Gubernur BI sebut kenaikan harga BBM non subsidi tak berpengaruh besar pada inflasi
Merdeka.com - Bank Indonesia (BI) menyebut bahwa kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi (BBM) tidak akan berdampak besar terhadap inflasi tahunan. Pada tahun ini, inflasi diperkirakan masih akan berada pada kisaran 3,5 persen plus minus 1 persen.
Gubernur BI, Agus Martowardojo mengatakan, dalam 3 tahun terakhir, inflasi Indonesia selalu berada di bawah 4 persen. Pada 2015 inflasi di kisaran 3,3 persen, kemudian 3,2 persen di 2016 dan 3,6 persen di 2017.
"Kita ikuti sampai Maret itu inflasi 0,2 persen, secara year on year 3,4 persen. Ketika kita melakukan survei pada minggu ke-2 april, itu diperkirakan inflasi 0,12 persen atau year on year 3,44 persen," ujar dia Batam, Kepulauan Riau, Jumat (13/4).
-
Bagaimana Mendagri mengendalikan inflasi di Indonesia? Bapak Presiden memerintahkan kepada kita untuk terus monitor dan dilaksanakan terus acara seperti ini, dan acara seperti ini banyak diapresiasi. Beliau sampai mengatakan bahwa di depan menteri yang lain, beliau menyampaikan bahwa hanya di Indonesia inflasi dikendalikan per minggu. Oleh karena itulah saya minta follow up rekan-rekan di daerah untuk betul-betul serius melaksanakan koordinasi inflasi.
-
Mengapa inflasi 2023 dikatakan terendah sepanjang reformasi? 'Selama 2023 inflasi kita 2,61 persen, dan Desember kemarin 0,41 persen. Ini terendah semenjak reformasi (tahun 2023),' kata Mendag dalam konferensi pers Capaian Kinerja 2023 dan Outlook Perdagangan 2024, di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (4/1/).
-
Bagaimana Banyuwangi menjaga inflasi? Salah satu programnya adalah menjamin ketersediaan bahan pangan melalui intervensi kepada petani hingga perbaikan jalan yang menjadi akses distribusi hasil pertanian.
-
Siapa yang menyatakan inflasi 2023 terendah sepanjang reformasi? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan menyebut inflasi pada tahun 2023 sebesar 2,61 persen merupakan angka terendah sepanjang reformasi.
-
Kapan deflasi di Indonesia terjadi? Badan Pusat Statistik (BPS) menginformasikan bahwa Indonesia mengalami deflasi lagi pada bulan September 2024.
-
Kapan PMI Manufaktur Indonesia berada di level tertinggi? Data Purchasing Manager's Index (PMI) Manufaktur Indonesia yang dirilis oleh S&P Global untuk bulan Maret 2024 menunjukkan bahwa PMI Manufaktur Indonesia berada di level 54,2.
Terkait penyesuaian harga BBM non subsidi, dia menilai hal tersebut tidak akan berpengaruh besar terhadap inflasi. Terlebih pemerintah juga telah menjamin untuk BBM dan listrik bersubsidi tidak akan mengalami kenaikan.
"Apakah penyesuaian harga BBM non subsidi akan berdampak pada inflasi? Bi sudah mengkaji. Pemerintah telah mengeluarkan statement BBM dan listrik subsidi tidak ada penyesuaian. Dan untuk non subsidi nanti kita ikuti apakah akan disesuaikan atau tidak. Tetapi secara umum kita melihat core inflation dan volatile food itu dalam kondisi yang baik, kurang lebih di bawah 4 persen dan di bawah 5 persen. Kalau untuk administered prices itu ada sedikit di atas 5, mungkin 5,11 persen," jelas dia.
Oleh sebab itu, Agus optimis inflasi akan tetap terjaga di kisaran 3,5 persen pada tahun ini. Asalnya harga bahan kebutuhan pokok masyarakat tetap terjaga.
"Jadi kalau seandainya ada penyesuaian BBM yang tidak disubsidi, kita meyakini itu tetap membuat target kita ada di 3,5 persen. Dan dalam banyak hal karena volatile food akan terjaga. Dalam rapat koordinasi di kuartal I kita mencanangkan volatile food akan berada di kisaran 4 persen-5 persen sehingga kalau ada kenaikan administered price secara umum akan tetap di 3,5 persen," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemerintah menargetkan inflasi Indonesia bisa turun di bawah 3 persen.
Baca SelengkapnyaKenaikan gaji ASN dan UMP hanya berkontribusi kecil terhadap inflasi.
Baca SelengkapnyaKenaikan suku bunga dinilai upaya Bank Indonesia untuk mengendalikan inflasi.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta kementerian/lembaga beserta kepala daerah terus berkolaborasi untuk menjaga level inflasi sesuai sasaran pemerintah.
Baca Selengkapnya"yang pertama terkait dengan inflasi harus hati-hati kemudian juga dengan angka stunting ditekankan," ujar Bey.
Baca SelengkapnyaCorporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan bahwa saat ini Pertamina sedang meninjau kemungkinan penyesuaian harga BBM non-subsidi.
Baca SelengkapnyaInflasi di berbagai negara saat ini, terutama negara maju sudah mulai menunjukkan tanda-tanda penurunan.
Baca SelengkapnyaJika dibandingkan dengan demo besar-besaran zaman dulu, rupiah saat ini tidak seanjlok dulu.
Baca SelengkapnyaSejumlah badan usaha swasta penyedia BBM semisal Shell Indonesia dan BP AKR terus mendongkrak harga bensinnya.
Baca SelengkapnyaPertamina tidak menaikkan harga BBM meski harga minyak dunia merangkak naik dan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika Serikat melemah.
Baca SelengkapnyaAirlangga menyatakan, peluang Indonesia masuk ke jurang resesi sangatlah kecil.
Baca SelengkapnyaKementerian Perdagangan turut andil dalam penurunan laju inflasi di tahun 2023.
Baca Selengkapnya