Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Empat Menteri Jokowi kompak kunjungan kerja ke Medan

Empat Menteri Jokowi kompak kunjungan kerja ke Medan Menteri Rini Soemarno di Tegal. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Empat Menteri Kabinet Kerja, yaitu Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan Djalil, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, bersama-sama melakukan kunjungan kerja ke Kota Medan, Sumut.

Keempat menteri itu kompak meninjau pembangunan rumah susun dan pembangunan jalan tol ruas Medan-Binjai.

Bersama dengan Jaksa Agung HM Prasetyo dan Gubernur Sumatera Utara Erry Nuradi, ke empat menteri tersebut meresmikan pemasangan tiang pancang (ground breaking) peremajaan Rumah Susun Sukaramai, di pusat Kota Medan.

Rumah Susun Sukaramai yang dibangun sejak tahun 1984 tersebut, saat ini kondisinya memprihatinkan menjadi hunian tidak layak sehingga diperlukan peremajaan secara menyeluruh. Rusun Sukaramai yang awalnya memiliki 14 menara dengan 4 lantai, akan diremajakan menjadi 4 menara dengan masing-masing 20 lantai.

Menteri BUMN Rini Soemarno mengatakan, pembangunan Rumah Susun Sukaramai tersebut bagian dari program pemerintah menyediakan satu juta unit rumah setiap tahunnya. "Pembangunan Rusun Sukaramai ini bekerja sama dengan Perum Perumnas dan tanpa menggunakan dana APBN, namun dilakukan dengan sinergi antar BUMN," tutur Rini seperti ditulis Antara.

Menurutnya, pembangunan Rusun Sukaramai tersebut bisa menjadi percontohan untuk pengembangan kawasan pemukiman terutam hunian vertikal. "Peremajaan Rusun ini diharapkan dapat menjadi percontohan bagi daerah lain untuk lebih cepat dalam menyediakan hunian bagi masyarakat luas," ucap Rini.

Usai meresmikan peremajaan Rusun Sukaramai, ke empat menteri bersama dengan Jaksa Agung langsung menuju pintu tol Tanjung Mulia meninjau pembangunan jalan tol ruas Medan-Binjai.

Pada kesempatan itu, Rini Soemarno bersama ketiga menteri lainnya termasuk Jaksa Agung terlibat dalam diskusi bagaimana mempercepat pembebasan lahan yang masih tersisa di ruas jalan tol sepanjang 17 kilometer.

Setelah itu, rombongan menuju Kantor PT Perkebunan Nusantara (PTPN) III di Sei Sekambing, Medan Sunggal.

Di lokasi tersebut, Menteri BUMN, Menteri ATR/Kepala BPN, Polri, Kejaksaan Agung, menandatangani nota kesepahaman (MoU) tentang Percepatan Pembangunan Infrastruktur dan Penataan Aset BUMN. Selanjutnya nota kepahaman antara Sekjen Kementerian ATR/Kepala BPN dengan Plt Dirut PTPN III, serta Menteri ATR/Kepala BPN dengan Jaksa Agung.

Kunjung kerja ke empat menteri dan Jaksa Agung tersebut, ditutup dengan Rapat Koordinasi Penyelesaian Pembebasan Lahan Untuk Pembangunan Infrastruktur, di Kantor PTPN III.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bikin Gemas, Reaksi Mayor Teddy saat Diajak Nge-Vlog Bareng Erick Thohir Sambut Pagi di IKN
Bikin Gemas, Reaksi Mayor Teddy saat Diajak Nge-Vlog Bareng Erick Thohir Sambut Pagi di IKN

Dalam video tersebut Erick juga mengajak Kompol Syarif Muhammad Fitriansyah dan Mayor Teddy memberikan testimoni suasana pagi di IKN.

Baca Selengkapnya
Kunjungan Kerja di Sumut, Jokowi Akan Resmikan Pabrik Percontohan Minyak Makan Merah
Kunjungan Kerja di Sumut, Jokowi Akan Resmikan Pabrik Percontohan Minyak Makan Merah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terbang ke Sumatera Utara (Sumut), Kamis (14/10).

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertolak ke Sulawesi Tengah, Para Jenderal TNI-Polri Kompak Dampingi hingga ke Bandara
Jokowi Bertolak ke Sulawesi Tengah, Para Jenderal TNI-Polri Kompak Dampingi hingga ke Bandara

Di Sulawesi Tengah, Presiden Jokowi akan meresmikan sejumlah infrastruktur

Baca Selengkapnya
Didampingi Erick Thohir, Jokowi Cek Pembangunan IKN Hari Ini
Didampingi Erick Thohir, Jokowi Cek Pembangunan IKN Hari Ini

Jokowi akan melaksanakan groundbreaking Hotel Nusantara IKN yang berlokasi di Kawasan IKN.

Baca Selengkapnya
4 Menteri Jokowi Bertemu Gibran di Solo, Ini Bocoran yang Dibahas
4 Menteri Jokowi Bertemu Gibran di Solo, Ini Bocoran yang Dibahas

Empat menteri tersebut yakni Sandiaga, Zulkifli Hasan, Budi Arie Setiadi dan Teten duduk sejajar dengan Gibran di baris depan.

Baca Selengkapnya
Potret Trio Berkacamata Ikut Presiden Jokowi Tinjau IKN, Kekompakannya Bikin Netizen Gemas
Potret Trio Berkacamata Ikut Presiden Jokowi Tinjau IKN, Kekompakannya Bikin Netizen Gemas

Potret Menteri dan eks Gubernur kumpul bareng di IKN.

Baca Selengkapnya
H-4 Jelang Pensiun, Jokowi Resmikan Bendungan hingga Jalan Tol di Sumut
H-4 Jelang Pensiun, Jokowi Resmikan Bendungan hingga Jalan Tol di Sumut

Jokowi akan meresmikan sejumlah infrastruktur di Sumut sebelum purna tugas pada 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Resmi Dilantik Jokowi, Ini Daftar Tiga Menteri dan Satu Wakil Menteri Baru
Resmi Dilantik Jokowi, Ini Daftar Tiga Menteri dan Satu Wakil Menteri Baru

Usai disumpah, tiga menteri dan satu wakil menteri langsung menandatangani surat pelantikan.

Baca Selengkapnya
Potret AHY dan Kang Emil Temani Jokowi Nikmati Pagi Sambil Sarapan di IKN
Potret AHY dan Kang Emil Temani Jokowi Nikmati Pagi Sambil Sarapan di IKN

Jokowi langsung menyapa para menteri yang telah duduk berkeliling setengah lingkaran

Baca Selengkapnya
Usai Hadiri Open House di Istana, 4 Menteri Jokowi Ini Bertemu Megawati
Usai Hadiri Open House di Istana, 4 Menteri Jokowi Ini Bertemu Megawati

Menteri Kabinet Indonesia Maju ini tidak banyak berkomentar saat tiba di rumah Megawati.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keceplosan! Pak Bas Bongkar Harga Makanan Jajanan Jokowi, Menteri dan Jenderal
VIDEO: Keceplosan! Pak Bas Bongkar Harga Makanan Jajanan Jokowi, Menteri dan Jenderal

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjajal kuliner mi pedas kekinian hingga membuat video blogging (vlog), saat berada di Kota Semarang, Jawa Tengah, Minggu (16/6)

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Para Menteri Bermaaf-maafan dengan Presiden Jokowi saat Open House di Istana Negara, Ada Prabowo hingga AHY
FOTO: Momen Para Menteri Bermaaf-maafan dengan Presiden Jokowi saat Open House di Istana Negara, Ada Prabowo hingga AHY

Warna baju Prabowo dan AHY pun senada dengan baju yang dikenakan Presiden Jokowi dan Iriana.

Baca Selengkapnya