Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Indef Harap Mendag Lutfi Mampu Perbaiki Kinerja Perdagangan RI

Indef Harap Mendag Lutfi Mampu Perbaiki Kinerja Perdagangan RI Muhammad Lutfi ditunjuk jadi Menteri Perdagangan. ©Youtube Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Ekonom Institute Development of Economics and Finance (Indef) Esther Sri Astuti menilai, sinergi Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi dan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga akan menjadi kunci bagi perbaikan kinerja perdagangan Indonesia. Dia pun berharap keduanya bisa bekerja keras dan saling melengkapi.

"Hari-hari pertama ini sangat krusial dalam membangun komunikasi dan kesepahaman bersama itu. Saya berharap di tahap ini mereka sudah mencapai itu dan merumuskan solusi dan kerangka kerja yang tepat untuk menyelesaikannya," ujarnya di Jakarta, Jumat (25/12).

Menurutnya, masih banyak agenda perdagangan Indonesia yang harus dituntaskan oleh Kementerian Perdagangan. "Di antaranya adalah menjaga surplus perdagangan, peningkatan ekspor produk yg mempunyai nilai tambah, peningkatan local content (TKDN) pada produk produk ekspor Indonesia, peningkatan daya saing produk ekspor," jelas dia.

Orang lain juga bertanya?

Oleh karena itu, Kemendag dan kementerian/lembaga lain harus punya koordinasi yang kuat untuk mendukung sinergitas agar kebijakan yang dikeluarkan dapat mendorong surplus perdagangan. Selain itu, penguatan database juga diperlukan untuk mengidentifikasi potensi pasar bagi produk produk Indonesia

Di tempat terpisah, Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga mengaku siap bekerja sama dengan siapa saja yang menjadi menteri. Menurutnya, Muhammad Lutfi adalah pekerja keras sekaligus intelektual dalam perspektif ekonomi dan perdagangan. Lutfi juga dikenal Jerry sebagai pribadi yang terbuka dan kolaboratif.

"Selalu siap. Apalagi dengan Pak Lutfi yang kapasitas dan reputasinya sudah kita ketahui bersama. Saya merasa terhormat bisa bekerja sama dan mendukung beliau," kata Wamendag Jerry.

Dia pun mengamini agenda-agenda perdagangan yang urgent sebagaimana disebutkan Esther. Untuk itu, dia akan mendukung kerja menteri baru sesuai dengan tupoksinya sebagai Wamendag.

"Pemerintah di bawah Presiden Joko Widodo perdagangan Indonesia bertransformasi dan punya struktur kuat untuk memenuhi tantangan di dalam negeri maupun di luar negeri. Saya akan mendukung mendag dengan meningkatkan kinerja dan melanjutkan percepatan penyelesaian perdagangan dan meningkatkan ekspor nasional sesuai tupoksi saya," ujar Jerry mengakhiri.

Seperti diketahui, Muhammad Lutfi dilantik Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Perdagangan menggantikan Agus Suparmanto. Lutfi bukanlah orang baru di Kemendag.

Dia juga pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Perdagangan dan kemudian menjadi Menteri Perdagangan mengganfikan Gita Wiryawan pada masa Pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Selain itu, Muhammad Lutfi juga dikenal sebagai mantan Ketua Hipmi dan mantan Kepala BKPM.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Buka Rakornis Perwadag di Luar Negeri, Mendag: Tingkatkan Ekspor Nonmigas dengan Inisiatif dan Kreativitas Baru
Buka Rakornis Perwadag di Luar Negeri, Mendag: Tingkatkan Ekspor Nonmigas dengan Inisiatif dan Kreativitas Baru

Mendag Zulkifli Hasan menjelaskan, ekonomi Indonesia diproyeksi tumbuh 5,17 persen.

Baca Selengkapnya
Resmi Jadi Wamendag, Ini Rencana Kerja 100 Hari Dyah Roro Esti
Resmi Jadi Wamendag, Ini Rencana Kerja 100 Hari Dyah Roro Esti

Perempuan yang akrab disapa Roro ini mengaku siap membantu Menteri Perdagangan Budi Santoso.

Baca Selengkapnya
Anggota Komisi VII DPR Dukung Rencana Bahlil Jadikan Indonesia Lokomotif Ekonomi ASEAN
Anggota Komisi VII DPR Dukung Rencana Bahlil Jadikan Indonesia Lokomotif Ekonomi ASEAN

Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diharapkan dapat melanjutkan program hilirisasi.

Baca Selengkapnya
Wamendag: Pemerintah Selalu Pastikan Keberadaan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Perdagangan
Wamendag: Pemerintah Selalu Pastikan Keberadaan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Perdagangan

Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir.

Baca Selengkapnya
Kawal Hilirisasi, Jokowi-Luhut Dianalogikan Layaknya Sopir Angkot Medan dan Kenek
Kawal Hilirisasi, Jokowi-Luhut Dianalogikan Layaknya Sopir Angkot Medan dan Kenek

Perbandingan itu diberikan lantaran keduanya berani menerjang berbagai desakan dari luar negeri yang tidak menyukai program hilirisasi yang diusung Pemerintah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pertemuan AEM-37th ASEAN Free Trade Agreement (AFTA) Council
FOTO: Pertemuan AEM-37th ASEAN Free Trade Agreement (AFTA) Council

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan selaku AFTA Council Chair dan AEM Chair memimpin pertemuan AEM-37th ASEAN Free Trade Agreement (AFTA) Council

Baca Selengkapnya
Luhut Jamin, Dibawah Prabowo-Gibran Hubungan Indonesia China Makin Mesra Lewat Kerja Sama Ini
Luhut Jamin, Dibawah Prabowo-Gibran Hubungan Indonesia China Makin Mesra Lewat Kerja Sama Ini

Menko Luhut sebut hubungan Indonesia dan China makin harmonis dibawah kepemimpinan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Dyah Roro Esti Ungkap Alasan di Balik Pembekalan Menteri dan Wamen di Akmil Magelang
Dyah Roro Esti Ungkap Alasan di Balik Pembekalan Menteri dan Wamen di Akmil Magelang

Roro sendiri menjadi salah satu yang akan ikut outbound di Magelang.

Baca Selengkapnya
Singapura dan Malaysia Kompak Bersekutu Mau 'Lawan' Indonesia, Menko Luhut: Kami Tidak Takut Bersaing dengan Mereka
Singapura dan Malaysia Kompak Bersekutu Mau 'Lawan' Indonesia, Menko Luhut: Kami Tidak Takut Bersaing dengan Mereka

Dua negara tersebut tengah bersekutu untuk segera merampungkan pembangunan Special Economic Zone (SEZ) di kawasan Johor, Malaysia Selatan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Presiden Sri Lanka di China, Minta Akses Pasar Minyak Sawit Kembali Dibuka
Jokowi Bertemu Presiden Sri Lanka di China, Minta Akses Pasar Minyak Sawit Kembali Dibuka

Presiden Jokowi dan Presiden Wickremesinghe membahas peningkatan kerja sama kedua negara di pelbagai bidang.

Baca Selengkapnya
Menko Airlangga dan Mendag Kanada Mary Ng Dorong Akselerasi  Peningkatan Kerja Sama Ekonomi
Menko Airlangga dan Mendag Kanada Mary Ng Dorong Akselerasi Peningkatan Kerja Sama Ekonomi

Implementasi dan pengembangan kerjasama multi bidang antara Indonesia dan Kanada menjadi prioritas kedua negara

Baca Selengkapnya
Kuliah Umum di UGM, Menteri Perdagangan Ajak Generasi Muda Dorong Diversifikasi Ekonomi
Kuliah Umum di UGM, Menteri Perdagangan Ajak Generasi Muda Dorong Diversifikasi Ekonomi

Mendag Budi menjelaskan, selain menciptakan lapangan kerja, hilirisasi juga berpotensi mengurangi ketergantungan Indonesia pada ekspor bahan mentah.

Baca Selengkapnya