Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hingga H-2 Lebaran, penjualan BBM di Jawa Barat naik 49 persen

Hingga H-2 Lebaran, penjualan BBM di Jawa Barat naik 49 persen Antrean BBM. ©2014 Merdeka.com/Dwi Narwoko

Merdeka.com - Hingga Kamis (22/6), PT Pertamina (Persero) mencatat penjualan bahan bakar minyak (BBM) di jalur mudik daerah Jawa Barat meningkat sebesar 49 persen dari biasanya.

"Kenaikan terbesar terjadi di SPBU daerah Jawa Barat yang mencapat rata-rata 49 persen, sedangkan di daerah Jawa Tengah meningkat 27 persen," ujar Direktur Pemasaran Pertamina Muchammad Iskandar dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (23/6).

Iskandar mengatakan kenaikan penjualan ini sudah diantisipasi sehingga penyaluran BBM ke masyarakat tidak terhambat. Dalam kunjungannya ke Terminal BBM Plumpang, Iskandar memastikan penyaluran BBM pada H-3 Lebaran yang merupakan puncak arus mudik tersebut berjalan dengan lancar.

TBBM Jakarta Group Plumpang merupakan terminal yang melayani distribusi BBM ke 876 unit Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) area Jabodetabek, Bogor, Sukabumi, dan Puncak dengan volume rata-rata 14.800 kilolter (KL) per hari.

Sejak 10 Juni 2017 hingga Kamis (22/6), penyaluran dari TBBM Plumpang tercatat mengalami kenaikan sebesar 2,7 persen dari rata-rata kondisi normal.

Secara nasional, kenaikan penyaluran produk gasoline, yakni Premium, Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo pada periode 10-21 Juni 2017 telah mencapai 7,15 persen dibandingkan kondisi normal 2017.

Seperti dengan tahun-tahun sebelumnya, kenaikan tertinggi terjadi di wilayah Jawa Tengah dan DIY (Marketing Operation Region IV) sebesar 11 persen dibandingkan kondisi normal atau meningkat dari 11.399 kl menjadi 12.696 kl.

Untuk mengantisipasi kenaikan konsumsi BBM, Pertamina telah menambah stok BBM, menambah jumlah armada mobil tangki, menyiagakan 50 titik Kios Pertamax, 83 motor Satgas BBM dan 9 Mobile Dispenser.

Selain itu Pertamina juga menyiapkan 10 titik Serambi Pertamax yang dilengkapi dengan beragam fasilitas, seperti mushola, ruang bermain anak, ruang menyusui serta layanan wifi gratis untuk pemudik yang ingin beristirahat.

Sejumlah tips dari Pertamina yang harus diperhatikan pemudik, yaitu mengisi BBM penuh sebelum melakukan perjalanan jauh, mengisi ulang jika BBM sudah tinggal separuh, menggunakan aplikasi Pertamina GO untuk mengetahui lokasi SPBU, Serambi Pertamax, dan Kios Pertamax terdekat serta mengubungi layanan pusat kontak Pertamina 1-500-000 jika mengalami kendala.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pergerakan Mudik Naik 56 Persen, Stok BBM Pertalite dan Pertamax Cukup 30 Hari
Pergerakan Mudik Naik 56 Persen, Stok BBM Pertalite dan Pertamax Cukup 30 Hari

Tak hanya bensin, Pertamina juga melakukan aktivasi untuk seluruh fasilitas dan sarana prasarana yang ada.

Baca Selengkapnya
Konsumsi BBM Pertamina H-6 Lebaran Melonjak, Pertamax Turbo Naik 90%
Konsumsi BBM Pertamina H-6 Lebaran Melonjak, Pertamax Turbo Naik 90%

Lonjakan tertinggi terjadi pada Pertamax Turbo dengan jumlah 938 kiloliter (KL)/hari

Baca Selengkapnya
Ini BBM yang Paling Diincar saat Puncak Arus Balik Lebaran 2024
Ini BBM yang Paling Diincar saat Puncak Arus Balik Lebaran 2024

Puncak arus balik Lebaran 2024 terjadi pada Senin 15 April 2024.

Baca Selengkapnya
H+1 Idulfitri 2024, Arus Lalu Lintas Tol Jagorawi hingga Jawa Barat Meningkat
H+1 Idulfitri 2024, Arus Lalu Lintas Tol Jagorawi hingga Jawa Barat Meningkat

Lebaran 2024, Arus Lalu Lintas Tol Jagorawi hingga Jawa Barat Meningkat

Baca Selengkapnya
H-3 Idulfitri, Konsumsi BBM Pertamax Melesat Paling Tinggi
H-3 Idulfitri, Konsumsi BBM Pertamax Melesat Paling Tinggi

Pemantauan dilakukan secara langsung ke lapangan dan juga secara sistem digital melalui PIEDCC.

Baca Selengkapnya
BBM di Jalur Krusial Aman, Pemudik Kehabisan Bensin saat Arus Balik Bisa Manfaatkan Layanan Ini
BBM di Jalur Krusial Aman, Pemudik Kehabisan Bensin saat Arus Balik Bisa Manfaatkan Layanan Ini

PT Pertamina Patra Niaga memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) di jalur-jalur krusial arus balik Idulfitri 2024.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Diprediksi Hari Ini, Jasa Marga Beri Diskon 20% Tarif Tol Besok dan Lusa
Puncak Arus Balik Diprediksi Hari Ini, Jasa Marga Beri Diskon 20% Tarif Tol Besok dan Lusa

PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksi puncak arus balik Idulfitri 1445 Hijriah terjadi pada Senin (15/4).

Baca Selengkapnya
Pertamina Jamin Stok BBM Aman Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran
Pertamina Jamin Stok BBM Aman Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran

"Untuk itu pertamina menambah pasokan yang sangat lebih dari cukup,” kata Nicke

Baca Selengkapnya
1,2 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek di Arus Balik Lebaran 2024
1,2 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek di Arus Balik Lebaran 2024

Volume lalu lintas meningkat 3,4 persen dengan total 1.187.490 kendaraan jika dibandingkan dengan periode Lebaran 2023.

Baca Selengkapnya
H-7 Lebaran, Volume Lalu Lintas Meningkat di Tol Jabotabek dan Jawa Barat
H-7 Lebaran, Volume Lalu Lintas Meningkat di Tol Jabotabek dan Jawa Barat

Volume lalu lintas transaksi di GT Cileunyi pun meningkat 15,59 persen.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga: 1,2 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama 5 Hari
Jasa Marga: 1,2 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama 5 Hari

Sebanyak 1,2 juta kendaraan meninggalkan Jabodetabek sejak H-7 sampai H-2 lebaran Idulfitri 2024.

Baca Selengkapnya
H+3 Lebaran, 961 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek
H+3 Lebaran, 961 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek

Jasa Marga mencatat sebanyak 961.852 kendaraan telah kembali ke wilayah Jabodetabek

Baca Selengkapnya