DPR ingatkan kewajiban Freeport divestasi saham & bangun smelter
Merdeka.com - Anggota Komisi VII DPR Eni Maulani Saragih mengingatkan agar masyarakat tidak terjebak dengan isu 'Papa Minta Saham' yang membuat Setya Novanto mundur dari Ketua DPR. Namun, masyarakat juga harus mengawal isu yang lebih esensial yakni kewajiban Freeport membangun smelter di Gresik, Jawa Timur dan divestasi saham.
"Kewajiban membangun smelter itu paling lambat 2017 sedangkan divestasi saham sampai 10,6 persen kepada pemerintah itu sampai akhir Desember ini. Tapi dua kewajiban itu belum satupun dilakukan," kata Eni di Jakarta, Minggu (20/12).
Politisi Golkar ini mengingatkan pemerintah jangan menjadi corong Freeport, misalnya dengan mengatakan proses pembangunan smelter sudah 13 persen. Sebab, sampai saat ini belum ada satupun perizinan yang diurus Freeport kepada pemerintah kabupaten Gresik.
-
Apa yang DPR sesalkan? 'Yang saya sesalkan juga soal minimnya pengawasan orang tua.'
-
Apa yang didukung DPR? Mengomentari hal kebijakan itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menilai, permasalahan PMI di luar negeri begitu beragam dan membutuhkan pendampingan dari pihak Polri.
-
Mengapa DPR mencecar bos PT Timah? Anggota DPR Amin Ak sampai keras mencecar Bos PT Timah terkait kasus korupsi rugikan negara Rp271 triliun melibatkan banyak pengusaha.
-
Bagaimana DPR mendorong kerja sama investasi? Menutup keterangannya, Puteri juga mengajak Australia untuk terus memperkuat kolaborasi dan kerja sama investasi di sejumlah sektor prioritas yang digencarkan Pemerintah Indonesia.
-
Apa yang DPR minta KPK usut? 'Komisi III mendukung penuh KPK untuk segera membongkar indikasi ini. Karena kalau sampai benar, berarti selama ini ada pihak yang secara sengaja merintangi dan menghambat agenda pemberantasan korupsi.'
-
Bagaimana Jokowi mendorong Freeport bangun smelter? Jokowi lantas mencari cara karena sulit mendorong PT Freeport untuk membangun industri smelter. Kemudian, Jokowi meminta BUMN membeli saham mayoritas bagi PT Freeport.'Sehingga kita sekarang memiliki saham mayoritas 51 persen. Setelah kita mayoritas, baru saya perintah BUMN-nya agar industri smelternya segera dibangun,' pungkas Jokowi.
"Saya sudah tanyakan kepada Bupati Gresik. Dia bilang belum satupun izin diurus. Bolehlah dia bilang mau pakai lahan milik Petrokimia tapi izin lokasi tetap di Bupati. Kemudian, kalau mau bangun di Papua tentu makin tidak jelas waktunya karena infrastruktur disana belum mendukung," jelasnya.
Kemudian, sampai Desember ini Freeport juga wajib mendivestasi sahamnya ke pemerintah. Namun, pemerintah belum menunjuk siapa yang akan memegang saham itu. "Ini berarti tidak satupun kewajiban yang batas waktunya sangat dekat sudah dipenuhi freeport," tegasnya.
Eni mengatakan bahwa saat ini DPR tengah menggalang dukungan untuk membuat pansus soal Freeport. Nantinya pansus ini akan memberikan rekomendasi kepada pemerintah langkah-langkah seperti apa yang harus dilakukan pemerintah kepada Freeport.
"Saya sudah meneken dukungan pansus ini. Jangan dianggap pansus sebagai hal negatif. Tapi ini adalah langkah politik untuk memberikan rekomendasi kepada pemerintah sikap seperti apa yang harus dilakukan kepada freeport," tukasnya.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemerintah saat ini tengah melakukan harmonisasi aturan melalui revisi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 96 Tahun 2021.
Baca SelengkapnyaOutput dari smelter tembaga tersebut sekitar 650.000 ton katoda tembaga.
Baca SelengkapnyaPembentukan pansus tersebut dinilai sangat penting untuk mengungkap sengkarut izin tambang
Baca SelengkapnyaTerlebih, smelter PT Freeport Indonesia di Gresik, Jawa Timur, saat ini sudah rampung.
Baca SelengkapnyaPemerintah sudah balik modal atau mencapai titik break-even dari pembelian saham Freeport sebesar 51 persen pada 2018.
Baca SelengkapnyaProduksi mineral di Tambang Grasberg, Papua bakal menurun tanpa adanya eksplorasi.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Washington DC, Amerika Serikat.
Baca SelengkapnyaErick mengatakan, jika Freeport ingin mengembangkan potensi, maka perusahaan mesti melakukam investasi mulai dari sekarang.
Baca SelengkapnyaIzin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia (PTFI) yang saat ini berlaku hingga 31 Mei 2024.
Baca SelengkapnyaPuan Maharani enggan menjelaskan lebih lanjut kapan pembahasan itu akan dimulai.
Baca SelengkapnyaGanjar mengakui perumusan payung hukum perampasan aset memang tidak mudah.
Baca SelengkapnyaMenko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan Rapat dengan Banggar DPR, Rabu (5/6).
Baca Selengkapnya