IKM syariah didorong manfaatkan teknologi guna tingkatkan daya saing
Merdeka.com - Ketua Dewan Pembina Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) DKI Jakarta, Mustafa Edwin Nasution, mengharapkan pemerintah memastikan pertumbuhan industri digital yang inklusif. Di mana, upaya pemerintah untuk mengarahkan perkembangan industri menuju era 4.0 harus juga memberikan kesempatan kepada pelaku Industri Kecil dan Menengah (IKM).
"Harus perhatikan pertumbuhan inklusif, tidak hanya perusahaan besar tapi juga IKM," ungkapnya dalam Seminar Nasional, di Kampus UI, Depok, Jawa Barat, Selasa (15/5).
Edukasi dan literasi terhadap industri syariah terutama yang kecil, pun perlu ditingkatkan dan diperluas. "Agar (pelaku IKM) paham (perkembangan dan pemanfaatan teknologi), mendapat akses ke teknologi, agar mereka mampu bersaing. Tugas utama pemerintah adalah bersama-sama making Indonesia 4.0," lanjut dia.
-
Bagaimana Kemenko Perekonomian tingkatkan daya saing industri? 'Perjalanan transformasi industri untuk meningkatkan daya saing dan nilai tambah produknya masih Panjang, sehingga sinergi yang sudah terjalin selama ini harus dilanjutkan dan diperkuat lagi,' jelas Menko Airlangga.
-
Siapa yang ajak UMKM go digital? Untuk itu, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin mengajak pelaku UMKM untuk masuk ke dalam ekosistem digital.
-
Bagaimana PIDI 4.0 membantu industri? PIDI 4.0 dapat menjadi jembatan untuk mengakselerasi transformasi tersebut,“ kata Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin Masrokhan di Jakarta, Kamis (6/7/2023).
-
Bagaimana cara Ridwan Kamil untuk mendukung ekonomi digital dan kreatif? 'Selanjutnya, mari kita fokus pada kekuatan ekonomi baru, yaitu ekonomi digital dan kreatif yang berbeda dari cara kerja orang tua yang bersifat sembilan sampai lima, dan bisa dilakukan di mana saja, itu adalah visi dari pasangan RIDO,' jelas paslon nomor urut 1 ini.
-
Bagaimana KEK Singhasari mendukung ekonomi digital? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Bagaimana cara mencapai inklusi digital? Mencapai inklusi digital melibatkan berbagai upaya dan strategi yang melibatkan pemerintah, sektor swasta, organisasi nirlaba, dan masyarakat secara keseluruhan.
Dosen UI ini mengharapkan masyarakat dapat lebih bijak dalam memanfaatkan kemajuan teknologi digital yang saat ini tengah pesat perkembangannya.
Dia mengatakan, perkembangan teknologi yang mendorong perubahan dari sisi supply akan menghadirkan perubahan di sisi bisnis. Hal ini yang harus disadari oleh industri syariah agar bisa tetap berkembang.
"Ada pergerakan dari offline ke on-line. Masyarakat sudah terkoneksi satu sama lain. Masyarakat sudah saling terkait (oleh teknologi). Ini seharusnya bisa dimanfaatkan untuk pengembangan industri," tegasnya.
Selain itu, industri syariah harus bisa berperan serta membantu pemerintah dalam mewujudkan Indonesia 4.0 yang diharapkan bisa membawa Indonesia menjadi negara 10 besar dunia pada tahun 2030.
"Kami mengharapkan IAEI bisa memajukan kualitas SDM ahli ekonomi Islam dan juga memberikan masukan kebijakan yang konstruktif kepada pemerintah," ujar Mustafa.
Masyarakat, khususnya mahasiswa dan akademisi juga diharapkan dapat membuat kajian terkait ekonomi syariah, sehingga dapat menyumbangkan alternatif kebijakan kepada Pemerintah. "Tolong skripsi, tesis, disertasi, tolong tulis soal ekonomi Islam. Sehingga bisa beri alternatif policy kepada pemerintah," tandasnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Teten mengatakan, industrialisasi yang harus berbasis keunggulan domestik sehingga punya potensi untuk maju dan berkembang.
Baca SelengkapnyaPerusahaan dituntut untuk bertransformasi secara digital, termasuk bidang manufaktur.
Baca SelengkapnyaPemerintah meluncurkan Visi Indonesia Digital 2045, mengubah Indonesia dari pengguna teknologi global menjadi inovator global.
Baca SelengkapnyaKemendag telah mengembangkan kerja sama UMKM, ritel modern, lokapasar, dan lembaga pembiayaan, termasuk pembiayaan ekspor.
Baca SelengkapnyaMenkop Teten meminta agar UMKM bisa berevolusi agar memiliki daya saing.
Baca SelengkapnyaPenetrasi perbankan syariah di Indonesia hanya sebesar 6,87 persen, terendah dibandingkan negara-negara musllim.
Baca Selengkapnya"Digitalisasi oleh UMKM membuka berbagai peluang bagi perluasan akses pasar," kata Menteri Budi
Baca SelengkapnyaPemerintah bekerjasama dengan perusahaan swasta maupun kampus untuk mencetak inkubator baru.
Baca SelengkapnyaPAN menilai UMKM harus kreatif dan manfaatkan digital
Baca SelengkapnyaKementerian Keuangan juga menargetkan belanja online melalui e-commerce yang saat ini baru menyumbang 4 persen terhadap total pertumbuhan konsumsi rumah tangga.
Baca SelengkapnyaMenko PMK Muhadjir Effendy mengatakan, untuk menggapai cita-cita Indonesia Maju dan Unggul di tahun 2045, butuh kerja keras.
Baca SelengkapnyaTransformasi digital juga tidak sekadar untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi, namun menjadi langkah strategis memperkuat bangsa di era digital.
Baca Selengkapnya