Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dirut Pertamina: Stok BBM Nasional Cukup untuk 27 Hari

Dirut Pertamina: Stok BBM Nasional Cukup untuk 27 Hari SPBU. Merdeka.com/Dwi Narwoko

Merdeka.com - Direktur Utama PT Pertamina Nicke Widyawati memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) nasional dalam kondisi aman usai adanya insiden kebakaran yang terjadi di area kilang minyak Balongan, Indramayu.

Nicke mengatakan, stok standar BBM nasional umumnya mencapai 21 hari. Namun, dalam pemantauan di Command Center Pertamina di Legok, beberapa daerah memiliki stok lebih dari kategori aman.

"Stok standar kita itu memang 21 hari, tapi seperti yang rekan-rekan lihat, tadi ada yang 24, 27 hari, itu sangat aman," ujarnya saat ditemui di Telkom Legok, Rabu (31/3).

Lebih rinci, CEO Commercial and Trading Subholding Pertamina (PT Patra Niaga) Mas'ud Khamid membeberkan rincian stok BBM tersebut.

Untuk bio solar, stoknya kira-kira cukup untuk 22 hari. Untuk Pertamax dan Premium stoknya aman hingga 27 hari.

"Pertalite itu gabungan antara Pertamax dan Premium, jadi stoknya sama 27 hari juga," katanya.

Kemudian, stok avtur aman hingga 74 hari dan stok LPG tahan hingga 17 hari. Mas'ud mengatakan, rincian stok ini adalah stok normal yang biasa dikelola Pertamina.

"Menjelang minggu pertama Ramadan, kita akan naikkan stok LPG 10 persen karena memang sesuai kebutuhan," tuturnya.

"Jadi, stok aman, sangat aman dan kita lihat tadi di Command Center semua berjalan dengan baik," ujarnya.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Liburan Akhir Tahun, Stok BBM dan LPG Nasional Cukup untuk 17 Hari
Jelang Liburan Akhir Tahun, Stok BBM dan LPG Nasional Cukup untuk 17 Hari

BPH Migas berkoordinasi dengan Kementerian ESDM, Kepolisian dan Kementerian Perhubungan untuk mengantisipasi kemacetan distribusi.

Baca Selengkapnya
Pertamina Patra Niaga Jamin Layanan Energi Jelang Pemilu 2024
Pertamina Patra Niaga Jamin Layanan Energi Jelang Pemilu 2024

Pertamina Patra Niaga memastikan pola distribusi dilaksanakan dengan baik.

Baca Selengkapnya
Libur Akhir Tahun, Pemerintah Prioritaskan Stok BBM dan Gas di Wilayah Mobilitas Tinggi
Libur Akhir Tahun, Pemerintah Prioritaskan Stok BBM dan Gas di Wilayah Mobilitas Tinggi

Wilayah-wilayah dengan mobilitas tinggi menjadi prioritas distribusi BBM dan gas.

Baca Selengkapnya
Menteri Bahlil Kunjungi Terminal BBM Cilegon: Stok LPG Aman, Masyarakat Tak Perlu Khawatir
Menteri Bahlil Kunjungi Terminal BBM Cilegon: Stok LPG Aman, Masyarakat Tak Perlu Khawatir

Pertamina telah menyiapkan langkah antisipasi, termasuk layanan motor untuk membantu pengisian BBM.

Baca Selengkapnya
Konflik Israel Vs Iran Memanas, Stok BBM Pertalite Dalam Negeri Cukup untuk 20 Hari
Konflik Israel Vs Iran Memanas, Stok BBM Pertalite Dalam Negeri Cukup untuk 20 Hari

Pertamina pun telah mengamankan stok suplai migas, baik dari produksi dalam negeri maupun negara luar.

Baca Selengkapnya
Pertamina: Indonesia Tak Bergantung BBM dari Timur Tengah
Pertamina: Indonesia Tak Bergantung BBM dari Timur Tengah

Pertamina mengatakan bahwa suplai BBM terus dijaga di level 20 hari dan telah diamankan dari produksi kilang dan kargo dari kawasan Asia.

Baca Selengkapnya
Jaga Kebutuhan Idul Adha, Pertamina Tambah Pasokan BBM dan LPG
Jaga Kebutuhan Idul Adha, Pertamina Tambah Pasokan BBM dan LPG

Diharapkan, konsumen dapat terus menggunakan produk-produk berkualitas dari Pertamina.

Baca Selengkapnya
Direksi Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG Cukup Selama Lebaran
Direksi Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG Cukup Selama Lebaran

Pertamina Patra Niaga telah menambah pasokan LPG 3 kg sebanyak 22.087 Metrik Ton atau setara dengan 7.36 juta tabung.

Baca Selengkapnya
Komisi VI DPR RI Apresiasi Kesiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024
Komisi VI DPR RI Apresiasi Kesiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024

Apresiasi tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Sarmuji.

Baca Selengkapnya
Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan Pemerintah
Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan Pertalite Sesuai Penugasan Pemerintah

Pertalite merupakan Jenis Bahan Bakar Khusus Penugasan (JBKP), perubahan dalam penyalurannya harus melalui kebijakan Pemerintah.

Baca Selengkapnya
Jelang Iduladha, Pertamina Tambah Stok 11,4 Juta Tabung Gas 3 Kg
Jelang Iduladha, Pertamina Tambah Stok 11,4 Juta Tabung Gas 3 Kg

Pertamina juga menjamin ketersediaan LPG Non Subsidi, Bright Gas tersedia di lapangan baik di Pangkalan maupun outlet modern.

Baca Selengkapnya
Pertamina Jamin Stok BBM Aman Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran
Pertamina Jamin Stok BBM Aman Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran

"Untuk itu pertamina menambah pasokan yang sangat lebih dari cukup,” kata Nicke

Baca Selengkapnya