Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Intip Mana Lebih Untung, Kontrak atau Cicil Rumah?

Intip Mana Lebih Untung, Kontrak atau Cicil Rumah? Rumah. shutterstock

Merdeka.com - Chief Economist and Investment Strategist PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI), Katarina Setiawan, mengatakan bahwa pengambilan keputusan dalam memilih rumah kontrak atau cicilan, memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Namun terdapat dua faktor pertimbangan dalam memilih rumah kontrak atau cicilan, yaitu faktor finansial dan non-finansial.

Dia menyebutkan bahwa faktor finansial meliputi kondisi keuangan, harga pasaran rumah, serta tingkat suku bunga pinjaman Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Sedangkan faktor non-finansial antara lain yaitu usia, rencana ke depan, dan lingkungan sekitar yang diidamkan.

"Dengan membeli rumah tinggal, bisa dikatakan bahwa Anda sekaligus melakukan investasi untuk jangka panjang karena nilai rumah pada umumnya selalu naik dari tahun ke tahun. Anda akan memiliki tempat tinggal untuk jangka waktu yang panjang, sehingga hidup Anda menjadi lebih pasti dan nyaman," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jakarta, Sabtu (21/9).

Orang lain juga bertanya?

Katarina mengungkapkan bahwa perlu disadari bahwa memiliki rumah pun memiliki banyak pengeluaran. Selain uang muka dan cicilan KPR bulanan, ada pula biaya appraisal, administrasi, provisi, notaris, dan asuransi yang harus disiapkan.

Dia melanjutkan bahwa, sebelum memutuskan untuk membeli rumah, sebaiknya antisipasi berbagai komponen biaya terkait. Sebab, ketika menempati rumah, umumnya akan ada iuran pemeliharaan lingkungan, biaya perawatan maupun renovasi rumah, pajak bumi dan bangunan (PBB), dan lain-lain.

Sebaliknya, jika Anda mengontrak rumah, maka Anda memiliki fleksibilitas yang lebih tinggi untuk berpindah tempat, misalnya karena tuntutan pekerjaan. Namun, Anda tidak boleh melakukan perombakan pada rumah tersebut sesuai dengan kebutuhan keluarga Anda.

Ketika masa kontrak habis, ada kemungkinan Anda akan diminta keluar oleh pemilik rumah. Selain itu, uang yang dibayarkan untuk kontrak, bukan sesuatu yang terakumulasi menjadi aset.

Kendati demikian, Katarina menyebutkan bahwa dari sisi keuangan, kontrak rumah umumnya lebih terjangkau karena tidak perlu menanggung biaya lain seperti renovasi, PBB, dan lain-lain. Sehingga, Anda memiliki kesempatan untuk menyimpan uang lebih banyak untuk kebutuhan di masa mendatang, termasuk untuk membeli rumah.

"Tidak jarang orang mempertimbangkan hal ini, kontrak dulu, kumpulkan uang (untuk usaha atau untuk tujuan lain), baru membeli rumah kemudian," imbuhnya.

"Jika Anda memutuskan untuk mengontrak rumah lebih dahulu, sebaiknya gunakan penghasilan Anda untuk memenuhi kebutuhan saat ini, termasuk untuk membayar biaya kontrak, namun jangan lupa untuk menyisihkan sebagian penghasilan Anda untuk tujuan keuangan jangka panjang," lanjutnya.

Sementara itu, untuk mengakumulasi aset, dia mengatakan bahwa harus memulai penyimpanan dalam produk investasi pasar saham, yang berpotensi memberikan tingkat pengembalian lebih tinggi dibanding investasi lainnya dalam jangka panjang.

Sebagai ilustrasi, reksadana Manulife Dana Saham (MDS) memiliki imbal hasil majemuk sebesar 16,57 persen per tahun sejak 2003 (kinerja per akhir Agustus 2019). Angka tersebut net, tanpa potongan pajak, karena reksadana bukan obyek pajak.

Reporter Magang: Evie Haena Rofiah

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pilih Sewa atau Beli Rumah? Begini Panduannya
Pilih Sewa atau Beli Rumah? Begini Panduannya

Sebelum membuat pilihan untuk menyewa atau membeli, pelajari semua faktor yang harus dipertimbangkan terlebih dahulu.

Baca Selengkapnya
Mana Lebih Untung, Cicil KPR atau Ngontrak Rumah?
Mana Lebih Untung, Cicil KPR atau Ngontrak Rumah?

Perbandingan keuntungan mencicil KPR dengan sewa rumah.

Baca Selengkapnya
Lebih Untung Mana, Beli Rumah Baru atau Bekas?
Lebih Untung Mana, Beli Rumah Baru atau Bekas?

Membeli rumah bekas atau baru memiliki untung rugi tersendiri

Baca Selengkapnya
Mana yang Lebih Baik, Beli Rumah atau Tanah Kosong?
Mana yang Lebih Baik, Beli Rumah atau Tanah Kosong?

Rumah adalah kebutuhan primer karena setiap orang memerlukan tempat tinggal, baik itu rumah sewa, rumah kontrak, atau rumah milik sendiri.

Baca Selengkapnya
Baru Pertama Kali Kerja Mau Ambil KPR Rumah, Bisa Nggak Ya?
Baru Pertama Kali Kerja Mau Ambil KPR Rumah, Bisa Nggak Ya?

Perlu banyak persiapan dan pertimbangan finansial yang harus dilakukan terutama yang baru pertama kali bekerja.

Baca Selengkapnya
Lebih Baik Beli Rumah Jadi atau Bangun dari Awal? Begini Penjelasannya
Lebih Baik Beli Rumah Jadi atau Bangun dari Awal? Begini Penjelasannya

Membangun rumah baru atau membeli rumah yang sudah jadi, memiliki untung rugi masing-masing.

Baca Selengkapnya
Ada Wacana KPR 35 Tahun untuk Milenial dan Gen Z, Bakal Untung atau Malah Jadi Beban?
Ada Wacana KPR 35 Tahun untuk Milenial dan Gen Z, Bakal Untung atau Malah Jadi Beban?

skema ini diharapkan menjadi solusi bagi generasi milenial dan Z memiliki hunian.

Baca Selengkapnya
Miliarder Ini Beri Pesan Jangan Minder Meski Tinggal Masih Mengontrak
Miliarder Ini Beri Pesan Jangan Minder Meski Tinggal Masih Mengontrak

Orang kaya sebenarnya bukan sekadar membeli barang mahal yang nilainya 100 persen melebihi kekayaan bersih.

Baca Selengkapnya
Survei BI: Penjualan Properti di Akhir Tahun 2023 Meningkat
Survei BI: Penjualan Properti di Akhir Tahun 2023 Meningkat

Penjualan properti residensial triwulan IV-2023 tercatat meningkat 3,37 persen (yoy).

Baca Selengkapnya
Mobil Baru atau Bekas? Ini Pertimbangan Penting Sebelum Mengambil Kredit
Mobil Baru atau Bekas? Ini Pertimbangan Penting Sebelum Mengambil Kredit

Pilih Kredit Mobil Baru atau Bekas? Ini Pertimbangannya!

Baca Selengkapnya
Ingin Punya Rumah Minimalis, Mending Bangun Baru atau Renovasi Bangunan Lama? Ini Dia Jawabannya
Ingin Punya Rumah Minimalis, Mending Bangun Baru atau Renovasi Bangunan Lama? Ini Dia Jawabannya

Rumah bergaya minimalis makin banyak digemari masyarakat karena terlihat simpel dan elegan.

Baca Selengkapnya
Menggali Potensi Investasi: Mengapa Milenial Harus Pertimbangkan KPR BRI?
Menggali Potensi Investasi: Mengapa Milenial Harus Pertimbangkan KPR BRI?

KPR memungkinkan kamu memiliki rumah bukan sekadar angan-angan belaka.

Baca Selengkapnya