Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hypermart klaim rajai pasar ritel Indonesia

Hypermart klaim rajai pasar ritel Indonesia

Merdeka.com - PT. Matahari Putra Prima mengklaim ritel mereka, Hypermart kini suah menjadi raja di pasar dalam negeri. Pangsa pasar Hypermart disebut-sebut lebih besar dibanding kompetitor mereka seperti Carrefour, Giant, atau Lotte.

Direktur Corporate Communication Danny Kojongian membeberkan rahasia di balik capaian tersebut. Pihaknya mengaku berhasil menguasai pasar ritel hypermarket berkat kencangnya aksi ekspansi ke pelbagai daerah. Bahkan ke daerah-daerah yang tidak dijangkau oleh kompetitor mereka.

"Kita sekarang sudah nomor satu untuk pangsa pasar ritel. Kita punya 101 gerai yang tersebar sampai di tingkat kabupaten/kota, tidak hanya kota besar saja," ujar Danny saat berkunjung ke redaksi merdeka.com, kemarin.

Orang lain juga bertanya?

Hal yang sama diungkapkan Direktur operasi Foodmart Emu Nuel. "Saat ini kita (Hypermart) nomor satu di Indonesia. Kalau untuk tahun lalu kita (Hypermart) nomor satu dari segi keluasan geografi," kata Emi.

Emi tidak menampik, salah satu strategi yang cukup berhasil menjadikan Hypermart nomor wahid di industri ritel adalah ekspansi secara masif ke setiap wilayah Indonesia. "Ekspansi yang agresif dan juga kita merambah ke semua provinsi. Enggak cuma di Pulau Jawa," tuturnya.

Pembukaan gerai di wilayah timur jadi rahasia sukses. Sebab, kompetitor tidak masuk ke wilayah tersebut lantaran mahalnya biaya untuk investasi, termasuk distribusi.

Dia menuturkan, Hypermart menjadi primadona di Papua, Maluku Utara, Ternate. Itu tidak lepas dari faktor konsumtifnya orang Indonesia. "Mereka (masyarakat Indonesia Timur) justru senang dengan sesuatu yang baru. Tingkat konsumsinya juga tinggi di sana. Jual apa juga di sana laku," ucapnya.

Di balik jor-joran aksi ekspansi ke wilayah yang jauh dari jangkauan, pihaknya tidak menampik kerap berhadapan dengan banyak kendala.

"Suplai listrik susah. Infrastruktur juga mesti diperbaiki kalau di daerah gitu. Selain itu pelabuhan terdekat untuk kapal berlabuh itu dimana," ujarnya.

Meski demikian, mereka mengaku selain disambut baik oleh warga daerah setempat, kehadiran Hypermart juga didukung oleh Pemerintah Daerah setempat. "Pemda di sana itu malah senang. Supaya daerahnya ramai, perekonomian meningkat, jumlah tenaga kerja yang terserap juga banyak. Jadi perputaran uang bisa terjadi di sana," paparnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Airlangga Sentil Pengusaha Ritel: Produk UMKM Jangan Dipajang di Bagian Belakang Toko Mal
Airlangga Sentil Pengusaha Ritel: Produk UMKM Jangan Dipajang di Bagian Belakang Toko Mal

Airlangga mencontohkan cara pemasaran yang bisa dilakukan pelaku usaha ritel ialah dengan menampilkan produk UMKM di tempat yang strategis.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Kenapa Alfamart dan Indomaret Sering Berdekatan
Ternyata, Ini Alasan Kenapa Alfamart dan Indomaret Sering Berdekatan

Indomaret dan Alfamart meyakini bahwa pasar untuk bisnis ritel sangat besar.

Baca Selengkapnya
Alasan Alfamart dan Indomaret Menjamur di Jakarta: Pendapatan per Kapita Penduduk Mencapai Rp300 Juta per Tahun
Alasan Alfamart dan Indomaret Menjamur di Jakarta: Pendapatan per Kapita Penduduk Mencapai Rp300 Juta per Tahun

Sektor ritel di Jakarta kuat lantaran pendapatan per kapitanya sudah melewati jebakan pendapatan kelas menengah atau middle income trap.

Baca Selengkapnya
Omzet Toko Kelontong Gabung SRC Langsung Naik 42 Persen, Nilai Total di 2023 Tembus Rp236 Trilun
Omzet Toko Kelontong Gabung SRC Langsung Naik 42 Persen, Nilai Total di 2023 Tembus Rp236 Trilun

Pendampingan dan pembinaan UMKM menjadi penting karena kontribusi dan peran penting UMKM sebagai pilar penting dalam perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya
Industri Ritel Butuh Strategi Omnichannel untuk Genjot Omzet Penjualan
Industri Ritel Butuh Strategi Omnichannel untuk Genjot Omzet Penjualan

Strategi omnichannel merupakan langkah yang harus diadopsi para peritel di Tanah Air demi beradaptasi dengan tren bisnis, mengikuti pola konsumsi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Melantai di Bursa Saham, Perusahaan Ritel Ini Bakal Ekspansi Bisnis
Melantai di Bursa Saham, Perusahaan Ritel Ini Bakal Ekspansi Bisnis

PT Sinar Eka Selaras Tbk melakukan penawaran umum perdana saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan menawarkan sebanyak-banyaknya 20 persen saham.

Baca Selengkapnya
Tren Baru Belanja Masyarakat: Tak Pilih Merek yang Penting Murah
Tren Baru Belanja Masyarakat: Tak Pilih Merek yang Penting Murah

Aprindo melakukan kajian tren ini selama beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Alfamart Tutup 400 Gerai, Bagaimana Kondisi Keuangan Indomaret?
Alfamart Tutup 400 Gerai, Bagaimana Kondisi Keuangan Indomaret?

Isu penutupan ratusan gerai milik PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) menarik perhatian publik.

Baca Selengkapnya
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja
Tahan Devisa Tak Kabur ke Luar Negeri, Pengusaha Ritel Inisiasi Gerakan Belanja di Indonesia Aja

Gerakan ini diharapkan bisa meningkatkan pendapatan domestik dan menjaga agar devisa tetap berada di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Penjualan Ritel Awal 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi Covid 2019, Benarkah Daya Beli Masyarakat Membaik?
Penjualan Ritel Awal 2024 Lebih Baik Dibanding Sebelum Pandemi Covid 2019, Benarkah Daya Beli Masyarakat Membaik?

Data Bank Indonesia mencatat, indeks penjualan riil atau IPR pada Februari 2024 tercatat 214,1.

Baca Selengkapnya
Sejarah Indomaret, Dulunya Hanya Warung Kelontong dan Didirikan Pertama di Ancol
Sejarah Indomaret, Dulunya Hanya Warung Kelontong dan Didirikan Pertama di Ancol

Pada awalnya konsep Indomaret  untuk mempermudah penyediaan kebutuhan pokok sehari-hari karyawan.

Baca Selengkapnya
BRI Berhasil Antar UMKM Temukan Ketangguhan Baru
BRI Berhasil Antar UMKM Temukan Ketangguhan Baru

Direktur Bisnis Mikro BRI Supari mengungkapkan bahwa semakin membaiknya perekonomian dan prospeknya ke depan juga ditunjukkan oleh Indeks bisnis UMKM.

Baca Selengkapnya