Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hari ini, Menhub Budi terima 2 train set LRT Palembang

Hari ini, Menhub Budi terima 2 train set LRT Palembang LRT terpasang di jalur Kelapa Gading-Velodrome. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dijadwalkan akan menerima dua "train set" light rail transit (LRT) di Pelabuhan Boom Baru, Palembang, Sumatra Selatan yang direncanakan datang sore ini.

Menteri Budi Karya dijadwalkan pukul 15.30 WIB memberikan sambutan pada penerimaan dua rangkaian kereta api ringan tersebut, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan jalur LRT, dikutip Antara.

Kedatangan "train set" ini menjadi penunjang moda transportasi pada turnamen Asian Games 2018 yang digelar pada tanggal 18 Agustus mendatang. Dua "train set" LRT tersebut sebenarnya telah tiba di Pelabuhan Boom Baru, Palembang sejak 11 April lalu dari PT INKA di Madiun, Jawa Timur.

Sekretaris Daerah Sumsel Nasrun Umar, beberapa waktu lalu, mengatakan bahwa PT Industri Kereta Api (Persero) atau PT INKA di Madiun, Jawa Timur selaku produsen rolling stock train set LRT memastikan bahwa keseluruhan "train set" akan terkirim pada akhir Mei hingga awal Juni 2018.

Total "train set" untuk LRT Palembang mencapai delapan rangkaian kereta dengan total gerbong sebanyak 24 unit. Kemudian, masing-masing "train set" terdiri atas tiga kereta (gerbong) dengan kapasitas penumpang sekitar 200 s.d. 300 orang per kereta yang dilengkapi dengan air conditioner (AC) dan CCTV serta Wi-Fi gratis.

"Semua dilengkapi CCTV untuk mengantisipasi apabila terjadi aksi kejahatan di dalam gerbong dan mengantisipasi kejadian dalam rangkaian selama 0 menit hingga terakhir beroperasi tiap hari," kata Nasrun.

Terkait dengan mesin "train set" yang digunakan, Nasrun menyatakan LRT tersebut menggunakan mesin berasal dari Jerman yang rangkaiannya disupervisi langsung oleh tim perusahaan Bombardier.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Groundbreaking LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai, Menhub Budi Yakin Bisa Turunkan Macet
Groundbreaking LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai, Menhub Budi Yakin Bisa Turunkan Macet

LRT fase 1B ini akan menjadi percontohan yang baik bagi kota-kota di provinsi lain dalam hal transportasi publik.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024
Menhub Budi Karya Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran 2024

Menhub sempat melakukan rapat koordinasi untuk kelancaran perjalanan balik dari pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi: LRT Jabodebek Diresmikan Akhir Agustus 2023
Menhub Budi: LRT Jabodebek Diresmikan Akhir Agustus 2023

Tahap awal operasi akan dioperasikan sebanyak 10 hingga 12 kereta/train set dan akan terus ditingkatkan jumlahnya dengan memperhatikan animo masyarakat.

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Segera Diresmikan, Jokowi: Tiketnya Disubsidi Pemerintah
LRT Jabodebek Segera Diresmikan, Jokowi: Tiketnya Disubsidi Pemerintah

LRT Jabodebek akan diresmikan pada 26 Agustus 2023, sedangkan kereta cepat Jakarta-Bandung akan diuji coba lagi pada September 2023.

Baca Selengkapnya
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November
Usai Tes Beban, Rel Layang Simpang Joglo Solo Bisa Beroperasi November

Rel layang akan dilengkapi dua jalur, untuk memudahkan operasional kereta api dengan rute solo-Semarang maupun sebaliknya.

Baca Selengkapnya
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara
Terbang ke Korsel dan China, Menhub Budi Karya Bahas Proyek LRT Bali dan IKN Nusantara

Perjalanan dinas tersebut membawa misi membahas kerja sama di sektor perkeretaapian dan penerbangan.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Modifikasi Rute 1B dan 2P, Bakal Layani Penumpang ke Kawasan Dukuh Atas
Transjakarta Modifikasi Rute 1B dan 2P, Bakal Layani Penumpang ke Kawasan Dukuh Atas

Rute Stasiun Palmerah-Tosari (1B) akan dimodifikasi menjadi Stasiun Palmerah-Transport Hub Dukuh Atas(1B).

Baca Selengkapnya
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat

Budi menerangkan, keberadaan rel layang juga memungkinkan untuk integrasi dengan KA Bandara Adi Soemarmo.

Baca Selengkapnya
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan

Soft launching stasiun Tanah Abang yaitu penambahan jalur, peron, dan integrasi antarmoda.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Usul Rute LRT Diperpanjang sampai Bogor
VIDEO: Presiden Jokowi Usul Rute LRT Diperpanjang sampai Bogor

Presiden Jokowi memerintahkan menambah rute LRT hingga ke Bogor, Jawa Barat

Baca Selengkapnya
Upacara Adat Ngeruwak Tandai Pembangunan LRT Bawah Tanah di Bali
Upacara Adat Ngeruwak Tandai Pembangunan LRT Bawah Tanah di Bali

Pembangunan proyek Light Rail Transit (LRT) di bawah tanah di Pulau Bali akan segera dilakukan.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Dishub Banyak Bus dari Sumatera ke Jakarta Telat Sampai Belasan Jam
Penjelasan Dishub Banyak Bus dari Sumatera ke Jakarta Telat Sampai Belasan Jam

Saat ini Dishub DKI sedang berupaya berkoordinasi dengan para PO Bus untuk memantau lokasi bus yang akan menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya