa sukses. Paling awal, ia menyebut jika salat jadi salah satu pembuka pintu rezekinya.

Baca Selengkapnya
Pengemudi Ojol Jadi Sorotan Usai Tiap Hari Beri 'Oleh-oleh' ke Penumpang dari Susu Sampai Masakan Istri
Pengemudi Ojol Jadi Sorotan Usai Tiap Hari Beri 'Oleh-oleh' ke Penumpang dari Susu Sampai Masakan Istri

Pengemudi Ojol banjir sorotan usai bagikan 'oleh-oleh ke penumpang. Simak informasinya.

Baca Selengkapnya
Sepakat Bayar Rp20.000 Tapi Diminta Rp50.000 usai Sampai ke Tujuan, Aksi Adu Mulut Penumpang dan Driver Ojol Ini Viral
Sepakat Bayar Rp20.000 Tapi Diminta Rp50.000 usai Sampai ke Tujuan, Aksi Adu Mulut Penumpang dan Driver Ojol Ini Viral

Adu mulut penumpang dan driver ojol karena minta dibayar lebih dari kesepakatan ini viral bikin kesal.

Baca Selengkapnya
Seram Badan Bertanto Dulu Preman, Kini Sukses Jualan Ikan Cakalang Omzet Rp25 Juta/Bulan
Seram Badan Bertanto Dulu Preman, Kini Sukses Jualan Ikan Cakalang Omzet Rp25 Juta/Bulan

Kini, dia pun mulai menuai hasilnya. Setiap bulan, dia mampu meraup omzet Rp25 juta.

Baca Selengkapnya