Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Erick Thohir Buka Peluang Kerja Sama BSI dengan Islamic Development Bank

Erick Thohir Buka Peluang Kerja Sama BSI dengan Islamic Development Bank Erick Thohir. istimewa ©2022

Merdeka.com - Menteri BUMN, Erick Thohir membuka peluang kerja sama strategis antara Bank Syariah Indonesia (BSI) dengan Islamic Development Bank (IsDB).

"Kami terbuka bagi peluang kerja sama strategis antara BSI dengan Islamic Development Bank (IsDB)," ujar Erick Thohir dalam saat menyampaikan pidatonya dalam Global Islamic Investment Forum 2022 secara daring di Jakarta, Jumat (25/3).

Menurut Erick Thohir, salah satu potensi kerja sama yakni pada sektor perbankan syariah di mana pada tahun 2021 Kementerian BUMN berhasil menggabungkan tiga bank syariah BUMN menjadi bank syariah terbesar di Indonesia yakni Bank Syariah Indonesia atau BSI.

BSI sendiri memiliki visi untuk masuk 10 besar bank syariah dunia, sebagai bagian dari rencana pengembangan dan penguatan BSI.

"Indonesia akan menjadi pusat ekonomi syariah global, bukan hanya karena Indonesia memiliki populasi masyarakat muslim terbesar melainkan juga potensi ekonomi dalam industri halal dan sektor perekonomian syariah lainnya sangat besar," kata Erick Thohir.

BSI Ditarget Masuk Jajaran 10 Besan Bank Syariah Dunia

Sebelumnya Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menargetkan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) bisa masuk ke dalam jajaran 10 besar bank syariah dunia karena telah memiliki aset lebih dari Rp240 triliun.

Meski Indonesia sedikit terlambat menerapkan sistem keuangan syariah dibandingkan negara lain, kata Erick, Indonesia sebagai negara dengan populasi muslim terbesar di Indonesia memiliki keunggulan tersendiri.

Diproyeksikan di tahun 2025 Indonesia akan memiliki 184 juta penduduk muslim dewasa di mana lebih dari 50 persen merupakan kalangan menengah atas serta mayoritas bekerja di sektor swasta.

Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah itu juga menjelaskan bahwa jasa keuangan syariah tumbuh cukup pesat meskipun di tengah pandemi. Pertumbuhan aset perbankan syariah pada 2020 meningkat sebesar 10,9 persen sedangkan konvensional hanya 7,7 persen.

Begitu juga dengan dana pihak ketiga, perbankan syariah mengalami peningkatan sebesar 11,56 persen sedikit lebih unggul dibandingkan bank konvensional dengan peningkatan 11,49 persen.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
BTN Syariah & Bank Muamalat Bakal Merger, Erick Thohir: Kalau Lancar Maret 2024 Bisa Final
BTN Syariah & Bank Muamalat Bakal Merger, Erick Thohir: Kalau Lancar Maret 2024 Bisa Final

Langkah ini mendukung Indonesia masuk dalam 10 besar bank syariah terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya
OJK Beri Sinyal Izinkan Merger BTN Syariah dan Bank Muamalat
OJK Beri Sinyal Izinkan Merger BTN Syariah dan Bank Muamalat

Sejalan dengan hal itu, sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir menargetkan merger kedua bank tersebut bisa rampung sebelum Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Calon Investor Arab Saudi Mau Caplok 20 Persen Saham BSI
Calon Investor Arab Saudi Mau Caplok 20 Persen Saham BSI

Masuknya tambahan modal akan berdampak positif kepada para pemegang saham.

Baca Selengkapnya
Ditinggalkan Dua Bank, Erick Thohir Jadi Penentu Investor Baru untuk Perusahaan Ini
Ditinggalkan Dua Bank, Erick Thohir Jadi Penentu Investor Baru untuk Perusahaan Ini

Kementerian BUMN kaji opsi paling memungkinkan mendatangkan investor baru untuk perusahaan ini.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Merger Angkasa Pura I dan Angkasa Pura II Selesai Februari 2024
Erick Thohir: Merger Angkasa Pura I dan Angkasa Pura II Selesai Februari 2024

Erick melaporkan, proses merger Angkasa Pura I dan II saat ini telah tuntas setengahnya.

Baca Selengkapnya
Bank Syariah Indonesia Layani 20 Juta Nasabah, Wamen BUMN: Jadi Terbesar di Dunia
Bank Syariah Indonesia Layani 20 Juta Nasabah, Wamen BUMN: Jadi Terbesar di Dunia

BSI menjadi bank dengan nasabah terbanyak ke lima di Indonesia. Torehan ini sekaligus menobatkan BSI jadi bank syariah dengan nasabah terbanyak di dunia.

Baca Selengkapnya
BSI dan IFG Berkolaborasi Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Syariah
BSI dan IFG Berkolaborasi Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Syariah

BSI terus memperluas literasi dan inklusi keuangan syariah di dalam negeri. Salah satunya lewat kolaborasi dengan Indonesia Financial Group (IFG)

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Inklusi Keuangan Syariah Dalam Negeri, BSI Gandeng JMTO
Tingkatkan Inklusi Keuangan Syariah Dalam Negeri, BSI Gandeng JMTO

BSI dan JMO memberikan layanan jasa dan produk perbankan syariah kepada seluruh karyawan JMTO.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Jangan karena Kita Non Blok, Kita jadi Ikut Blueprint China dan AS
Erick Thohir: Jangan karena Kita Non Blok, Kita jadi Ikut Blueprint China dan AS

Erick tak ingin sektor bisnis di Tanah Air masih berpangku tangan pada blueprint yang dimiliki negara-negara besar semisal Amerika Serikat dan China.

Baca Selengkapnya
Mimpi Erick Thohir Jadikan BSI Masuk Daftar 10 Bank Syariah Terbesar di Dunia
Mimpi Erick Thohir Jadikan BSI Masuk Daftar 10 Bank Syariah Terbesar di Dunia

BSI ditargetkan menjadi bank syariah terbesar ke-5 di Indonesia.

Baca Selengkapnya
BSI Masuk Top 10 Global Islamic Bank, Erick Thohir: Ini Lebih Cepat dari Target
BSI Masuk Top 10 Global Islamic Bank, Erick Thohir: Ini Lebih Cepat dari Target

Hal tersebut membuktikan kehadiran BSI sejak 2021 yang diproyeksikan sebagai lokomotif ekonomi syariah tumbuh secara berkelanjutan.

Baca Selengkapnya
BSI Masuk Daftar Top 10 Bank Syariah Terbaik Dunia, Nilai Kapitalisasi Pasar Tembus Rp131,47 Triliun
BSI Masuk Daftar Top 10 Bank Syariah Terbaik Dunia, Nilai Kapitalisasi Pasar Tembus Rp131,47 Triliun

Kementerian BUMN mendorong BSI untuk menjadi pemain utama dan produsen dalam rantai pasok industri halal (halal value chain global).

Baca Selengkapnya