Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Eximbank target 200 UKM binaan jadi eksportir di 2019

Eximbank target 200 UKM binaan jadi eksportir di 2019 LPEI di TEI 2018. Istimewa ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank turut berupaya meningkatkan kapasitas UKM untuk memasuki pasar global melalui kegiatan Jasa Konsultasi yaitu berupa program Coaching Program for New Exporters (CPNE). Dalam program ini, LPEI menyiapkan sebanyak mungkin calon eksportir yang handal dan tangguh, baik ekspor secara langsung maupun tidak langsung dan siap bersaing di pasar global.

Direktur Eksekutif LPEI, Sinthya Roesly mengatakan, target CPNE tahun ini adalah 100 UKM yang GoLive di marketplace global serta menyiapkan banyak pelaku usaha untuk menjadi eksportir. "Untuk tahun 2019, LPEI akan menggandakan jumlah UKM yang GoLive sebanyak 200 UKM," ujar Sinthya dikutip merdeka.com dari keterangannya di Jakarta, Sabtu (27/10).

Dalam rangka mendorong ekspor nasional, LPEI memfasilitasi UKM binaan dan nasabah UKM untuk bertemu dengan calon pembeli di acara Trade Expo Indonesia (TEI) 2018 yang diselenggarakan selama 5 hari (24–28 Oktober 2018) di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Banten. UKM binaan merupakan peserta CPNE yang telah mendapatkan pelatihan serta pendampingan dari LPEI selama satu tahun ini.

Orang lain juga bertanya?

Salah satu pelaku UKM Ekspor yang mengikuti TEI 2018 yaitu produsen perhiasan bernama Runa Jewelry. Perusahaan ini menjadi peserta CPNE sejak dua tahun lalu sehingga kini mampu meningkatkan pemasaran produknya di pasar global.

Desainer dan Owner Runi Palar Jewelry, Xenia Palar mengatakan, program CPNE memberikan dampak positif bagi perusahaan. Selama mengikuti CPNE, Runi Palar Jewelry mampu meningkatkan kemampuan dalam mengelola perusahaan. Demikian juga dengan meningkatnya kemampuan dalam mengelola website, serta manajemen keuangan.

Berbagai pengetahuan tersebut diperoleh dari seminar-seminar yang dilakukan oleh LPEI selama program CPNE. "Kemampuan tersebut penting bagi perusahaan sehingga lebih leluasa merambah ke pasar global," ujar Xenia.

Setelah mengikuti CPNE, Runi Palar Jewelry mampu memasarkan produknya ke luar negeri melalui berbagai pameran. Berbagai keuntungan yang diperoleh oleh Runi Palar Jewelry, antara lain mendapatkan booth gratis serta dapat terhubung dengan calon pembeli dari luar negeri.

LPEI juga mendukung Runi Palar Jewelry untuk mengikuti berbagai kegiatan di luar negeri, seperti fashion show yang diselenggarakan di Vienna, Austria pada September 2018 dan Kazakhstan. Perusahaan ini juga memperoleh pembiayaan dari LPEI untuk memperkuat permodalan sehingga mampu meningkatkan kapasitas produksinya serta mampu merambah pasar luar negeri di kawasan Asia.

Pada kegiatan TEI 2018 ini, Runi Palar Jewelry mendapatkan kesempatan untuk memasarkan produknya di luar negeri. Setelah mengikuti TEI 2018, perusahaan mendapatkan penawaran untuk mengikuti pameran yang akan digelar di Kedutaan Besar Italia dan Athena pada tahun depan. Pameran inilah yang akan membuka pintu bagi perusahaan untuk memasuki pasar global.

Runi Palar Jewelry mulai mendesain perhiasan pada tahun1968. Dalam perjalanan usahanya, Runi Palar Jewelry selalu mengekspresikan ide-ide yang segar di setiap kreasinya. Koleksinya menunjukkan kekuatan artistic yang diciptakan melalui pemahaman yang mendalam, sehingga menghasilkan proses produksi yang berkualitas tinggi.

Material yang digunakan berasal dari emas dan juga perak dengan kualitas terbaik, selain itu batu-batuan maupun mutiara yang dipergunakan dalam hiasan jewelry tersebut berasal dari daerah-daerah yang ada di Indonesia, seperti Jawa, Bali, dan Sumatra. Dan secara tradisional dibentuk untuk mewakili ciri khas jewelry dari seluruh Indonesia. Keunggulannya terdapat pada originalitas dan konsep artistic yang kuat, sesuai dengan tradisi daerah-daerah di Indonesia.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Strategi Shopee Dorong Produk Lokal Mendunia Hingga ke Amerika Latin
Strategi Shopee Dorong Produk Lokal Mendunia Hingga ke Amerika Latin

Shopee berupaya memajukan UMKM di Indonesia. Salah satunya dengan menggelar program Gerakan Ekspor UMKM Shopee di 10 kota Indonesia.

Baca Selengkapnya
Dorong Peningkatan Transaksi Ekspor, Bank Jatim dan LPEI Teken MoU
Dorong Peningkatan Transaksi Ekspor, Bank Jatim dan LPEI Teken MoU

Bank Jatim terus menunjukkan komitmennya untuk memajukan perekonomian daerah maupun nasional.

Baca Selengkapnya
BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR: Pemberdayaan & Pendampingan, Nilai Tambah bagi Nasabah BRI
BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR: Pemberdayaan & Pendampingan, Nilai Tambah bagi Nasabah BRI

Hal ini dilakukan BRI menjelang hari jadinya yang ke-128 tahun.

Baca Selengkapnya
KemenKopUKM dan Inotek Jembatani Akses Pembiayaan dan Investasi Bagi UMKM
KemenKopUKM dan Inotek Jembatani Akses Pembiayaan dan Investasi Bagi UMKM

Program ini bertujuan mempertemukan UKM yang telah diinkubasi dengan calon investor potensial, lembaga pendanaan, buyer, dan mitra.

Baca Selengkapnya
Strategi BNI Dorong UMKM Tembus Pasar Global dan Tingkatkan Devisa Negara
Strategi BNI Dorong UMKM Tembus Pasar Global dan Tingkatkan Devisa Negara

Para pelaku UMKM juga diberi solusi perihal transaksi finansial dan transaksi ekspor serta wawasan dan pengetahuan baru.

Baca Selengkapnya
Dorong Pengusaha Go Global, BRI Peduli Gelar Pelatihan Ekspor UMKM Binaan
Dorong Pengusaha Go Global, BRI Peduli Gelar Pelatihan Ekspor UMKM Binaan

Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengungkapkan bahwa pelatihan ekspor ini bertujuan untuk membekali para peserta dengan keterampilan dasar dalam ekspor

Baca Selengkapnya
Menuju BRILIANPRENEUR 2023, BRI dan Kemendag Kolabs Latih UMKM Semarang Tembus Pasar Ekspor
Menuju BRILIANPRENEUR 2023, BRI dan Kemendag Kolabs Latih UMKM Semarang Tembus Pasar Ekspor

Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan tiga hari dan diikuti 30 pelaku UMKM yang berasal dari wilayah Semarang Raya.

Baca Selengkapnya
BRI Gandeng 700 UMKM ke Pasar Global Lewat Program UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023
BRI Gandeng 700 UMKM ke Pasar Global Lewat Program UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023

Mengingat posisi UMKM merupakan tulang punggung perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya
BRI: Kegiatan Ekspor Kesempatan 'Emas' UMKM untuk Mengakses Pasar Global
BRI: Kegiatan Ekspor Kesempatan 'Emas' UMKM untuk Mengakses Pasar Global

Kegiatan ini bagian dari komitmen BRI dalam memberdayakan pengusaha lokal agar mampu go global dan bersaing di pasar internasional.

Baca Selengkapnya
UMKM Hadapi Tantangan Pemasar Hingga Manajemen Keuangan, Pertamina UMK Academy Beri Solusi
UMKM Hadapi Tantangan Pemasar Hingga Manajemen Keuangan, Pertamina UMK Academy Beri Solusi

Melalui program ini, pelaku UMKM didampingi mentor bisnis dapat berdiskusi secara personal guna memahami dan mengatasi tantangan yang dihadapi.

Baca Selengkapnya
Perkuat Ekosistem Wirausaha, MenKopUKM Jajaki Kerja sama dengan PUM Netherlands Senior Experts
Perkuat Ekosistem Wirausaha, MenKopUKM Jajaki Kerja sama dengan PUM Netherlands Senior Experts

MenKopUKM Teten Masduki menilai PUM Netherlands Senior Experts telah berhasil dalam menciptakan iklim usaha.

Baca Selengkapnya
Pelaku UMKM Jadi Mendunia Berkat Ragam Program yang Dihadirkan Shopee
Pelaku UMKM Jadi Mendunia Berkat Ragam Program yang Dihadirkan Shopee

Kesempatan bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia untuk mendunia semakin terbuka lebar.

Baca Selengkapnya