Ini Lokasi Penjual Produk Oleh-Oleh Asli NTB Disekitar Sirkuit MotoGP Mandalika
Merdeka.com - Pemerintah meyakini keikutsertaan para Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Nusa Tenggara Barat (NTB) di ajang internasional MotoGP, menjadi ajang promosi, serta turut mendongkrak perekonomian para pelaku UMKM. Pemerintah juga memastikan, persiapan para UMKM dalam meramaikan ajang internasional MotoGP Mandalika 2022 kian matang dan optimistis berjalan dengan lancar.
"MotoGP Mandalika 2022 ini dirancang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tiga hal. Yakni trading, tourism dan investasi. Untuk itu kita harus sukseskan MotoGP ini bukan hanya bagi NTB saja, tetapi juga bagi UMKM nya," kata Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki, saat meninjau kesiapan beberapa lokasi pameran pelaku UMKM di ajang MotoGP Mandalika 2022, di Lombok, NTB, Kamis (13/1).
Menurutnya, NTB patut bersyukur karena pembangunan infrastruktur MotoGP ini begitu besar manfaatnya. Baik itu dari potensi desa wisata, homestay, kuliner dan lainnya.
-
Bagaimana Kemenkop UKM mendorong UMKM untuk terlibat dalam rantai nilai global? Untuk itu Hanung mendorong agar pelaku UMKM memanfaatkan kebijakan yang mengatur agar Pemerintah Pusat/Daerah dan BUMN berbelanja produk UMKM.
-
Mengapa Kemenkop UKM mendukung pengembangan industri sepeda motor listrik lokal? 'Pemerintah berkomitmen untuk terus memperkuat UMKM melalui pengembangan ekosistem yang mendukung, memajukan industri sepeda motor listrik lokal dan meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), serta kapasitas produksi nasional,' kata Deputi Bidang UKM KemenKopUKM Hanung Harimba Rachman, saat memberikan sambutan pada acara INABUYER EV Expo 2023 di Gedung SMESCO Jakarta, Selasa (28/11).
-
Apa itu UMKM? UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan berbagai jenis usaha kecil yang dijalankan oleh individu atau kelompok dengan modal terbatas, tetapi memiliki peran penting dalam perekonomian suatu negara.
-
Apa kontribusi besar UMKM terhadap ekonomi nasional? Jadi kalau melihat data ini UMKM kita ini sumbangsinya terhadap ekonomi nasional kita sangat besar. Bayangkan 97 persen tenaga kerja ini di-supply dari UMKM kita,' ucapnya.
-
Mengapa UMKM penting? UMKM tidak hanya menjadi tulang punggung perekonomian di Indonesia, tetapi juga di banyak negara lain karena kemampuannya dalam menciptakan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
-
Apa program Kemenkop UKM untuk membantu UMKM masuk ke rantai pasok industri kendaraan listrik? Deputi Bidang UKM Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) Hanung Harimba Rachman mengatakan, ajang INABUYER merupakan peluang bagi UMKM sebagai start up, dealer, bengkel konversi, jasa swap baterai atau pengisian listrik dan rantai pasok komponen.
Rencananya, akan ada lima titik lokasi stand yang disiapkan sebagai lokasi berjualan UKM saat pelaksanaan MotoGP di Sirkuit Mandalika. Beberapa yang dikunjungi Menteri Teten di antaranya, di kawasan ITDC, satu titik di parkir timur, satu titik di parkir barat, dan tiga lokasi berada di dalam areal Sirkuit Mandalika.
Lokasi Tambahan
Adapula lokasi tambahan lain yang sempat dikunjungi MenKopUKM adalah di kawasan kedatangan dan keberangkatan Lombok Internasional Airport. MotoGP Mandalika ini sendiri akan berlangsung dari 18-20 Maret 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, NTB.
Terkait berapa jumlah UMKM yang akan turut serta, Menteri Teten belum bisa merinci. Namun diharapkan pada penyelenggaraanya nanti, semua UMKM telah siap. "Kami akan siapkan dalam 1 bulan ke depan sudah ada e-katalog untuk produk UMKM di MotoGP 2022 ini," kata Menteri Teten.
Sementara, untuk kategori produk UMKM yang dilibatkan juga beragam, mulai dari kuliner, kerajinan, industri lain seperti sepeda atau motor listrik akan siap meramaikan event MotoGP Mandalika 2022. "Sekarang masih ada waktu persiapan tiga bulan ke depan. Semoga acara ini sukses dan membawa manfaat bagi semua," pungkas Menteri Teten.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kehadiran UMKM binaan ini sebagai bentuk dukungan Pertamina untuk memperkenalkan Lombok ke dunia internasional.
Baca SelengkapnyaDari seluruh UMKM tersebut, sebanyak 42 UMKM produk makanan dan minuman, akan meramaikan area booth di Zona Bhinneka.
Baca SelengkapnyaBRI menyediakan fasilitas transaksi non-tunai di berbagai tenant UMKM di area sirkuit Mandalika.
Baca SelengkapnyaPerempuan yang biasa disapa Elis ini mengaku meraup keuntungan sekitar Rp50 juta.
Baca SelengkapnyaSalah satu ikon terpopuler di sana adalah Destinasi Pariwisata Super Prioritas Mandalika.
Baca SelengkapnyaDengan penambahan stok BBM dan LPG, gelaran MotoGP akan lancar, kebutuhan masyarakat terjamin, dan menutup peluang munculnya spekulan.
Baca SelengkapnyaKegiatan ekonomi bukan hanya pada saat balapan berlangsung, namun ketika tahap persiapan pun, aktivitas ekonomi sudah bergerak.
Baca SelengkapnyaAjang MotoGP menjadi magnet yang membuat penonton dari seluruh dunia datang ke Mandalika sekaligus menghidupkan roda perekonomian masyarakat.
Baca SelengkapnyaMotoGP 2022 bisa menyerap hingga 4.600 tenaga kerja, dan mengenalkan 50 UMKM dengan berbagai produk khas.
Baca SelengkapnyaKEK Mandalika diproyeksikan menarik investasi sebesar Rp28,63 triliun pada 2030.
Baca SelengkapnyaSebanyak 42 mitra merupakan produsen makanan dan minuman khas nusantara, sedangkan 8 mitra menjual kerajinan.
Baca SelengkapnyaJadi Magnet Pariwisata Dunia, Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan untuk 200 Hari Event Otomotif
Baca Selengkapnya