Dampak Pemindahan Ibu Kota, dari Harga Tanah Naik Hingga Tuntutan Naik Gaji
Merdeka.com - Pemerintah telah memutuskan lokasi ibu kota baru berada di Kalimantan Timur, tepatnya sebagian di Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian lagi di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Meski belum pindah, keputusan ini nyatanya telah membawa berbagai dampak untuk wilayah ibu kota baru. Bahkan, beberapa dampak yang muncul membuat kita menggelengkan kepala.
Berikut dampak-dampak yang timbul akibat keputusan pemindahan ibu kota.
-
Bagaimana perubahan nama DKI Jakarta berpengaruh ke ekonomi? Perubahan ini tidak hanya sekedar perubahan nama, tetapi juga mengandung dampak besar dalam hal kebijakan ekonomi dan pemerintahan.
-
Bagaimana urbanisasi mempengaruhi perubahan budaya? Urbanisasi menjadi salah satu contoh perubahan tersebut, di mana banyak penduduk desa yang pindah ke kota untuk mencari pekerjaan dan meningkatkan taraf hidup. Fenomena ini menyebabkan terjadinya pergeseran budaya, seperti perubahan pola makan, gaya berpakaian, dan tata cara berinteraksi.
-
Bagaimana perubahan suasana jalan di berbagai kota? Perubahan suasana jalan di berbagai kota dari zaman dulu hingga era modern terlihat dalam 10 potret Kota-kota ini sukses membuat mata terbelalak dengan perubahannya!
-
Apa yang dipindahkan? Elon Musk mengatakan dia akan memindahkan perusahaannya keluar dari California. Dalam dua postingan pada hari Selasa X, miliarder itu mengatakan dia akan memindahkan markas SpaceX dari Hawthorne, California, ke Starbase, Texas, sebuah kota perusahaan yang sedang dibangun di bagian selatan negara bagian itu. Lalu, platform media sosial X akan berpindah dari San Francisco ke Austin, Texas.
-
Bagaimana perkembangan ibu kota baru terlihat dari luar angkasa? Gambar yang diambil oleh Operational Land Imager (OLI) di Landsat 8 pada Agustus 2017 dan OLI-2 di Landsat 9 pada Agustus 2024 menunjukkan transformasi kota ini dari lokasi konstruksi yang baru mulai hingga menjadi pusat perkotaan yang berkembang pesat.
-
Kenapa pusat kerajaan berpindah ke Malang? Baru setelah Ken Arok membunuh Akuwu Tunggul Ametung dan menikahi Ken Dedes, pusat kerajaan berpindah ke Malang.
Aparat Desa Tuntut Naik Gaji
Aparat desa se-Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, menuntut kenaikan gaji dan insentif sebesar 100 persen, salah satunya seperti dana operasional Rukun Tetangga (RT). Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara dituntut menaikkan dana operasional RT dari Rp1 juta menjadi Rp2 juta per bulan.
"Aspirasi kenaikan gaji dan tunjangan itu sudah kami sampaikan kepada Wakil Bupati Penajam Paser Utara," kata Ketua Forum Sekretaris Desa Kabupaten Penajam Paser Utara, Yuni Nurhayati Aka, ketika ditemui, Senin.
Saat ini gaji kepala desa sebesar Rp3 juta dan tunjangan Rp1,5 juta per bulan, sedangkan gaji sekretaris desa Rp2,35 juta dengan insentif Rp1,05 juta per bulan. Untuk gaji perangkat desa lainnya meliputi kepala seksi, kepala urusan, dan kepala dusun sebesar Rp1,75 juta dan tunjangan Rp1 juta per bulan.
Pemberian Motivasi jadi Warga Ibu Kota Baru
Terkait kabar ibu kota bakal dibangun di Sepaku, warga setempat diberi bekal motivasi menghadapi tantangan sebagai warga ibu kota. Camat Sepaku Risman Abdul meminta masyarakat Sepaku mempersiapkan diri sejak saat ini, untuk menghadapi tantangan sebagai warga ibu kota 5-10 tahun yang akan datang.
"Jangan punya pikiran pesimis. Nanti, yang datang ke sini, pegawai pemerintahan yang melayani masyarakat, dengan kualitas SDM menengah ke atas," ujar Risman.
"Dari saya, kaitannya dengan hadirnya ibu kota negara, jangan sampai masyarakat terpinggirkan, jangan cuma jadi penonton, dan jangan jadi pembantu di rumah sendiri. Itu saja," ungkapnya.
Harga Tanah Naik Hingga Rp500 juta
Setelah Presiden Jokowi mengumumkan lokasi ibu kota baru, harga tanah di Samboja melonjak hingga Rp500 juta per hektare dari sebelumnya Rp100 juta-Rp150 juta per hektare. Tidak cuma pengusaha, mobil pelat merah pun ikut berburu lahan di Samboja.
Para pemburu lahan, sudah memperkirakan kawasan Samboja secara umum, bakal menjadi kawasan sangat ramai. Selain bangunan pemerintah dalam kawasan IKN, juga diperlukan fasilitas lain seperti perhotelan.
"Yang cari tanah ini kebanyakan swasta dari Jakarta. Ada juga mobil-mobil pelat merah ke sini, ikut cari lahan," kata warga Teluk Pemedas Samboja, Anwar (41), kepada merdeka.com, Kamis (5/9) sore.
Harga jual tanah pun bervariasi, tergantung dari pertimbangan di antaranya ketersediaan akses jalan. "Yang dijual mulai Rp200 ribu - Rp1 juta meter persegi. Per hektarnya juga naik sampai Rp400 juta-Rp500 juta. Paling mahal, di pinggir jalan," ujar Anwar.
Bisnis Properti Meningkat
Ketua DPD REI Kaltim Bagus Susetyo mengatakan, keputusan pemindahan ibu kota ke Kalimantan Timur akan membuat bisnis properti di wilayah ini yang sempat lesu kembali bergairah.
Dia menerangkan, di kedua kota Balikpapan dan Samarinda itu, sejumlah pengembang besar seperti Agung Podomoro, Ciputra, dan Sinar Mas yang sudah beroperasi sekitar 10 tahun terakhir, punya lahan yang cukup.
"Artinya, cukup beragam pengembang dari anggota kami. Dari rumah kecil, menengah, dan mewah. Kalau pengembang lokal, kepemilikan lahan sekitar 40 hektare. Pengembang besar sampai 200 hektare," ujar Bagus.
Menurut Bagus, dari informasi yang dia terima, pengembang properti skala besar lainnya mulai berdatangan ke Kalimantan Timur, bergerak senyap agar harga lahan tetap terkontrol. "Ada yang melaksanakan survei. Bahkan mungkin ada yang melaksanakan transaksi," tambahnya.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Urbanisasi besar-besaran di Jakarta dimulai pada tahun 1949, ketika Ibukota dipindahkan kembali ke Jakarta. Sebelumnya ibu kota berada di Yogyakarta.
Baca SelengkapnyaDKI Jakarta akan berubah menjadi Daerah Khusus Jakarta (DKJ).
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan sebuah perkampungan transmigran di Kalimantan yang sudah mulai maju karena terdampak pembangunan IKN.
Baca SelengkapnyaKebijakan ini tertuang dalam Pasal 53 Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 12 Tahun 2023.
Baca SelengkapnyaMasyarakat sekitar Penajam Paser Utara memang tidak menunjukan penolakannya terhadap IKN Nusantara.
Baca SelengkapnyaMerunut sejarahnya, ternyata DKI Jakarta pernah mengalami setidaknya 13 kali pergantian nama.
Baca SelengkapnyaPKS sepakat dengan Anies bahwa memindahkan ibu kota tidak serta merta akan terjadi pemerataan.
Baca SelengkapnyaRata-rata rumah kontrakan ditempati orang yang kerja di proyek pembangunan Kota Nusantara
Baca SelengkapnyaSelain warga Kalimantan, kawasan ini sudah menjadi ladang rezeki bagi perantauan, bahkan saat pembangunannya baru dimulai.
Baca SelengkapnyaSejumlah peneliti asing mengkritik rencana pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Nusantara di Kalimantan Timur.
Baca SelengkapnyaUU DKJ disahkan DPR dalam rapat paripurna ke-14 masa persidangan IV, Kamis (28/3).
Baca SelengkapnyaPemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke IKN Nusantara hanya memindahkan fungsi dan kegiatan penyelenggaraan pemerintahan.
Baca Selengkapnya