Daftar Terbaru 10 Orang Paling Kaya di China
Merdeka.com - Pandemi Covid-19 nampaknya tak berpengaruh ke orang kaya dunia, khususnya di China. Para miliuner di China nyatanya tetap bisa mempertahankan kekayaan mereka.
The Hurun Research Institute kembali merilis peringkat orang terkaya China di 2020, dengan mengacu pada kekayaan sebesar 2 miliar yuan atau setara USD 290 juta. Perhitungan kekayaan sendiri dimulai dari 28 Agustus.
"Tahun ini terjadi peningkatan kekayaan terbesar dalam 22 tahun Daftar Hurun di China. Boom pasar saham dan langkah IPO mampu mencetak lima miliuner baru di China selama setahun terakhir. Dunia belum pernah melihat kekayaan sebanyak ini yang tercipta hanya dalam satu tahun," ujar Rupert Hoogewerf, Kepala Peneliti Hurun dalam situsnya.
-
Bagaimana kekayaan orang kaya di Singapura meningkat? Semua faktor ini berkontribusi pada kenaikan pasar saham, sehingga total kekayaan 50 orang terkaya di Singapura meningkat lebih dari 10 persen menjadi USD 195 miliar, setara dengan sekitar Rp3.003 triliun. Sekitar dua pertiga dari daftar orang kaya di Singapura mencatatkan peningkatan kekayaan dibandingkan tahun lalu.
-
Mengapa jumlah orang kaya meningkat? Dijelaskan bahwa dunia telah menjadi lebih kaya secara signifikan dalam satu dekade terakhir, baik dari segi per kapita maupun karena meningkatnya jumlah jutawan.
-
Bagaimana orang kaya makin kaya? Faktanya, mereka memperoleh kekayaan hampir dua kali lipat dalam bentuk uang baru dibandingkan dengan 99% total penduduk di dunia ini.
-
Siapa orang terkaya di Asia Tenggara? Pria kelahiran Singapura ini merupakan anak dari David Low Yi Ngo, yang berganti kewarganegaraan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada tahun 1992. Dia mendirikan PT Bayan Resources Tbk pada tahun 1997 saat berhasil mengakuisisi PT Gunungbayan Pratamacoal (GBP), pemegang konsesi sebuah tambang batubara di Muara Tae, Kalimantan Timur.
-
Bagaimana orang terkaya di Indonesia mendapat kekayaan? Michael Hartono menduduki posisi teratas dalam daftar orang terkaya di Indonesia menurut Forbes Real Time Billionaires.
-
Kapan orang kaya mendapatkan kekayaan baru? Sejak tahun 2020, untuk setiap dollar kekayaan global baru yang diperoleh seseorang pada 90% terbawah, salah satu miliarder dunia telah memperoleh USD1,7 juta.
Dia mengatakan, pengusaha China telah melakukan jauh lebih baik dari harapan. Bahkan di tengah wabah Covid-19 kekayaan mereka telah meningkat ke level rekor.
Harta orang terkaya di China saat ini bertambah USD 1,5 triliun. Lebih banyak kekayaan yang diciptakan pada tahun ini, daripada gabungan dari 5 tahun sebelumnya.
Hal tersebut menunjukkan struktur ekonomi telah berkembang, jauh dari sektor tradisional seperti manufaktur dan real estat menuju ekonomi baru.
Separuh dari 10 besar orang kaya di China mendapatkan kekayaan dari industri yang sedang berkembang dan separuh lainnya dari industri tradisional.
Mengutip dari hurun.net, berikut daftar 10 orang terkaya di China tahun 2020:
1. Jack Ma
Jack Ma untuk ketiga kalinya mempertahankan posisi teratas dengan kekayaan USD 58,8 milliar Rp864,3 triliun), naik 45 persen karena IPO platform fintech Ant dan kinerja yang kuat dari platform e-niaga Alibaba.
Daftar Selanjutnya
2. Ma Huateng
Yang akrab dikenal sebagai Pony Ma, berada diurutan kedua dengan kekayaan naik 50 persen menjadi USD 57,4 miliar. Dia memiliki bisnis game Tencent yang berjalan dengan baik. Kunci kesuksesannya berada di game online dan fintech.
3. Zhong Shanshan
Meleset langsung masuk ke top 3 dengan kekayaan USD 53,7 miliar. Yang memiliki perusahaan air minum kemasan Nongfu dan perusahaan vaksinasi Wantai Biotechnology.
4. Wang Wei
Raja pengiriman ekspres dari SF Express juga mengalami tahun yang luar biasa, di mana lebih mencapai lebih dari dua kali lipat kekayaannya menjadi USD 35,3 miliar sehingga dapat menembus 10 besar bahkan 5 besar.
5. Xu Jiayin
Kekayaan USD 34,6 milliar, bisnis Evergrande real estate. Turun dua tingkat karena sektor real estat mengalami tahun yang buruk.
6. He Xiangjian dan keluarga
Kekayaan USD 33,1 miliar, turun dua tingkat. Bisnis Midea, perusahaan listrik terbesar di dunia yang terkenal dengan pendingin ruangannya.
Selanjutnya
7. Yang Huiyan dan keluarga
Dia memiliki kekayaan USD 33,1 miliar. Bisnis real estate Country Garden. Sama seperti Xu Jiayin (peringkat kelima) yang mengalami turun peringkat karena real estate mengalami tahun terburuknya.
8. Ding Lei
Saat ini, kekayaannya mencapai USD 32,4 miliar. Kekayaan bersumber dari bisnis game online, Netease yang merupakan salah satu dari perusahaan internet China yang masuk daftar ganda di Hong Kong.
9. Huang Zheng
Kekayaan Huang Zheng naik 63 persen menjadi USD 32,4 miliar, namun peringkatnya turun 1 posisi. Memiliki bisnis e-commerce yakni Pinduoduo. Itu karena bisnis e-commerce mengalami tahun yang baik dibandingkan dengan real estate.
10. Qin Yinglin dan Qian Ying
Sepasang suami istri produsen dari daging babi yang mendirikan Muyuan Foods. Kekayaan mereka yang berlipat ganda sehingga untuk pertama kalinya mendorong mereka masuk dalam 10 besar. Kekayaan yang dimiliki USD 29,4 miliar.
Reporter: Tasya Stevany
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peningkatan kekayaan pertama dialami Elon Musk, yang menjalankan beberapa perusahaan, termasuk Tesla dan SpaceX.
Baca SelengkapnyaCara orang super kaya di China amankan aset ditengah perekonomian yang melambat.
Baca SelengkapnyaPenurunan harga real estat yang berkepanjangan ditambah beberapa kasus gagal bayar yang juga membebani kekayaan miliarder China.
Baca SelengkapnyaKekayaan 10 orang terkaya di dunia juga melonjak dengan rekor tertinggi, menurut Billionaire Index Bloomberg.
Baca SelengkapnyaSetidaknya, ada 969 orang kaya yang berada di China. Angka ini jauh melampaui jumlah miliarder di Amerika yang berjumlah 691 miliarder.
Baca SelengkapnyaTotal gabungan harta kekayaan mereka meroket menjadi USD896 miliar atau setara Rp13,5 kuadriliun alias Rp13.500 triliun.
Baca SelengkapnyaKesenjangan ekonomi semakin terasa saat ketegangan geopolitik antara Rusia dan Ukraina pada tahun 2022.
Baca SelengkapnyaWarga China merupakan segmen pembeli properti asing terbesar di Malaysia.
Baca SelengkapnyaPenerapan pajak tinggi bagi orang-orang kaya di China cenderung pasif.
Baca SelengkapnyaKekayaan global di negara-negara berkembang akan menembus batasan 30 persen pada tahun 2024.
Baca SelengkapnyaKesenjangan mulai terasa sejak tahun 2008 hingga 2023.
Baca SelengkapnyaTurunnya saham PDD membuat posisi Huang sebagai orang terkaya di dunia, turun ke posisi 50 orang terkaya di dunia.
Baca Selengkapnya