Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

HUT ke-21, BUMN Berbagi Inspirasi ke 2.500 Mahasiswa di Karawang

HUT ke-21, BUMN Berbagi Inspirasi ke 2.500 Mahasiswa di Karawang HUT ke-21 Kementerian BUMN di Karawang. ©Liputan6.com/Bawono Yadika

Merdeka.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merayakan HUT Ke-21 di Karawang lewat berbagai rangkaian kegiatan seperti berbagi di pesantren melalui penyerahan bantuan 6 Ruang Kelas Pesantren Nihiyatul Amal yang berlokasi di Rawamerta Karawang. Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri BUMN, Rini M Soemarno dan Direktur Utama Pupuk Indonesia, Aas Asikin Idat.

Perayaan hari jadi dilanjutkan dengan Kegiatan BUMN Goes to Campus di Universitas Singaperbangsa Karawang yang diramaikan oleh lebih dari 2.500 mahasiswa. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dalam lagi tentang peranan BUMN dalam membangun negeri terutama melalui generasi millennial.

"Keluarga BUMN yang berjumlah 143 perusahaan hadir sebagai agen pembangun ekonomi negara dan memberikan manfaat untuk hidup masyarakat. Seperti halnya Pupuk Indonesia yang menjalankan tugas dan fungsi tersebut melalui upaya untuk menyalurkan pupuk bersubsidi kepada petani yang berhak," ungkap Direktur Utama Pupuk Indonesia Aas Sadikin dalam sesi sharing kepada mahasiswa, Kamis (21/3).

Tak hanya itu, Deputi Bidang Usaha Industri Agro dan Farmasi Kementerian BUMN Wahyu Kuncoro juga mengajak mahasiswa yang berada di Provinsi Jawa Barat itu untuk terus dapat mengembangkan diri.

"Karena kebutuhan akan SDM yang berkualitas semakin meningkat dari tahun ke tahun, jadi pengembangan diri sangatlah penting sehingga nantinya dapat memberikan kontribusi yang maksimal untuk pembangunan terutama Jawa Barat," jelas Wahyu.

Adapun pada kesempatan tersebut juga diberikan sertifikat kepada perwakilan mahasiswa peserta Program Magang Bersertifikat (PPMB) dan Kelas Terampil.

PPMB sendiri merupakan program inisiasi BUMN yang berjalan salah satunya oleh Mahasiswa Universitas Singaperbangsa yang diikuti oleh 110 mahasiswa. Program ini bertujuan meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk meningkatkan kompetensi yang dibutuhkan oleh mahasiswa di dunia kerja nantinya.

Program itu dimulai pada Februari 2019 untuk Batch 1 dan berakhir pada Desember 2019 untuk Batch 2. Sejalan dengan PPMB, Kelas Terampil juga dilaksanakan selama periode Bulan Februari 2019 berupa Kelas Brevet Pajak A dan B, Training Public Speaking, E-entrepreneur yang diikuti lebih dari 280 mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang.

Kemudian diikuti penyerahan bantuan Kantin Mahasiswa dan Beasiswa Mahasiswa Berprestasi. Pembangunan ini untuk menunjang kebutuhan mahasiswa dalam memiliki dan menikmati kantin yang nyaman.

Reporter: Bawono Yadika Tulus

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Menhan Prabowo Kepalkan Tangan, Semangati Anak Muda Kerja Keras Majukan Bangsa
VIDEO: Menhan Prabowo Kepalkan Tangan, Semangati Anak Muda Kerja Keras Majukan Bangsa

Dalam acara tersebut, Prabowo memberi semangat untuk mahasiswa-mahasiswa baru.

Baca Selengkapnya
Tak Hanya Salurkan KUR, BRI Juga Aktif Beri Edukasi dan Pendampingan Bagi UMKM
Tak Hanya Salurkan KUR, BRI Juga Aktif Beri Edukasi dan Pendampingan Bagi UMKM

BRI juga aktif memberikan pelatihan manajemen keuangan, pengembangan usaha, serta strategi digitalisasi untuk memperkuat daya saing pelaku UMKM di era digital.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Target 25 Persen Pemimpin Perempuan di BUMN, Ini Salah Satu Strategi Mencapainya
Erick Thohir Target 25 Persen Pemimpin Perempuan di BUMN, Ini Salah Satu Strategi Mencapainya

Keterwakilan perempuan diharapkan bisa berdampak signifikan bagi pembangunan sektor perkebunan.

Baca Selengkapnya
Ini Pesan Wakil Kepala BPIP kepada 1.650 Calon Wisudawan Universitas Terbuka
Ini Pesan Wakil Kepala BPIP kepada 1.650 Calon Wisudawan Universitas Terbuka

Wakil BPIP Berpesan Pancasila tetap jadi pilar utama pendidikan di universitas.

Baca Selengkapnya
BUMN Goes To Campus, Sejumlah Mahasiswa Berprestasi Dapat Beasiswa di Manado
BUMN Goes To Campus, Sejumlah Mahasiswa Berprestasi Dapat Beasiswa di Manado

BUMN Goes To Campus turut menghadirkan 10 booth edukasi interaktif dari perusahaan BUMN.

Baca Selengkapnya
Stafsus Erick Thohir: Karyawan BUMN Harus Punya Kapabilitas Digital yang Baik
Stafsus Erick Thohir: Karyawan BUMN Harus Punya Kapabilitas Digital yang Baik

Salah satu manfaatnya adalah terbentuknya sebuah branding yang dapat menguntungkan bagi perusahaan dan diri sendiri.

Baca Selengkapnya
Beri Motivasi Kepada 60 UMKM, Kadiskop UKM Cilegon Sebut Jadi Wirausahawan Pilihan Hebat
Beri Motivasi Kepada 60 UMKM, Kadiskop UKM Cilegon Sebut Jadi Wirausahawan Pilihan Hebat

Didin mengapresiasi para peserta inkubasi wirausaha yang masih konsisten mengikuti pelatihan bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Untirta.

Baca Selengkapnya
519 Usaha Mikro dan Kecil Lulus Pertamina UMK Academy, Menteri Maman: Jadi Awal Perjalanan Besar
519 Usaha Mikro dan Kecil Lulus Pertamina UMK Academy, Menteri Maman: Jadi Awal Perjalanan Besar

Para peserta diharapkan bisa semakin memajukan bisnisnya.

Baca Selengkapnya
UMKM Perlu Diedukasi Agar Mudah Mendapatkan Pembiayaan Perbankan dan Naik Kelas
UMKM Perlu Diedukasi Agar Mudah Mendapatkan Pembiayaan Perbankan dan Naik Kelas

Menurut Sunarso terdapat lima hal yang perlu diedukasi kepada UMKM. Pertama, tentang spirit atau semangat kewirausahaan.

Baca Selengkapnya
Cetak SDM Kompeten, Ini Dilakukan Pupuk Kaltim di Universitas Gajah mada
Cetak SDM Kompeten, Ini Dilakukan Pupuk Kaltim di Universitas Gajah mada

Pupuk Kaltim bahkan menyusun berbagai proyek strategis seperti pembuatan road map Zero Waste dan Operator Training Simulator (OTS) bersama UGM.

Baca Selengkapnya
Konjen RI Bersama Direktur UT Medan Buka Orientasi Maba Universitas Terbuka di Penang
Konjen RI Bersama Direktur UT Medan Buka Orientasi Maba Universitas Terbuka di Penang

Sekitar 120 mahasiswa baru yang mengikuti kegiatan ini di Auditorium Komjen, Penang, Malaysia.

Baca Selengkapnya
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

Erick Thohir menyebut, pelaku UMKM di Indonesia sangat membutuhkan pendampingan untuk mengembangkan usahanya.

Baca Selengkapnya