Direktur Utama PT PNM Sabet TOP CEO Bisnis Indonesia Awards 2022
Merdeka.com - PT Permodalan Nasional Madani atau PNM kembali sukses meraih 2 penghargaan dalam acara Top BUMN Awards 2022 yang selenggarakan oleh PT Bisnis Indonesia yang berlangsung di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Selasa (13/12/2022). Penghargaan pertama, PNM ditetapkan sebagai penerima Apresiasi Bisnis Indonesia TOP BUMN Awards 2022, kategori Korporasi.
Pada kesempatan yang sama Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi juga menerima penghargaan Most Admired CEO: Who has Successfully Transformed in Enriching Ultra Microcredit Rights System Bisnis Indonesia TOP BUMN Awards 2022, kategori TOP CEO BUMN.
Arief Mulyadi, selaku Direktur Utama PNM mengucapkan rasa terima kasih atas penghargaan yang diterima. "Terima kasih kepada keluarga besar Bisnis Indonesia yang telah lama menjadi mitra kami, mendukung kami menebarkan virus semangat untuk masyarakat terus mengaktualisasikan kemampuan produktifnya hingga pada hari ini kami sedang melayani 13,4 juta nasabah aktif pelaku usaha ultra mikro di seluruh Indonesia, penghargaan ini menjadi salah satu bentuk motivasi PNM untuk terus memberikan yang terbaik bagi Indonesia," ucapnya.
-
Bagaimana PNM membantu perempuan prasejahtera? PNM tidak hanya memberikan modal usaha, tetapi berbagai pelatihan untuk meningkatkan kualitas produk juga dilakukan.
-
Apa yang PNM berikan untuk UMKM? PNM bekerja untuk pemberdayaan nasabah melalui pembiayaan dan pendampingan. Pembiayaan dan pendampingan merupakan dua sisi mata uang yang tidak boleh dipisahkan satu dengan lainnya.
-
Apa yang PNM lakukan untuk UKM? PT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus bertekad mendekatkan keuangan digital kepada nasabahnya.
-
Siapa yang terlibat bantu PNM untuk nasabah? Diskusi ini dihadiri oleh Senior Housing Specialist Regional Asia Pacific World Bank, Dao Harrison, lalu Teknik Tata Bangunan & Perumahan Ahli Muda Subdirektorat Kepatuhan Inter Kementerian PUPR, Moammar Alzia Viqolbi dan Direktur Operasional, Digital, dan Teknologi Informasi PNM, Sunar Basuki.
-
BRI bantu apa untuk UMKM perempuan? Pemberdayaan fokus untuk Perempuan pengusaha berupa pelatihan dalam bidang literasi digital dan keuangan.
-
Apa yang dibantu PNM untuk nasabah? PNM bekerja sama dengan Sarana Multifungsi Finansial (SMF) (Persero) untuk menyalurkan dukungan affordable housing bagi nasabah yang sudah diuji kelayakannya. Melanjutkan komitmen dalam mendukung aksi keberlanjutan yang tepat guna, PNM membantu pembangunan rumah bagi nasabah Mekaar dan renovasi tempat usaha bagi nasabah ULaMM.
PT PNM bukan hanya memberikan akses pembiayaan kepada perempuan prasejahtera, melainkan melakukan pendampingan. Untuk itu, PNM akan terus melakukan pendampingan kepada para pelaku usaha ultra mikro khususnya perempuan prasejahtera, dan terus berkontribusi dalam mengoptimalkan pengentasan kemiskinan ekstrem. Perkembangan UMKM di Indonesia dinilai cukup pesat, tak heran UMKM merupakan penopang pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Bentuk konsistensi PNM mendukung perekonomian dengan total nasabah hingga 13 Desember 2022 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 163,33 T kepada Nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 13,4 juta Nasabah. Saat ini PNM memiliki 4.213 kantor layanan PNM Mekaar dan 642 kantor layanan PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 513 Kabupaten/Kota, dan 6.642 Kecamatan. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PNM merupakan lembaga pembiayaan dan pendamping perempuan prasejahtera di Indonesia melalui sektor usaha ultra mikro.
Baca SelengkapnyaApresiasi ini diberikan dalam ajang Anugerah Inspiratif 2024 yang digelar oleh Liputan6.com.
Baca SelengkapnyaPNM memberikan akses permodalan bagi perempuan prasejahtera di seluruh Indonesia dengan maksimal pendapatan senilai Rp 800.000 per bulan.
Baca SelengkapnyaPNM tidak hanya memberikan modal usaha, tetapi berbagai pelatihan untuk meningkatkan kapasitas usaha nasabah.
Baca SelengkapnyaPNM telah memberikan 16.839 pelatihan dan melibatkan 947.317 nasabah sebagai peserta.
Baca SelengkapnyaPNM mendapatkan penghargaan yang diberikan kepada Direktur Utama Arief Mulyadi kategori Penggerak Ekonomi Masyarakat.
Baca SelengkapnyaDirektur Utama PNM Arief Mulyadi secara langsung menyerahkan bantuan peralatan usaha kepada Sumarsih.
Baca SelengkapnyaMelalui program PNM Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera), perempuan prasejahtera diberikan pembiayaan dan pendampingan usaha agar mampu berdaya.
Baca SelengkapnyaPNM menerima 'The Most Outstanding Microfinance Programs To Empowering Women And Community Development'
Baca SelengkapnyaIbu Bintang bicara banyak akan peran PNM dalam pemberdayaan perempuan di Indonesia.
Baca SelengkapnyaIbu Jubaedah bercerita bahan dasar yang digunakan kerupuk ini adalah kencur.
Baca SelengkapnyaPNM dan OJK berkomitmen untuk mendukung peran perempuan
Baca Selengkapnya