Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Investree Lebarkan Sayap Bisnis ke Thailand dan Filipina

Investree Lebarkan Sayap Bisnis ke Thailand dan Filipina ilustrasi fintech. ©2018 thenextweb.com

Merdeka.com - Perusahaan fintech lending, Investree melakukan ekspansi ke beberapa negara kawasan Asia Tenggara. CEO Investree, Adrian Gunadi mengatakan, pada kuartal I-2021 ini Investree tengah menunggu keluarnya lisensi dari Thailand untuk menjalankan bisnis sektor jasa keuangan di negara tersebut.

"Diharapkan kuartal satu kita dapat lisensi di Thailand yang sedang dalam tahap finalisasi," kata Adrian dalam Diskusi Media Investree: Kinerja 2020, Perkembangan dan Strategi 2021, Jakarta, Rabu (3/2).

Sebelumnya, tahun 2020, Investree juga telah mendapatkan lisensi yang sama dari otoritas di Filipina. Sehingga pada 2021 ini perusahaan fintech lending ini memiliki izin dan menjalankan bisnisnya di Indonesia, Filipina dan Thailand.

"Di tahun 2021 kita punya lisensi di tiga negara, Indonesia, Filipina dan Thailand," kata dia.

Adrian mengatakan kinerja tersebut merupakan pencapaian terbesar dalam 5 tahun berdirinya Investree. Sebab, jumlah penduduk di tiga negara tersebut merupakan penggerak ekonomi di Asia Tenggara.

"Tiga negara tersebut merupakan dua per tiga dari ekonomi di Asia Tenggara," kata dia.

Fintech Lending Pertama di Filipina

Maka dari itu, kesempatan ini akan digunakan semaksimal mungkin oleh Investree dalam mendorong inklusi keuangan di kalangan UMKM. Terlebih, di Filipina, Investree merupakan perusahaan fintech lending pertama.

Dalam menjalankan misinya di Filipina dan Thailand, Investree akan menggunakan strategi yang sama seperti di Indonesia. Salah satunya bekerja sama dengan para mitra strategis di kedua negara tersebut.

"Pola yang kita gabungkan adalah kerja sama dengan para mitra strategis di kedua negara tersebut, sebagaimana yang kita lakukan di Indonesia," kata dia mengakhiri.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ketua ASEAN-BAC: Thailand Jadi Contoh Sukses Manfaatkan Potensi Investasi Asing
Ketua ASEAN-BAC: Thailand Jadi Contoh Sukses Manfaatkan Potensi Investasi Asing

Thailand menjadi contoh bagi negara-negara ASEAN dalam memanfaatkan potensi investasi asing langsung (foreign  direct investment/FDI).

Baca Selengkapnya
Thailand Kasih Angin Segar buat Investor Kripto, Apa Itu?
Thailand Kasih Angin Segar buat Investor Kripto, Apa Itu?

Investasi kripto kini lebih aman dan terjamin bagi investor,

Baca Selengkapnya
AI Mulai Dipakai untuk Integrasikan Proses Penagihan secara Digital
AI Mulai Dipakai untuk Integrasikan Proses Penagihan secara Digital

Dibutuhkan sistem yang terintegrasi dalam proses penagihan demi efisiensi.

Baca Selengkapnya
Survei: Pendanaan Perusahaan Fintech di Indonesia Terbesar Kedua di Asia Tenggara
Survei: Pendanaan Perusahaan Fintech di Indonesia Terbesar Kedua di Asia Tenggara

Hingga kuartal III-2023, industri fintech di Indonesia mendominasi hingga sekitar 33 persen dari total pendanaan perusahaan fintech di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Menteri Bahlil: Ada Investor Asing Masuk IKN Bawa Uang Rp50 Triliun
Menteri Bahlil: Ada Investor Asing Masuk IKN Bawa Uang Rp50 Triliun

Pemerintah akan membuka investasi untuk asing di IKN pada tahap kedua.

Baca Selengkapnya
Google Investasi Rp15 Triliun Bangun Pusat Data di Thailand
Google Investasi Rp15 Triliun Bangun Pusat Data di Thailand

Saat ini Google menghadapi ancaman dari penggunaan produk AI generatif.

Baca Selengkapnya
Jelang Akhir Jabatan, Luhut Pandjaitan Dapat Tugas Baru Lagi dari Presiden Jokowi
Jelang Akhir Jabatan, Luhut Pandjaitan Dapat Tugas Baru Lagi dari Presiden Jokowi

Luhut mengatakan, terdapat sejumlah persiapan untuk memaksimalkan peluang dari pengembangan Wealth Management Centre (WMC) yang menggunakan skema family office.

Baca Selengkapnya
Arsjad Rasjid: Investasi Antar Negara ASEAN Harus Ditingkatkan
Arsjad Rasjid: Investasi Antar Negara ASEAN Harus Ditingkatkan

Arsjad pun mendorong lebih banyak lagi investasi antar negara ASEAN, misalnya menambah investasi perusahaan Thailand di Vietnam.

Baca Selengkapnya
Perusahaan Modal Ventura Kumpulkan Investasi Rp1,1 Triliun untuk Startup di Asia, Indonesia Kebagian Rp146 Miliar
Perusahaan Modal Ventura Kumpulkan Investasi Rp1,1 Triliun untuk Startup di Asia, Indonesia Kebagian Rp146 Miliar

Antler telah menginvestasikan dananya ke beberapa startup potensial di Indonesia, seperti Gapai, platform pekerjaan global untuk pekerja migran Indonesia.

Baca Selengkapnya
Rosan Roeslani Bakal Terbang ke Singapura, Demi Dapat Investor Asing
Rosan Roeslani Bakal Terbang ke Singapura, Demi Dapat Investor Asing

Rosan masih membidik pemasukan investasi asing di lingkup Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Penyedia Infrastruktur Fintech Asal AS Lebarkan Sayap Bisnis ke Indonesia
Penyedia Infrastruktur Fintech Asal AS Lebarkan Sayap Bisnis ke Indonesia

Fintech dapat terhubung dengan mudah melalui satu API Tunggal, menciptakan nilai yang signifikan dalam model pengambilan keputusan konsumen.

Baca Selengkapnya
Menko Airlangga Pede Ekonomi Digital RI Bisa Tembus Rp9.732 triliun di 2030
Menko Airlangga Pede Ekonomi Digital RI Bisa Tembus Rp9.732 triliun di 2030

Ada 6 tantangan yang perlu diselesaikan agar ekonomi digital Indonesia tembus Rp9.732 triliun di tahun 2030.

Baca Selengkapnya