Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demi ekonomi bangsa, CT minta kubu Prabowo dan Jokowi berdamai

Demi ekonomi bangsa, CT minta kubu Prabowo dan Jokowi berdamai Jokowi temui Prabowo. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN), Chairul Tanjung ikut angkat bicara soal panasnya kondisi perpolitikan dalam negeri paska pemilihan Umum.

Meski Pemilu sudah usai, persaingan antara kubu Joko Widodo dengan Prabowo Subianto terus berlangsung. Kondisi ini disayangkan mengingat pembangunan dan kemajuan bangsa hanya bisa dicapai dengan kerja sama dan gotong royong semua pihak.

"Saya menyampaikan negara Indonesia terlalu besar, majemuk, kompleks untuk dikelola satu kelompok saja. Kita bersama gotong royong saja tidak menjamin tujuan dengan selamat. Apalagi kita terpecah belah," ucap CT di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Jumat (17/10).

Orang lain juga bertanya?

CT sapaan akrabnya, berharap pemimpin bangsa baik di parlemen maupun eksekutif bisa duduk bersama mencari solusi atas tantangan serta permasalahan perekonomian bangsa.

"Sayang ingin mengetuk hati pemimpin bangsa, duduk bersama-sama mencari solusi bersama sama. Duduk bersama demi kemajuan bangsa dan negara rakyat kita semua," tegasnya.

Ini penting dilakukan mengingat perekonomian nasional menghadapi tantangan yang tidak mudah ke depannya. Sederet persoalan perlu dicarikan solusi bersama. Mulai dari defisit transaksi neraca berjalan, makin besarnya alokasi anggaran subsidi BBM dan persoalan ekonomi lainnya.

"Subsidi BBM banyak yang sebut itu simple naikkan saja harganya tapi akibatnya inflasi dan kemiskinan naik. Daya beli masyarakat menurun. Ini belum tentu mendapat dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia apalagi masyarakat politik," tambahnya.

Meski demikian, CT tetap optimis perekonomian Indonesia ke depan akan terus membaik. Namun, kondisi ideal itu tidak bisa diimplementasikan selama kondisi politik dalam negeri masih memanas.

"Saya orang optimis melihat ke depan. Tentu ini perlu dilakukan bersama sama. Ekonomi tidak bergerak di ruang hampa, perlu suasana sosial politik yang kondusif untuk bisa bergerak sesuai asumsi," ucapnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo: Akhir-akhir Ini Sarat dengan Aroma Pengkhianatan
Prabowo: Akhir-akhir Ini Sarat dengan Aroma Pengkhianatan

Prabowo menyinggung dinamika politik dalam beberapa hari terakhir.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Indonesia Belum Sejahtera Menurut Prabowo
Ini Alasan Indonesia Belum Sejahtera Menurut Prabowo

Prabowo Gibran ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih sejak ditetapkan pada hari Rabu, 24 April 2024.

Baca Selengkapnya
Ini Kata Prabowo Menjawab Isu Hubungannya dengan Jokowi Retak
Ini Kata Prabowo Menjawab Isu Hubungannya dengan Jokowi Retak

Prabowo mengaku jengkel dengan isu keretakan hubungannya dengan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Nilai Tahun Politik Paling Repot Kalau Satu Kubu Saling Memanasi
Jokowi Nilai Tahun Politik Paling Repot Kalau Satu Kubu Saling Memanasi

Jokowi meminta kepada GAMKI untuk ikut mendinginkan situasi di lapangan jika melihat situasi politik yang memanas.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Ekonomi Global Belum Pulih, Tapi ASEAN Mampu Asalkan Bersatu
Jokowi: Ekonomi Global Belum Pulih, Tapi ASEAN Mampu Asalkan Bersatu

Jokowi: Ekonomi Global Belum Pulih, Tapi ASEAN Mampu Asalkan Bersatu

Baca Selengkapnya
Gerindra Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh
Gerindra Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh

Keduanya membahas tentang situasi dan kondisi dunia saat ini, termasuk kepada masalah ekonomi dan keamanan negara.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Jangan Sampai Urusan Politik 2024 Ganggu Stabilitas Ekonomi
Jokowi: Jangan Sampai Urusan Politik 2024 Ganggu Stabilitas Ekonomi

Kestabilan ekonomi akan sulit dikembalikan jika sudah terganggu.

Baca Selengkapnya
Kebijakan Politik Luar Negeri Prabowo: Bangun Hubungan Baik dan Menghindari Permusuhan
Kebijakan Politik Luar Negeri Prabowo: Bangun Hubungan Baik dan Menghindari Permusuhan

Prabowo menyatakan, bahwa Indonesia selalu menghormati negara-negara besar seperti Amerika Serikat (AS) dan Cina.

Baca Selengkapnya
Fahri Hamzah Nilai Bersatunya Jokowi dan Prabowo Menyatukan yang Berpecah dan Bertengkar
Fahri Hamzah Nilai Bersatunya Jokowi dan Prabowo Menyatukan yang Berpecah dan Bertengkar

Fahri pun mengajak semua elemen bangsa untuk berkepala dingin dan fokus memilih dengan pertimbangan jauh ke depan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Menteri Jaga Stabilitas Politik, Ini Alasannya
Jokowi Minta Menteri Jaga Stabilitas Politik, Ini Alasannya

Stabilitas politik di tanah air selalu menjadi perhatian internasional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sambut 2024: Indonesia Berjalan di Jalur yang Benar dan Siap Hadapi Tantangan
Jokowi Sambut 2024: Indonesia Berjalan di Jalur yang Benar dan Siap Hadapi Tantangan

Indonesia juga menghadapi berbagai tantangan seperti, kekeringan panjang dan dunia yang penuh ketidakpastiaan.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Erick Thohir Ungkap Alasan Dukung Prabowo di Pilpres 2024
Blak-blakan Erick Thohir Ungkap Alasan Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Erick kagum bagaimana Jokowi mau merangkul Prabowo usai menjadi rival di 2019.

Baca Selengkapnya