Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga BBM Dalam Negeri Berpotensi Naik Dipicu Meroketnya Harga Minyak Mentah Dunia

Harga BBM Dalam Negeri Berpotensi Naik Dipicu Meroketnya Harga Minyak Mentah Dunia Ilustrasi Migas. istimewa ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Harga minyak mentah Brent yang menjadi patokan internasional tercatat naik menjadi USD 80,69 per barel. Harga tersebut menyentuh level tertinggi sejak Oktober 2018, di tengah krisis energi Eropa.

Bahkan, perusahaan investasi Goldman Sachs memprediksi harga minyak mentah Brent bisa mencapai USD 90 per barel pada akhir tahun.

Pengamat Energi Watch, Mamit Setiawan berpendapat bahwa kenaikan harga minyak dunia yang diprediksi mencapai USD 90 per barel ini sedikit berdampak terhadap sektor hilir. Khususnya untuk harga jual minyak Pertamina yang berpotensi mengalami kenaikan.

"Sektor hilir akan menjadi permasalahan, cuma permasalahannya bukan di pemerintah tapi di Pertamina. Sebab, dengan adanya kenaikan minyak ini secara otomatis harga jual minyak yang dipakai pertamina itu pasti akan mengalami kenaikan," kata Mamit kepada Liputan6.com, Minggu (3/10).

Namun demikian, saat ini Pemerintah dan Pertamina tidak menaikkan harga BBM jenis Premium atau Solar subsidi. Jenis BBM yang mengalami penyesuaian atau kenaikan hanyalah Pertamina Dex dan Pertamax Turbo.

"Sejauh ini Pertamax maupun Pertalite tidak ada penyesuaian harga. Ini dampaknya karena konsumsi terbesar justru ada di Pertalite, yang memang Premium sudah dibatasi oleh Pertamina dan Pemerintah, sehingga konsumsi lari ke Pertalite," jelasnya.

Meski demikian, Pertamina saat ini masih diuntungkan karena ditopang dari sektor hulu. Kenaikan harga minyak akan ikut mendongkrak pendapatan perusahaan.

Perbandingan Harga BBM Shell dan Pertamina

PT Pertamina menurunkan harga Bahan Bakar Minyak atau BBM jenis Pertamax Turbo menjadi Rp12.000 per liter mulai 2 Oktober 2021. Sebelumnya, harga Pertamax Turbo masih dibanderol di kisaran Rp 12.300 per liter yang berlaku mulai 18 September 2021 silam.

Dikutip dari laman resmi Pertamina.com, harga Pertamax Turbo mengalami penurunan sebesar Rp300 per liter.

Sebelumnya, Pertamina mengumumkan daftar harga BBM pada 18 September 2021, untuk Pertamax Turbo dan Pertamina Dex mengalami kenaikan harga, namun sejalan dengan diterbitkannya Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 terdapat penyesuaian.

Tidak hanya Pertamina yang melakukan penyesuaian harga BBM, ternyata perusahaan minyak dan gas asal Belanda, Shell juga melakukan hal yang sama.

Pesaing Pertamax Turbo yang dijual Shell, yakni V-Power Nitro+ dijual Rp12.270 per liter sebelumnya Rp12.310 per liter. Sedangkan V-power sebelumnya dijual Rp12.070 per liter, kini menjadi Rp12.030 per liter.

Untuk BBM jenis Super juga mengalami penurunan sedikit menjadi Rp11.550 per liter dari sebelumnya Rp11.570 per liter.

Berikut daftar harga BBM Pertamina dan Shell terbaru per Oktober 2021:

Pertamina

- Pertalite Rp 7.650 per liter

- Pertamax Rp 9.000 per liter

- Pertamax Turbo Rp 12.000 per liter

- Dexlite Rp 9.500 per liter

- Pertamina Dex (CN 53) Rp 11.150 per liter

Shell

- Shell Super (RON 92) Rp 11.550 per liter

- Shell V-Power (RON 95) Rp 12.030 per liter

- Shell Diesel (CN 51) Rp 11.450 per liter

- Shell V-Power Nitro+ (RON 98) Rp 12.270 per liter

Reporter: Tira Santia

Sumber: Liputan6.com (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harga Pertamax Naik Jadi Rp14.000 per Liter, Ternyata Ini Biang Keroknya
Harga Pertamax Naik Jadi Rp14.000 per Liter, Ternyata Ini Biang Keroknya

Pertamina menaikkan harga BBM non subsidi per hari ini.

Baca Selengkapnya
Harga Minyak Dunia Melambung Tinggi, Subsidi BBM Bakal Makin Membengkak
Harga Minyak Dunia Melambung Tinggi, Subsidi BBM Bakal Makin Membengkak

Alokasi APBN untuk subsidi BBM memang sangat memberatkan jika harga minyak dunia tembus di kisaran USD 90 per barel.

Baca Selengkapnya
Pilpres Usai, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Bulan Depan
Pilpres Usai, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Bulan Depan

Usai pemilu, kemungkinan harga BBM bakal naik karena mengacu pada situasi yang ada saat ini.

Baca Selengkapnya
Minyak Dunia Mahal, Harga BBM Pertamax Diprediksi Naik Bulan Depan
Minyak Dunia Mahal, Harga BBM Pertamax Diprediksi Naik Bulan Depan

Kenaikan harga minyak dunia saat ini akan berpengaruh kepada harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi di Tanah Air.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Pemerintah Tak Turunkan Harga BBM Pertalite
Ternyata, Ini Alasan Pemerintah Tak Turunkan Harga BBM Pertalite

Adapun mulai Jumat, 1 Desember 2023, BBM Pertamina yang mengalami penurunan harga yakni untuk produk Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Harga BBM Dalam Negeri Berpotensi Naik Akibat Mahalnya Harga Minyak Dunia
Siap-Siap, Harga BBM Dalam Negeri Berpotensi Naik Akibat Mahalnya Harga Minyak Dunia

Mengutip Reuters, Brent berjangka untuk pengiriman November pada Jumat ini, berada di posisi USD 95,38 per barel.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Non-Subsidi Turun, Bukti Pelaku Usaha Punya Otoritas Penepatan Harga
Harga BBM Non-Subsidi Turun, Bukti Pelaku Usaha Punya Otoritas Penepatan Harga

Dalam periode ini memungkinkan ada ruang melakukan penurunan harga BBM non-subsidi.

Baca Selengkapnya
Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?
Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?

Usai Pemilu 2024, Arifin pun mempersilakan penjualan BBM non-subsidi kepada masing-masing badan usaha, mengikuti pergerakan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Harga Minyak Dunia Meroket, Menteri Arifin Jawab Kemungkinan BBM Pertalite Naik
Harga Minyak Dunia Meroket, Menteri Arifin Jawab Kemungkinan BBM Pertalite Naik

Arifin tak menapikkan jika kenaikan harga minyak mentah dunia bakal semakin membebani pemerintah memberikan subsidi untuk sejumlah produk BBM.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Pertalite Dijual SPBU Pertamina Hari Ini
Harga BBM Pertalite Dijual SPBU Pertamina Hari Ini

Pertamina ikut melakukan penyesuaian harga pada BBM non subsidi yang terdiri dari BBM gasoline, Pertamax Turbo dan Pertamax Green 95.

Baca Selengkapnya
Kurs rupiah melemah, Harga BBM Pertamax Series Bakal Naik?
Kurs rupiah melemah, Harga BBM Pertamax Series Bakal Naik?

Saat ini, harga jual Pertamax series jauh di bawah BBM SPBU swasta,

Baca Selengkapnya
Rupiah Terus Melemah, Harga BBM Pertamax Diprediksi Naik Awal Bulan Depan
Rupiah Terus Melemah, Harga BBM Pertamax Diprediksi Naik Awal Bulan Depan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat berjanji akan menghitung dan mempertimbangkan kemampuan fiskal negara terkait potensi kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya