Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Citilink buka penerbangan langsung China-Tanjung Pinang

Citilink buka penerbangan langsung China-Tanjung Pinang citilink air. jetphoto.net

Merdeka.com - Maskapai berbiaya murah Citilink Indonesia kembali menunjukkan komitmennya untuk mendukung percepatan pariwisata lokal di Indonesia. Salah satunya melalui pembukaan rute penerbangan langsung China-Tanjung Pinang, dan sebaliknya.

"Penerbangan ini kita buka sebagai bentuk dukungan Citilink Indonesia terhadap program Nawacita yang menempatkan pariwisata sebagai sektor unggulan yang harus terus didorong pertumbuhannya," tutur President & CEO Citilink Indonesia Albert Burhan, melalui siaran pers, Minggu (18/12).

Albert menjelaskan antusiasme turis China untuk mengunjungi destinasi wisata di Indonesia semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Oleh karena itu, Citilink membuka berbagai rute yang menghubungkan China dengan berbagai kota di Indonesia.

"Ini bisa menjadi kesempatan yang sangat baik untuk menunjukkan kepada masyarakat internasional bahwa Indonesia punya berbagai destinasi wisata yang menarik dan luar biasa indah," imbuhnya.

Dia berharap dengan dibukanya rute penerbangan langsung China–Tanjung Pinang, dapat membantu akselerasi pariwisata Kepulauan Riau sehingga destinasi wisata di Kepulauan Riau dan Tanjung Pinang bisa dikenal luas oleh wisatawan mancanegara.

Citilink Indonesia akan mendatangkan hampir 7500 wisatawan asal China ke Tanjung Pinang dari Desember hingga Maret 2017. Ada pun wisatawan ini di antaranya berasal dari Fuzhou, Wuhan, Guiyang, Changsa, dan Zhengzhou.

Selain Tanjung Pinang, saat ini Citilink juga telah melayani beberapa rute penerbangan internasional lainnya dari China dan Hong Kong menuju ke Denpasar dan juga Manado.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Liburan Akhir Tahun Check! Ada Promo Meriah dari BRI Citilink Online Travel Fair
Liburan Akhir Tahun Check! Ada Promo Meriah dari BRI Citilink Online Travel Fair

Bisa dinikmati sampai hari ini! Yuk, nikmati promo meriah dari BRI Citilink Online Travel Fair!

Baca Selengkapnya
Banyak Promo Meriah! BRI dan Citilink Gelar Online Travel Fair
Banyak Promo Meriah! BRI dan Citilink Gelar Online Travel Fair

Program BRI COTF ini berlangsung secara online selama 4 hari, mulai 5-8 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Mulai 29 Oktober, Semua Penerbangan Citilink dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati
Mulai 29 Oktober, Semua Penerbangan Citilink dari Bandara Husein Bandung Pindah ke Kertajati

Pemindahan rute penerbangan domestik tersebut dilakukan mulai 29 Oktober 2023 mendatang.

Baca Selengkapnya
Pelita Air Bakal Buka Rute Penerbangan dari Jakarta ke Singapura dan Bangkok
Pelita Air Bakal Buka Rute Penerbangan dari Jakarta ke Singapura dan Bangkok

Asa menyampaikan bahwa rute Jakarta-Singapura akan diluncurkan pada kuartal IV tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya
AirAsia Obral Tiket Pesawat Gratis ke Berbagai Rute, Ada Jakarta-Kuala Lumpur
AirAsia Obral Tiket Pesawat Gratis ke Berbagai Rute, Ada Jakarta-Kuala Lumpur

Selain destinasi ke negeri Jiran, AirAsia juga menghadirkan destinasi favorit lainnya dengan terbang hemat ke Bangkok, Phnom Penh hingga Perth.

Baca Selengkapnya
Jeju Air Buka Penerbangan Langsung Korea-Bali
Jeju Air Buka Penerbangan Langsung Korea-Bali

70 persen kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia itu menggunakan transportasi udara.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024
Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia Group menyiapkan 570 penerbangan tambahan atau extra flight dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Hadapi mudik dan arus balik lebaran, Garuda Indonesia dan Citilink siapkan 1,4 juta kursi

Baca Selengkapnya
Penerbangan Kertajati-Singapura Mulai Beroperasi 26 September
Penerbangan Kertajati-Singapura Mulai Beroperasi 26 September

Penerbangan internasional dari Bandara Kertajati tidak hanya ke Singapura.

Baca Selengkapnya
Penumpang Pesawat Citilink Meningkat 17 Persen di Awal Tahun 2024
Penumpang Pesawat Citilink Meningkat 17 Persen di Awal Tahun 2024

capaian di Januari-Februari 2024 ini jadi penanda baik untuk ke depannya. Dia berharap peningkatan okupansi juga terjadi pada Maret 2024 ini.

Baca Selengkapnya
AirAsia Buka Rute Penerbangan Kuala Lumpur-Labuan Bajo, Ada Penawaran Kursi Gratis
AirAsia Buka Rute Penerbangan Kuala Lumpur-Labuan Bajo, Ada Penawaran Kursi Gratis

Adapun, jadwal penerbangan Kuala Lumpur dan Labuan Bajo dengan nomor penerbangan AK 336, berangkat pukul 11.10 waktu setempat.

Baca Selengkapnya
Lion Air Kuasai 70 Persen Lalu Lintas Udara, Menhub Tak Ingin Ada Monopoli Penerbangan
Lion Air Kuasai 70 Persen Lalu Lintas Udara, Menhub Tak Ingin Ada Monopoli Penerbangan

Lion Air Group saat ini menguasai hampir 70 persen dari market share pesawat domestik dengan total 367 pesawat.

Baca Selengkapnya