Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga Pertamax Cs Turun, Ini Tanggapan Masyarakat

Harga Pertamax Cs Turun, Ini Tanggapan Masyarakat Antrean BBM di SPBU di Bandung. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Non Subsidi dengan besaran yang bervariatif. Hal ini seiring dengan turunnya harga rata-rata minyak mentah dunia dan penguatan rupiah terhadap dolar Amerika.

Penyesuaian harga jual BBM tersebut berlaku mulai hari ini sejak pukul 00.00 waktu setempat. Adapun jenis BBM yang mengalami penyesuaian harga yakni Pertalite turun sebesar Rp 150 per liter, Pertamax turun Rp 200 per liter, Pertamax Turbo turun Rp 250 per liter, Dexlite turun Rp 200 per liter, dan Dex turun Rp 100 per liter.

Penyesuaian harga tersebut pun menuai berbagai respons masyarakat. Bahkan sebagian ada yang menilai keputusan pemerintah dalam menurunkan harga patut dipertanyakan mengingat situasi saat ini tengah memasuki tahun politik.

Orang lain juga bertanya?

Salah satu Mahasiswa Universitas Islam '45' (Unisma) Bekasi, Dicky Rezhary Hardiyanto, mengatakan meski secara penurunan masih sangat kecil namun secara pengeluaran akan berpengaruh. Meski begitu, dirinya mempertanyakan kenapa penurunan ini terjadi ketika masa Pemerintahan Jokowi-Jk akan berakhir.

"Mau besar atau kecil (penurunannya), cost akan terpengaruh. Namun sepertinya sudah bukan saatnya lagi kita berpikir seperti (itu). Sepertinya akan lebih menarik kita bahas dari alasan diturunkannya harga Pertamax cs. Kenapa gitu yah semua bisa seketika serba murah diakhir kepemimpinan," kata Diki saat berbincang dengan merdeka.com, Sabtu (5/1).

Sementara itu, warga lainnya Karunia Anurma mengatakan, penyesuaian harga yang diberlakukan oleh pemerintah tidak berpengaruh besar terhadap dirinya. Pemerintah justru diminta lebih berani menurunkan besaran harga untuk bahan bakar minyak.

"Menurut saya tidak begitu berpengaruh sih, kalau mau menurunkan ya jangan nanggung cuma segitu langsung banyak saja. Kayak kalau naikin juga suka langsung banyak," tegasnya.

Hal senada juga diungkapkan warga lainnya yakni Diannuari Anggita. Dia mengatakan, meski tidak berpengaruh besar namun penurunan harga bahan bakar minyak ini patut disyukuri. Terlebih terpenting kata dia adalah pasokan untuk BBM sendiri lancar.

"Menurut saya pribadi gak berpengaruh sama cost yang dikeluarin, soalnya udah terbiasa beli bensin pake harga bulet. Tapi disyukuri aja walaupun cuma turun dikit, setidaknya pasokan bensin lancar," tandasnya.

Sebagai gambaran, untuk wilayah Jabodetabek, Pertamax Cs mengalami perubahan sebagai berikut :

1 Pertalite Rp 7.800 turun menjadi Rp 7.650 per liter2 Pertamax Rp 10.400 turun menjadi Rp 10.200 per liter3 Pertamax Turbo Rp 12.250 Rp turun menjadi Rp 12.000 per liter4 Dexlite Rp 10.500 turun menjadi Rp 10.300 per liter5 Dex Rp 11.850 turun menjadi Rp 11.750 per liter.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kurs rupiah melemah, Harga BBM Pertamax Series Bakal Naik?
Kurs rupiah melemah, Harga BBM Pertamax Series Bakal Naik?

Saat ini, harga jual Pertamax series jauh di bawah BBM SPBU swasta,

Baca Selengkapnya
201 Pertashop Merugi Gara-Gara Harga Pertamax Lebih Mahal dari Pertalite
201 Pertashop Merugi Gara-Gara Harga Pertamax Lebih Mahal dari Pertalite

Sebanyak 201 dari total 448 Pertashop yang mengalami kerugian usai harga jual Pertamax dan Pertaliter terpaut cukup jauh.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Pertamina Turun Mulai Hari Ini, Pertamax Dibanderol Rp13.350 per Liter
Harga BBM Pertamina Turun Mulai Hari Ini, Pertamax Dibanderol Rp13.350 per Liter

Kemudian, Pertamax Turbo sebelumnya Rp15.500 per liter kini menjadi Rp15.350 per liter.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Pemerintah Tak Turunkan Harga BBM Pertalite
Ternyata, Ini Alasan Pemerintah Tak Turunkan Harga BBM Pertalite

Adapun mulai Jumat, 1 Desember 2023, BBM Pertamina yang mengalami penurunan harga yakni untuk produk Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Baca Selengkapnya
Harga Minyak Terimbas Perang Israel-Palestina, Harga BBM Bakal Naik?
Harga Minyak Terimbas Perang Israel-Palestina, Harga BBM Bakal Naik?

Perang Israel-Palestina bakal berimbas ke harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Tahun Baru 2024 Harga BBM Pertamina Turun, Cek Daftarnya di Sini
Tahun Baru 2024 Harga BBM Pertamina Turun, Cek Daftarnya di Sini

Di awal tahun baru ini semua BBM Pertamina non subsidi terpantau mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga BBM per Januari 2024, Jenis Pertamax Paling Murah Ada di SPBU Ini
Daftar Harga BBM per Januari 2024, Jenis Pertamax Paling Murah Ada di SPBU Ini

Jenis BBM di SPBU Shell juga mengalami penurunan pada Shell Super yang sebelumnya Rp13.990 per liter kini Rp13.390 per liter.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Pertamina Turun Per 1 November 2023, Ini Daftar Lengkapnya
Harga BBM Pertamina Turun Per 1 November 2023, Ini Daftar Lengkapnya

Per 1 November, harga BBM Pertamina mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
Harga Pertamax Naik Rp750 per Liter Mulai Hari Ini, Cek Harga Lengkap BBM Dijual SPBU Pertamina
Harga Pertamax Naik Rp750 per Liter Mulai Hari Ini, Cek Harga Lengkap BBM Dijual SPBU Pertamina

Pertamax Turbo alami kenaikan harga Rp1.050 dari sebelumnya Rp14.400 per liter menjadi Rp15.450 per liter.

Baca Selengkapnya
Harga Minyak Dunia Sempat Melonjak, Harga Pertamax Cs Bakal Naik?
Harga Minyak Dunia Sempat Melonjak, Harga Pertamax Cs Bakal Naik?

Sejak Maret 2024, BUMN tersebut mempertahankan harga, meski minyak dunia saat itu melonjak pesat.

Baca Selengkapnya
Berita Positif! Harga Bahan Bakar Minyak Kembali Menurun, Berikut Daftarnya.
Berita Positif! Harga Bahan Bakar Minyak Kembali Menurun, Berikut Daftarnya.

Jenis bahan bakar solar non subsidi juga mengalami penurunan

Baca Selengkapnya