Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

INKA Target Pabrik Baru di Banyuwangi Beroperasi 2020

INKA Target Pabrik Baru di Banyuwangi Beroperasi 2020 PT INKA. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero) menargetkan pabrik baru yang kini sedang dalam proses pembangunan di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, akan beroperasi pada tahun 2020 mendatang.

General Manager Sekretaris Perusahaan PT INKA (Persero), I Ketut Astika mengatakan, pembangunan pabrik baru di Dusun Pancoran, Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi tersebut dimulai akhir tahun ini.

"Untuk 2019 belum (dioperasikan). Sementara ini target sales kita masih tercover dengan pabrik di Madiun. Tapi untuk tahun 2020, kita sudah butuh pabrik baru," ujar Ketut Astika seperti ditulis Antara Madiun, Jumat (30/11).

Menurut dia, nantinya, jika pabrik Banyuwangi telah terbangun, ditargetkan kapasitas produksinya bisa dua kali lipat dari pabrik yang ada di Kota Madiun. Adapun, pabrik tersebut memanfaatkan lahan seluas 84 hektare yang merupakan sinergi antara PT INKA dengan PTPN XII.

Nantinya, pabrik modern tersebut diharapkan akan menjadi workshop perakitan sarana kereta api baru kedua setelah workshop yang ada di Madiun. Keberadaan pabrik baru sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kapasitas produksi dalam rangka mendukung pengembangan dan kemajuan industri perkerataapian nasional.

Selain itu, pabrik baru INKA di Banyuwangi juga untuk menjawab tantangan kebutuhan sarana kereta api dari pasar luar negeri. Terlebih, produksi kereta yang dihasilkan PT INKA (Persero) telah merambah ke sejumlah negara di Asia dan Afrika, di antaranya Filipina, Bangladesh, Senegal, dan lainnya.

Adapun, lokasi Banyuwangi dipilih karena daerah tersebut memiliki akses dengan pelabuhan dan upah pekerja tak jauh berbeda dengan kondisi di wilayah Madiun.

Kedekatan lokasi workshop di Banyuwangi dengan pelabuhan barang Tanjung Wangi yang dikelola PT Pelindo III, diharapkan sangat mendukung PT INKA dalam proses pengiriman kereta pesanan melalui jalur laut, baik untuk ekspor maupun untuk kebutuhan dalam negeri di luar Pulau Jawa.

"Harapannya, pembangunan pabrik bisa berjalan lancar dan selesai sesuai dengan target yang ditetapkan," katanya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Segera Beroperasi Penuh, Pabrik INKA Banyuwangi Bakal Banyak Serap Tenaga Kerja Lokal
Segera Beroperasi Penuh, Pabrik INKA Banyuwangi Bakal Banyak Serap Tenaga Kerja Lokal

Dengan beroperasi secara penuh, pabrik kereta terbesar se-Asia Tenggara tersebut membutuhkan banyak tenaga kerja yang diprioritaskan bagi putra-putri Banyuwangi

Baca Selengkapnya
Ternyata, Investasi di IKN Baru Mencapai Rp58,4 Trilun dalam 4 Tahun
Ternyata, Investasi di IKN Baru Mencapai Rp58,4 Trilun dalam 4 Tahun

Pembangunan dari delapan peletakan batu pertama yang dilaksanakan sepanjang 2020 hingga 2024 yang kini operasional.

Baca Selengkapnya
Ternyata Pertamina Sewa Kantor Pusat di Gambir, Biayanya Rp328 Miliar per Tahun
Ternyata Pertamina Sewa Kantor Pusat di Gambir, Biayanya Rp328 Miliar per Tahun

Kantor ini yang menjadi kantor pusat Pertamina ada di kawasan Gambir, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Groundbreaking Sejumlah Proyek di IKN Rabu Besok
Jokowi Groundbreaking Sejumlah Proyek di IKN Rabu Besok

Jokowi ingin ada groundbreaking proyek di IKN setiap bulannya.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Pindah ke IKN Paling Lambat 2029, Setelah Kantor Eksekutif-Legislatif-Yudikatif Selesai
Pemerintah Pindah ke IKN Paling Lambat 2029, Setelah Kantor Eksekutif-Legislatif-Yudikatif Selesai

Istana menyebut pemindahan pemerintahan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dilakukan setelah IKN bisa berfungsi sebagai ibu kota politik.

Baca Selengkapnya
Prabowo Minta Pembangunan IKN Rampung 2028, Basuki: Saya Bilang Siap Perintah
Prabowo Minta Pembangunan IKN Rampung 2028, Basuki: Saya Bilang Siap Perintah

Basuki diminta Prabowo mengejar pembangunan IKN selama 4 tahun ke depan sampai 2028.

Baca Selengkapnya
Konglomerat Indonesia Tanam Modal untuk Bangun IKN Nusantara, Ground Breaking September 2023
Konglomerat Indonesia Tanam Modal untuk Bangun IKN Nusantara, Ground Breaking September 2023

Bahlil membeberkan proses pembangunan dari penanaman modal dalam negeri (PMDN) sudah bisa dimulai pada September tahun ini.

Baca Selengkapnya
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Ajak Istri Pindah ke IKN Juli 2024: Saya Mau Duluan Sebelum Presiden
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Ajak Istri Pindah ke IKN Juli 2024: Saya Mau Duluan Sebelum Presiden

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono harus semakin intensif melakukan peninjauan pembangunan IKN.

Baca Selengkapnya
PGN Saka Resmi Dapat Perpanjangan Kontrak WK Ketapang Selama 20 Tahun
PGN Saka Resmi Dapat Perpanjangan Kontrak WK Ketapang Selama 20 Tahun

Terdapat dua sumur eksplorasi yang menjadi komitmen kerja pasti (KKP), yang nantinya akan dilakukan pengeboran di WK Ketapang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Terbaru Pembangunan IKN, Diperkirakan Baru 15 Persen Saat Upacara HUT RI 17 Agustus
FOTO: Potret Terbaru Pembangunan IKN, Diperkirakan Baru 15 Persen Saat Upacara HUT RI 17 Agustus

Presiden Jokowi mengungkapkan, pembangunan IKN baru mencapai 15 persen saat upacara HUT RI pada 17 Agustus 2024 mendatang. Begini penampakannya!

Baca Selengkapnya