Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Insentif Kartu Prakerja Cair Rp1,6 T, Peserta Paling Banyak Belajar Bahasa Inggris

Insentif Kartu Prakerja Cair Rp1,6 T, Peserta Paling Banyak Belajar Bahasa Inggris Sri Mulyani. ©Instagram Sri Mulyani

Merdeka.com - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati mengatakan, jumlah perserta kartu Prakerja hingga kini mencapai 456.265 orang. Dari jumlah tersebut pelatihan yang paling banyak diikuti adal belajar Bahasa Inggris untuk grammar dan toefl.

"Pelatihan paling murah Rp24.000 diikuti oleh 42 orang, ada juga paling mahal Rp1 juta dipake 22.000. Banyak yang meminati Bahasa Inggris sampai 6.834 orang termasuk di dalamnya belajar grammar dan toefl," ujarnya di Jakarta, Jumat (8/5).

Sri Mulyani melanjutkan, pemerintah sudah mencairkan dana insentif kepada 456.265 peserta sebesar Rp1,6 triliun. "Sampai 21 April, total yang sudah dicairkan untuk 456.265 orang, nilainya Rp1,6 triliun," jelasnya.

Sebanyak 456.26 orang tersebut berasal dari 168.111 di gelombang pertama dan 288.154 orang di gelombang kedua. Hingga kini telah ada 106.912 pelatihan yang diambil oleh seluruh peserta di gelombang pertama dan kedua.

Secara rinci, pelatihan peserta dari delapan digital platform sebagai mitra program Kartu Pra Kerja, adalah Tokopedia sebanyak 6.356 pelatihan, Ruangguru terdapat 62.184 pelatihan. Lalu Bukalapak ada 8.466 pelatihan dan MauBelajarApa ada 2.665 pelatihan.

Selanjutnya

Kemudian, Sekolahmu ada 6.337 pelatihan, PintarMahir ada 3.206 pelatihan, Sisnaker ada 11.169 pelatihan, dan Pintaria ada 6.529 pelatihan sehingga total yang sudah diambil oleh 456.265 peserta sebanyak 106.912 pelatihan.

"Kita terus melakukan dan meminta kepada PMO untuk memperbaiki. Sebanyak 9,4 juta sudah mendaftar dalam aplikasi. Presiden instruksikan agar yang mengalami PHK dan dirumahkan adalah prioritas. Mereka masuk batch berikutnya," tandasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siapkan Anggaran Rp5 Triliun, Program Kartu Prakerja Targetkan 1,14 Juta Penerima Manfaat pada 2024
Siapkan Anggaran Rp5 Triliun, Program Kartu Prakerja Targetkan 1,14 Juta Penerima Manfaat pada 2024

Cahyo mengungkapkan, program Kartu Prakerja selanjutnya yaitu gelombang 68 akan dibuka pada Jumat (17/5).

Baca Selengkapnya
Insentif Program Kartu Prakerja Habiskan Anggaran Rp41,5 Triliun Hingga 30 September 2024
Insentif Program Kartu Prakerja Habiskan Anggaran Rp41,5 Triliun Hingga 30 September 2024

Dia memaparkan bahwa Program Kartu Prakerja sendiri tidak hanya menawarkan bantuan finansial melainkan juga membangun ekosistem yang terintegrasi.

Baca Selengkapnya
Program Kartu Prakerja Kembali Dibuka, Simak Cara Daftarnya
Program Kartu Prakerja Kembali Dibuka, Simak Cara Daftarnya

Bagi calon peserta yang hendak mendaftar diharusnya membuat akun Prakerja terlebih dahulu.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Program Kartu Prakerja
Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Program Kartu Prakerja

Setelah melewati berbagai modifikasi, pelaksanaan program Prakerja tetap bisa bertahan hingga saat ini.

Baca Selengkapnya
Program Kartu Prakerja 2024 Segera Dibuka, Peserta Dapat Insentif Rp4,2 Juta
Program Kartu Prakerja 2024 Segera Dibuka, Peserta Dapat Insentif Rp4,2 Juta

Untuk pengumuman lebih lanjut soal pembukaan progra Kartu Prakerja akan disampaikan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Buka 1,2 Juta Kuota Program Kartu Prakerja
Pemerintah Buka 1,2 Juta Kuota Program Kartu Prakerja

Sampai akhir tahun ini akan ada 19 juta peserta Kartu Prakerja sejak program ini diluncurkan pada tahun 2020.

Baca Selengkapnya
FOTO: PPKD Jakarta Pusat Asah Kemampuan 320 Peserta Angkatan Pertama Para Pencari Kerja
FOTO: PPKD Jakarta Pusat Asah Kemampuan 320 Peserta Angkatan Pertama Para Pencari Kerja

Suku Disnakertransgi terus mendorong program pelatihan kerja di Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) di sekitar Jakarta.

Baca Selengkapnya
Peserta Program Kartu Prakerja Paling Banyak Usia 18-35 Tahun, Mayoritas Lulusan SMA
Peserta Program Kartu Prakerja Paling Banyak Usia 18-35 Tahun, Mayoritas Lulusan SMA

Program Prakerja meningkatkan kebekerjaan, kewirausahaan, pendapatan, inklusi keuangan.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jakarta Cairkan KJP Plus pada 460.143 Penerima
Pemprov Jakarta Cairkan KJP Plus pada 460.143 Penerima

Penerima KJP adalah warga DKI yang memang benar-benar dari golongan tidak mampu

Baca Selengkapnya
Coba Cara Ini Agar Bisa Lolos Program Kartu Prakerja dan Dapat Insentif Rp600.000
Coba Cara Ini Agar Bisa Lolos Program Kartu Prakerja dan Dapat Insentif Rp600.000

Kesempatan terbuka tersebut akan dikirimkan melalui dashboard kepada pendaftar program Kartu Prakerja yang beruntung, dalam bentuk notifikasi 'Survei Pendaftar'

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 71 Resmi Dibuka, Ini Cara dan Syarat Daftarnya
Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 71 Resmi Dibuka, Ini Cara dan Syarat Daftarnya

Bagi calon peserta yang hendak mendaftar diharusnya membuat akun Kartu Prakerja terlebih dahulu.

Baca Selengkapnya
Nasib Program Kartu Prakerja Tahun 2025 Menunggu Keputusan Prabowo Subianto
Nasib Program Kartu Prakerja Tahun 2025 Menunggu Keputusan Prabowo Subianto

Keberlanjutan program Kartu Prakerja sangat penting, hal itu ditunjukkan dengan sejumlah capaian yang diperoleh.

Baca Selengkapnya