Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini Pesan Menteri Rini Pada Pekerja WIKA yang Kerjakan Proyek di Luar Negeri

Ini Pesan Menteri Rini Pada Pekerja WIKA yang Kerjakan Proyek di Luar Negeri Rini Soemarno. Dwi Aditya ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno berpesan kepada duta bangsa atau para pekerja kontruksi Indonesia PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) yang akan mengerjakan proyek di luar negeri. Menteri Rini ingin ratusan duta bangsa ini menyiapkan bekal yang cukup.

"Semangat dan tunjukkan lah bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang hebat, harus siap dan siap," kata Menteri Rini dalam sambutannya di Gedung WIKA, Jakarta, Minggu (9/12).

Menteri Rini menyebut bahwa beberapa negara yang akan ditempati para duta bangsa memiliki sejumlah faktor cuaca yang berbeda. Oleh karenanya, di tengah situasi yang berubah, dia menekankan agar para duta bangsa di sana tetap memperhatikan pola makannya.

"Persiapkan semua, banyak makan, kalau lagi dingin. Gizi jaga, jangan sampai kurus, makin sehat dan semangat," imbuhnya.

Sebelumnya, Menteri Rini menyampaikan rasa bangganya kepada WIKA yang secara agresif berani melakukan ekspansi hingga ke luar negeri. Menurutnya, dengan melakukan perluasan, secara otomatis nama baik bangsa Indonesia di mancanegara akan mencuat.

"Saya bangga saudara sekalian mewakili Indonesia bekerja di tempat yang tidak mudah. Semangat dan tunjukan bahwa kita bangsa Indonesia yang hebat di mata dunia," katanya.

Menteri Rini mengingatkan, para duta bangsa yang nantinya akan diberangkatkan agar tetap menjunjung tinggi kepribadian bangsa negara Indonesia. Sebab, di manapun keberadaannya, ini menjadi penting untuk semua warga negara Indonesia.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kementerian PUPR Dukung Kerja Sama WMO dan BMKG untuk Tingkatkan Ketahanan Iklim
Kementerian PUPR Dukung Kerja Sama WMO dan BMKG untuk Tingkatkan Ketahanan Iklim

Hal itu disampaikannya dalam Pertemuan Bilateral dengan Sekretaris Jenderal WMO PBB Celeste Saulo.

Baca Selengkapnya
Ini Pesan Menaker Kepada Calon Pekerja Migran Indonesia
Ini Pesan Menaker Kepada Calon Pekerja Migran Indonesia

Menaker Ida Fauziyah menyampaikan dua pesan kepada masyarakat warga Desa yang berkeinginan bekerja ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Kekeringan, Panglima TNI Kerahkan Pesawat untuk Modifikasi Cuaca
Antisipasi Kekeringan, Panglima TNI Kerahkan Pesawat untuk Modifikasi Cuaca

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono sudah menyiapkan tindakan termasuk antisipasi kekeringan.

Baca Selengkapnya
Temui PMI, Menaker Sampaikan Pentingnya Memiliki Kompetensi
Temui PMI, Menaker Sampaikan Pentingnya Memiliki Kompetensi

Menteri Ketengakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah kembali menemui Pekerja Migran Indonesia (PMI) di sela-sela kunjungan kerjanya di Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Pesan Puan Maharani Kepada Pemerintah Untuk Responsif Atasi Cuaca Ekstrem
Pesan Puan Maharani Kepada Pemerintah Untuk Responsif Atasi Cuaca Ekstrem

Menurut Puan Maharani, infrastruktur yang kokoh akan mengurangi risiko bencana alam akibat cuaca ekstrem.

Baca Selengkapnya
Dalam 10 Tahun, Kemenlu Selesaikan 218.313 Kasus WNI
Dalam 10 Tahun, Kemenlu Selesaikan 218.313 Kasus WNI

Kemenlu juga memperkuat infrastruktur hukum, IT, dan SDM di kantor-kantor perwakilan.

Baca Selengkapnya
Kirim Tim ke Korsel, Menpora Pastikan Kontingen Pramuka Indonesia Sehat di Tengah Cuaca Panas
Kirim Tim ke Korsel, Menpora Pastikan Kontingen Pramuka Indonesia Sehat di Tengah Cuaca Panas

Kirim Tim ke Korsel, Menpora Pastikan Kontingen Pramuka Indonesia Sehat di Tengah Cuaca Panas

Baca Selengkapnya
Hadapi Musim Kemarau, Pj Gubernur Jakarta: Harus Bijak Gunakan Air Bersih
Hadapi Musim Kemarau, Pj Gubernur Jakarta: Harus Bijak Gunakan Air Bersih

Warga Jakarta diminta bijak gunakan air bersih dalam menghadapi musim kemarau

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Kepala Daerah dan BUMN Perbanyak Pasar Murah Antisipasi El Nino
Jokowi Minta Kepala Daerah dan BUMN Perbanyak Pasar Murah Antisipasi El Nino

Lebih dari 3.000 warga hadir guna mendapatkan paket Sembako sekaligus berdialog bersama dengan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Singgung Kondisi Afrika, Jokowi Minta Masyarakat Hemat Gunakan Air
Singgung Kondisi Afrika, Jokowi Minta Masyarakat Hemat Gunakan Air

"Saya bisa merasakan begitu pentingnya air kemarin 4 hari di Afrika," kata Jokowi.

Baca Selengkapnya