Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dampak Rusuh Wamena Papua, Bank Mandiri Ungsikan Karyawan dan Keluarga

Dampak Rusuh Wamena Papua, Bank Mandiri Ungsikan Karyawan dan Keluarga Kantor PLN Wamena dibakar massa. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Kerusuhan yang terjadi di Wamena, Papua membuat operasional kantor cabang perbankan tak beroperasi. Bahkan, Bank Mandiri sampai melakukan evakuasi pada karyawan beserta keluarganya keluar dari Wamena.

Kepala Kanwil Bank Mandiri Papua I Gede Raka Arimbawa mengatakan operasional Bank Mandiri Wamena ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan.

"Bahkan karyawan Bank Mandiri beserta keluarga akan dievakuasi dari Wamena," kata Arimbawa seperti dikutip dari Antara, Kamis (26/9).

Demo anarkis yang terjadi di Wamena, Senin (23/9) menyebabkan 30 orang meninggal dan sekitar 70 orang mengalami luka-luka serta ratusan bangunan baik milik pemerintah maupun swasta dibakar dan dirusak.

Dirut BPD Papua Zendarto mengatakan operasional perbankan di Wamena hingga Kamis (26/9) masih lumpuh. Sebab, sebagian besar karyawan masih trauma dan berada di pengungsian. Namun, pihaknya masih melayani transaksi terbatas, misalnya permintaan uang dari Pemda Jayawijaya.

"Karyawan masih berada di pengungsian yang berada di Polres Jayawijaya dan beberapa orang di antaranya terutama wanita sudah minta dievakuasi ke Jayapura," kata Zendarto.

Dia mengaku belum dapat memastikan kapan operasional perbankan kembali beroperasi. Namun, ketersediaan dana tunai di anjungan tunai mandiri (ATM) terjamin.

Kantor cabang BPD Papua di Wamena menjadi salah satu bangunan yang dirusak pendemo, termasuk kantor kas dan rumah dinas. Bahkan, kendaraan operasional milik BPD dibakar. Zendarto mengatakan akan mengevakuasi karyawannya dari Wamena.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pembakaran Sejumlah Bangunan di Waena Papua Menurut Polisi
Kronologi Pembakaran Sejumlah Bangunan di Waena Papua Menurut Polisi

Kejadian bermula ketika rombongan massa pengantar jenazah melintas di Lampu Merah Waena.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Bibida Mengungsi ke Gereja Madi Paniai Pasca Teror OPM
Masyarakat Bibida Mengungsi ke Gereja Madi Paniai Pasca Teror OPM

Masyarakat Distrik Bibida mengungsi ke Gereja Madi Distrik Paniai Timur

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Kawasan Permukiman Padat Penduduk di Manggarai yang Ludes Terbakar,  Sebabkan 1.050 KK Mengungsi
FOTO: Penampakan Kawasan Permukiman Padat Penduduk di Manggarai yang Ludes Terbakar, Sebabkan 1.050 KK Mengungsi

Sebanyak 35 unit mobil pemadam kebakaran telah dikerahkan ke lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan

Seperti diketahui, erupsi Gunung Ruang yang terjadi sejak Rabu (17/3) tengah malam membuat Bandara Sam Ratulangi di Manado harus ditutup sementara.

Baca Selengkapnya
Bandara Ditutup Akibat Abu Vulkanik, Ratusan Penumpang Menumpuk di Labuan Bajo
Bandara Ditutup Akibat Abu Vulkanik, Ratusan Penumpang Menumpuk di Labuan Bajo

Ratusan penumpang yang didominasi wisatawan dilaporkan menumpuk di Labuan Bajo, Manggarai Barat

Baca Selengkapnya
Gunung Ruang Erupsi, 18 Penerbangan dari Bandara Sam Ratulangi Dibatalkan
Gunung Ruang Erupsi, 18 Penerbangan dari Bandara Sam Ratulangi Dibatalkan

Petugas mengatakan destinasi pesawat yang dibatalkan tersebut yaitu ke Bandara Cengkareng, Ternate, Makassar, Surabaya, Sorong, dan Weda (Ternate).

Baca Selengkapnya
Aksi Anarkistis Massa di Jayapura Coreng Suasana Duka Pemakaman Lukas Enembe
Aksi Anarkistis Massa di Jayapura Coreng Suasana Duka Pemakaman Lukas Enembe

Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono menyesalkan aksi perusuh yang memicu kebakaran sejumlah ruko, rumah dinas, juga kantor di Waena, Jayapura.

Baca Selengkapnya
Fakta Kebakaran di Penjaringan Jakarta Utara, Damkar Sempat Mengalami Kendala
Fakta Kebakaran di Penjaringan Jakarta Utara, Damkar Sempat Mengalami Kendala

Kebakaran serius di Penjaringan Jakarta Utara memberikan banyak dampak di sekitarnya.

Baca Selengkapnya
Kondisi Dogiyai Berangsur Kondusif, TNI-Polri Kumpulkan Tokoh Masyarakat Pasca-Kerusuhan
Kondisi Dogiyai Berangsur Kondusif, TNI-Polri Kumpulkan Tokoh Masyarakat Pasca-Kerusuhan

Aparat TNI-Polri bertemu sejumlah tokoh masyarakat dan pejabat pemerintah daerah pasca-kerusuhan di Dogiyai, Papua. Pertemuan digelar di Polres Dogiya.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Alihkan Rute Sekitar Kebakaran Permukiman Warga di Manggarai, Halte Pasar Rumput Ditutup
Transjakarta Alihkan Rute Sekitar Kebakaran Permukiman Warga di Manggarai, Halte Pasar Rumput Ditutup

Hal itu disebabkan kebakaran permukiman warga sejak pukul 02.42 pagi tadi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bangunan Rumah Ludes, Puluhan Korban Kebakaran Terpaksa Mengungsi di Stasiun Manggarai
FOTO: Bangunan Rumah Ludes, Puluhan Korban Kebakaran Terpaksa Mengungsi di Stasiun Manggarai

Puluhan korban kebakaran di Manggarai itu tampak beristirahat dengan beralaskan kardus.

Baca Selengkapnya