Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gelar Pameran Teknopreneur, Ikatan Alumni ITB Dorong Komersialisasi Teknologi

Gelar Pameran Teknopreneur, Ikatan Alumni ITB Dorong Komersialisasi Teknologi Indonesianisme Summit 2019. ©2019 Merdeka.com/Yayu Agustini Rahayu

Merdeka.com - Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA-ITB), Ridwan Djamaluddin menyebutkan kalangan teknokrat, cendekiawan, serta pemerhati teknologi dan industri mengingatkan para pengambil keputusan di negeri ini agar segera memberikan support optimal untuk pemberdayaan teknologi. Adapun teknologi tersebut untuk maksud dan tujuan yang aplikatif secara bisnis.

"Technopreneurship harus lebih digalakkan pada mahasiswa di perguruan-perguruan tinggi berbasis teknologi. Kalangan teknokrat dan praktisi sudah saatnya berpikir lebih agresif tentang bagaimana menjadikan pengusaha mampu memanfaatkan teknologi untuk mengerjakan sesuatu yang baru atau menemukan teknologi tepat-guna sebagai basis untuk mengembangkan usahanya," kata dia saat membuka acara Indonesianisme Summit 2019 di JCC, Jakarta, Selasa (13/8).

Acara yang berlangsung selama dua hari tersebut mengusung tema "Mementaskan Teknopreneur Indonesia" dan diikuti dengan gelaran Pameran Karya dari 30 Teknopreneur Indonesia.

Dia mengungkapkan upaya untuk menumbuhkan ekosistem teknopreneur juga harus digalakkan, karena komersialisasi teknologi akan segera menjadi kebutuhan.

"Saya ingin mengajak semua kalangan berpikir serius, sejenak saja. Bangsa ini punya banyak potensi: sumberdaya alam berlimpah, sumberdaya manusia juga sangat mumpuni. Sekarang saatnya kita melangkah, memanfaatkan teknologi untuk kepentingan-kepentingan bisnis dan komersial, dan tidak lagi malu-malu untuk mengomersialkan teknologi," ujarnya.

Menurut Ridwan, sekaranglah saatnya Indonesia memberdayakan teknologi untuk menjadikan semua aset berdaya secara masif. Semua kalangan bisa dan harus memanfaatkan teknologi. Jika tidak, ratusan juta jiwa penduduk Indonesia akan terus jadi penonton yang menyaksikan semua potensi dan kekayaannya dimanfaatkan dan dipanen oleh asing.

"Ini tidak main-main. Sekarang saatnya untuk mulai dan bangkit secara lebih serius. Ini bukan jargon-jargon kosong yang hanya pantas untuk diteriakkan. Kita harus berbuat. Karya di atas kata-kata," tutupnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dorongan Kuat Tokoh IKA ITS Ajak Perkuat Kolaborasi dan Jaringan Demi Kepentingan Nasional
Dorongan Kuat Tokoh IKA ITS Ajak Perkuat Kolaborasi dan Jaringan Demi Kepentingan Nasional

Ikatan alumni ITS diminta untuk membahas berbagai pemikiran bagi pemerintahan ke depan.

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Industri dan Perguruan Tinggi Jadi Kunci Wujudkan SDM Unggul di Indonesia
Kolaborasi Industri dan Perguruan Tinggi Jadi Kunci Wujudkan SDM Unggul di Indonesia

Transformasi pendidikan tinggi selama empat tahun ini telah berlangsung dengan akseleratif dan mulai bisa dirasakan hasilnya.

Baca Selengkapnya
Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin Sebut UI sebagai Kampus Tempat Lahirnya Gagasan dan Inovasi
Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin Sebut UI sebagai Kampus Tempat Lahirnya Gagasan dan Inovasi

Ma'ruf Amin menyampaikan bahwa inovasi dan teknologi canggih akan sangat menentukan masa depan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Gibran sebut Bandung Kerap Dijadikan Percontohan Menjalankan Program Pemerintah Kota Solo
Gibran sebut Bandung Kerap Dijadikan Percontohan Menjalankan Program Pemerintah Kota Solo

Gibran menilai banyak potensi yang ada di daerah berjuluk Parijs van Java tersebut bisa ditingkatkan dalam skala yang lebih luas.

Baca Selengkapnya
Bertemu Pelaku Industri Kreatif, Gibran: Banyak Sekali yang Saya Pelajari di Bandung
Bertemu Pelaku Industri Kreatif, Gibran: Banyak Sekali yang Saya Pelajari di Bandung

Gibran mengatakan mengembangkan industri kreatif di Bandung harus bisa diadaptasi hingga tingkat nasional

Baca Selengkapnya
Direksi BUMN hingga Pengusaha Berebut Kursi Ketum IKA ITS
Direksi BUMN hingga Pengusaha Berebut Kursi Ketum IKA ITS

Para calon ketua umum ini berasal dari berbagai latar belakang profesi. Mulai dari direktur BUMN hingga pengusaha.

Baca Selengkapnya
Bahas Langkah Strategis Transformasi Digital Pendidikan, Wamendikti: Tingkatkan Pemberdayaan SDM
Bahas Langkah Strategis Transformasi Digital Pendidikan, Wamendikti: Tingkatkan Pemberdayaan SDM

Hal ini menciptakan ruang diskusi yang kaya akan ide dan peluang kolaborasi untuk kemajuan pendidikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
MenKopUKM: Agregator Dorong Usaha Mikro Naik Kelas
MenKopUKM: Agregator Dorong Usaha Mikro Naik Kelas

KemenKopUKM berupaya untuk menghubungkan usaha mikro ke dalam rantai pasok industri.

Baca Selengkapnya
Profil Tatacipta Dirgantara, Lolos Seleksi Ketat Jadi Rektor Baru ITB 2025-2030
Profil Tatacipta Dirgantara, Lolos Seleksi Ketat Jadi Rektor Baru ITB 2025-2030

Prof. Tatacipta Dirgantara menjabat sebagai Rektor ITB untuk periode 2025-2030. Beliau memiliki visi strategis yang kuat.

Baca Selengkapnya
Pameran Teknologi Indocomtech 2024 Siap Digelar di ICE BSD
Pameran Teknologi Indocomtech 2024 Siap Digelar di ICE BSD

Pameran teknologi ini rutin digelar tiap tahun. Tahun ini Indocomtech 2024 mengangkat tema TechITAround.

Baca Selengkapnya
Emtek Gelar Wisuda Perdana, Wamen Irene: Lulusan di Sini Pasti Langsung Diserap Dunia Kerja
Emtek Gelar Wisuda Perdana, Wamen Irene: Lulusan di Sini Pasti Langsung Diserap Dunia Kerja

Irene Umar menyoroti kebutuhan mendesak industri kreatif akan talenta berbakat di bidang film, televisi, dan radio.

Baca Selengkapnya
Khofifah: Pakar Usul Kemendikbud dan Kemenristek Dipisah
Khofifah: Pakar Usul Kemendikbud dan Kemenristek Dipisah

Indonesia memiliki universitas yang sangat banyak baik yang berstatus negeri maupun swasta.

Baca Selengkapnya