Dukung Pengembangan Ekonomi Syariah, Shopee Luncurkan Fitur Shopee Barokah
Merdeka.com - Shopee meresmikan fitur khusus bernama Shopee Barokah. Fitur ini merupakan kanal yang secara khusus mengkurasi ragam produk dan layanan syariah mulai dari fashion muslimah, kecantikan, hingga zakat dan donasi.
Layanan ini merupakan respons Shopee atas besarnya potensi dan permintaan pasar syariah di Indonesia yang telah berkembang secara signifikan selama beberapa tahun terakhir. Sesuai arahan Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin, Shopee diharapkan dapat terus membantu UMKM lebih cepat beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan masuk ke ranah online.
Direktur Shopee Indonesia, Handhika Jahja, mengatakan, agar bisa memberikan pengalaman belanja yang optimal, Shopee Barokah telah mengkurasi produk dan layanan syariah dan telah bermitra dengan berbagai brand ternama. Tak hanya itu, Shopee Barokah juga bermitra dengan BAZNAS, Dompet Dhuafa, ACT, Rumah Zakat, serta lembaga kemanusiaan lainnya untuk memudahkan para pengguna setia Shopee dalam berdonasi dan menunaikan zakat.
-
Apa yang ditawarkan Shopee kepada para penggunanya? Menawarkan pengalaman yang mudah, aman, dan menarik untuk dinikmati oleh jutaan penggunanya. Juga mendukung keberlangsungan bisnis para pelaku usaha (seller) terutama brand lokal di Tanah Air. Itulah misi Shopee sebagai platform e-commerce terkemuka di Asia Tenggara dan Taiwan yang selalu menghadirkan ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan.
-
Bagaimana Shopee membantu para pelaku usaha? Fitur-fitur ini merupakan akses mudah yang dihadirkan untuk memberikan ruang kolaborasi untuk terus maju dan meningkatkan potensi bisnis.
-
Bagaimana Shopee mempermudah konsumen dalam berbelanja? Salah satu kemudahan yang ditawarkan platform e-commerce juga dinilai dari ragam metode pembayaran. 64% responden menilai Shopee sebagai platform e-commerce dengan pilihan metode pembayaran yang paling beragam, diikuti Tokopedia (15%), Lazada (11%), dan TikTok Shop (8%).
-
Bagaimana Shopee membantu brand lokal? Untuk mewujudkan visi ini, kami terus meluncurkan berbagai inovasi dan program, seperti kampanye Shopee Pilih Lokal, fitur belanja interaktif Shopee Live dan Shopee Video, serta program edukasi melalui Kampus UMKM Shopee dan Program Shopee Ekspor.
-
Fitur apa yang membuat Shopee paling unggul? Temuan ini mengukuhkan posisi Shopee sebagai e-commerce yang paling unggul dalam memberikan pengalaman belanja paling memuaskan bagi konsumen.
Ke depan, Shopee Barokah juga akan melengkapi kanalnya dengan pengingat waktu salat dan Alquran. "Shopee Barokah merupakan wujud komitmen Shopee untuk terus berinovasi sebagai one-stop solution dalam memenuhi kebutuhan pasar muslim di Indonesia," ujarnya di Jakarta, Jumat (22/11).
"Dengan menghadirkan fitur khusus yang mencakup berbagai produk dan layanan syariah, kami berharap ini dapat menjadi salah satu bentuk pemanfaatan kanal e-commerce untuk mendukung pertumbuhan ekonomi syariah sesuai dengan agenda pemerintah," tambahnya.
Dalam pertemuan dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Shopee menjabarkan beberapa inovasi yang akan menjadi fokus pengembangan tahun 2020 sebagai wujud pemahaman akan potensi pasar syariah yang terus bertumbuh secara signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
Di samping mengembangkan fitur Shopee Barokah untuk menjadi one-stop muslim lifestyle destination, Shopee juga kembali menegaskan komitmennya untuk turut serta meningkatkan literasi digital di bidang pemasaran dan pengembangan produk bagi santri dan masyarakat pondok pesantren. Upaya ini merupakan bagian dari implementasi Strategi Nasional Keuangan Inklusif (SNKI).
Untuk ini, Shopee bekerja sama dengan kementerian dan lembaga pemerintah terkait untuk menjalankan program Santripreneur yang sebelumnya telah berhasil dijalankan di beberapa pesantren di seluruh Indonesia.
Selain itu, Shopee juga turut melaporkan progres program ekspor Kreasi Nusantara 'Dari Lokal untuk Global' ke Malaysia dan Singapura yang telah diluncurkan pada awal tahun ini. Sebagai bentuk riil upaya pemanfaatan perkembangan e-commerce untuk meningkatkan ekspor Indonesia, beberapa pelaku UMKM terpilih telah menjalankan program edukasi guna mengasah kualitas dan daya saing mereka sebelum menghadapi pasar global.
Para pelaku UMKM terpilih berhasil mencatatkan progres yang sangat baik dalam program ekspor pertamanya. Setelah terlibat dalam kampanye Shopee 11.11 Big Sale yang serentak diselenggarakan di semua negara tempat Shopee beroperasi, para pelaku UMKM terpilih dalam program ekspor Kreasi Nusantara 'Dari Lokal Untuk Global' berhasil mencatatkan peningkatan transaksi 3 kali lipat jika dibandingkan dengan hari biasa.
Pemerintah Tegaskan Dukungan Perkembangan Ekonomi dan Keuangan Syariah
Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. K.H. Maruf Amin menyambut baik upaya pelaku e-commerce seperti Shopee yang turut mendukung percepatan perkembangan ekonomi umat dan keuangan syariah di Indonesia. Dirinya berharap ke depan upaya ini bisa terus dilakukan secara berkelanjutan.
"Melalui pertemuan hari ini, pemerintah akan selalu mendukung para pihak yang mengedepankan kemajuan pelaku UMKM di dalam negeri, terutama untuk mendorong kegiatan ekonomi dan pembangunan."
Sebagai negara muslim terbesar di dunia dengan lebih dari 200 juta penduduk muslim , potensi perkembangan pasar syariah ini juga dilihat dari keberhasilan Indonesia menduduki peringkat kelima tahun ini dalam Indikator Ekonomi Islam Global (GIEI) oleh DinarStandard.
Indonesia berhasil naik 5 peringkat dibandingkan tahun lalu karena adanya inisiatif kuat dari pemerintah untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi syariah. Laporan ini juga menunjukkan adanya ruang bagi industri halal dari berbagai sektor untuk bertumbuh dengan pesat.
Tren ini juga sejalan dengan data internal Shopee, di mana kategori fashion muslim selalu menjadi kategori favorit secara berturut-turut di kampanye besar sepanjang tahun, seperti Big Ramadhan Sale, 9.9 Super Shopping Day, hingga 11.11 Big Sale.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Shopee kembali menghadirkan kampanye Big Ramadan Sale 2024 dengan Promo Terbesar se-Indonesia pada sejak 4 Maret hingga 11 April 2024.
Baca SelengkapnyaMulai 3 April, para penjual di Shopee bisa mulai mendaftarkan sertifikasi halal untuk produknya melalui fitur seller center yang terintegrasi dengan Si Halal.
Baca SelengkapnyaKolaborasi Shopee bersama Opick melalui karya iklan TV menandai Shopee Big Ramadan Sale telah dimulai.
Baca SelengkapnyaShopee mencatatkan peningkatan penjualan produk UMKM dan brand lokal lebih dari 13 kali lipat, melalui Shopee Live.
Baca SelengkapnyaSalah satu kunci mendorong pertumbuhan brand lokal dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah peran platform e-commerce.
Baca SelengkapnyaSebagai mitra yang kuat, Shopee turut menciptakan bisnis yang berkesinambungan dan penetrasi pasar digital yang inklusif.
Baca SelengkapnyaSelama delapan tahun Shopee terus meraih berbagai pencapaian dengan melahirkan berbagai peluang baru.
Baca SelengkapnyaShopee Big Ramadan Sale yang digelar pada 25 Maret dan 1 April 2024 menghadirkan berbagai keseruan melalui fitur interaktif.
Baca SelengkapnyaShopee menjadi mitra yang kuat dalam menciptakan bisnis yang berkesinambungan dan penetrasi pasar digital yang inklusif.
Baca SelengkapnyaPuncak acara pada 12 Desember 2024 ini mencatat lonjakan transaksi yang luar biasa, terutama untuk produk-produk dari brand lokal dan UMKM.
Baca SelengkapnyaMelalui Program Ekspor Shopee, produsen batik lokal bisa ekspor ke berbagai negara.
Baca SelengkapnyaShopee Super Awards jadi ajang penghargaan yang hadir sejak 2020, memberikan apresiasi kepada ekosistem yang berkontribusi untuk pertumbuhan ekonomi digital.
Baca Selengkapnya