Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi bos BEI, ini perjalanan karir Inarno Djajadi

Jadi bos BEI, ini perjalanan karir Inarno Djajadi Bursa Efek Indonesia. ©2013 Merdeka.com/M. Luthfi Rahman

Merdeka.com - Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memutuskan untuk memilih Inarno Djajadi untuk menjabat sebagai Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI). Posisi Inarno menggantikan Tito Sulistio dan akan menjabat sebagai bos BEI dari 2018 sampai dengan 2021.

Dikutip dari Surat Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengenai Penetapan Calon Anggota Direksi PT Bursa Efek Indonesia Masa Jabatan 2018 sampai dengan 2021, Jumat (22/6), Dewan Komisioner OJK telah menetapkan nama-nama calon anggota direksi BEI. Sebelumnya Inarno menjabat sebagai Komisaris BEI sejak 2017.

Inarno memperoleh gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Gadjah Mada pada 1988. Pria kelahiran Yogyakarta, 31 Desember 1962 tersebut memulai karir pada 1989 sebagai Treassury Officer di PT Bank Uppindo.

Orang lain juga bertanya?

Selanjutnya ia berlabuh di PT Aspac Upindo Sekuritas pada 1991 hingga 1997 sebagai direktur. Kemudian, ia masih tetap bekerja di perusahaan sekuritas dengan menjadi direktur di PT Mitra Duta Sekuritas pada 1997 hingga 1999.

Pada 1999, Inarno melanjutkan karier di PT Widari Securities sebagai direktur dan melanjutkan sebagai presiden Direktur di PT Madani Securities pada 2000 hingga 2003. Ia sempat menjabat sebagai Presiden Direktur di PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) pada 2003-2009 dan kemudian Komisaris PT KPEI pada 2013 hingga 2016.

Berikut susunan lengkap direksi BEI yang baru:

- Direktur Utama Inarno Djayadi

- Direktur Penilaian Perusahan IGD N Yetna Setia

- Direktur Perdagangan dan Anggota Bursa Laksono Widito Widodo

- Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan Kristian Sihar Manullang

- Direktur Teknologi Informasi dan Manajemen Risiko Fithri Hadi

- Direktur Pengembangan Hasan Fawzi

- Direktur Keuangan dan SDM Risa Effennita Rustam.

Sumber : Liputan6Reporter : Arthur Gideon

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Istana Jelaskan Alasan Penunjukan Bambang Susantono jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN
Istana Jelaskan Alasan Penunjukan Bambang Susantono jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN

Jokowi sebelumnya menunjuk Bambang Susantono sebagai Utusan Khusus Presiden Untuk Kerja Sama Internasional Pembangunan Ibu Kota Nusantara.

Baca Selengkapnya
Djohan Emir Setijoso, Presiden Komisaris BCA yang Mundur Ternyata Bankir Terkaya di Indonesia
Djohan Emir Setijoso, Presiden Komisaris BCA yang Mundur Ternyata Bankir Terkaya di Indonesia

Djohan kemudian bergabung dengan Bank BCA pada 1999.

Baca Selengkapnya
Jadi Kepala Otorita IKN, Menteri Basuki Punya Harta Rp33 Miliar
Jadi Kepala Otorita IKN, Menteri Basuki Punya Harta Rp33 Miliar

Basuki menggantikan Bambang Susantono yang mengundurkan diri dari Kepala Otorita IKN.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Angkat Bambang Susantono Jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN
Presiden Jokowi Angkat Bambang Susantono Jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN

Bambang Susantono mendapatkan tugas baru dari Presiden Jokowi setelah mengundurkan diri dari jabatan Kepala Otorita Ibu Kota Negara (OIKN).

Baca Selengkapnya
Mundur dari Kepala Otorita IKN, Ini Sosok Bambang Susantono
Mundur dari Kepala Otorita IKN, Ini Sosok Bambang Susantono

Sebelum dilantik sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara pada 10 Maret 2022, karier Bambang sudah cemerlang

Baca Selengkapnya
Tugas Baru Bambang Susantono Setelah Diangkat Jokowi jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN
Tugas Baru Bambang Susantono Setelah Diangkat Jokowi jadi Utusan Khusus Kerja Sama IKN

Jokowi mengangkat Bambang Susantono sebagai Utusan Khusus Presiden untuk Kerja Sama Internasional Pembangunan IKN.

Baca Selengkapnya
Bank BTN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Ini Dia Susunan Terbarunya
Bank BTN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Ini Dia Susunan Terbarunya

Perubahan susunan pengurus Dewan Komisaris BTN disebabkan adanya pemberhentian dengan hormat alm Ahdi Jumhari Luddin dan M Yusuf Permana sebagai Komisaris.

Baca Selengkapnya
Kini Mundur, Bambang Susantono Pernah Curhat 11 Bulan Tak Digaji saat Jabat Kepala Otorita IKN
Kini Mundur, Bambang Susantono Pernah Curhat 11 Bulan Tak Digaji saat Jabat Kepala Otorita IKN

Semasa menjabat, Bambang rupanya pernah mengungkap soal hak keuangannya yang tersendat.

Baca Selengkapnya
Bank bjb Tetapkan Susunan Komisaris Baru Pada RUPS Luar Biasa Tahun 2024
Bank bjb Tetapkan Susunan Komisaris Baru Pada RUPS Luar Biasa Tahun 2024

RUPS LB ini diadakan dengan tujuan untuk membahas dan menyepakati perubahan susunan Dewan Komisaris Perseroan.

Baca Selengkapnya
Kepala Otorita IKN Mundur, Menteri Basuki Yakin Tak Pengaruhi Kepercayaan Investor
Kepala Otorita IKN Mundur, Menteri Basuki Yakin Tak Pengaruhi Kepercayaan Investor

Basuki justru berharap kepercayaan investor tetap tinggi kendati Bambang mundur. Sebab, IKN kini dipimpin oleh seorang menteri.

Baca Selengkapnya
Kekayaan Anindya Bakrie, Ketua Umum Kadin Versi Munaslub
Kekayaan Anindya Bakrie, Ketua Umum Kadin Versi Munaslub

Anindya mengelola sejumlah perusahaan publik dengan kapitalisasi pasar gabungan sekitar USD15 miliar.

Baca Selengkapnya
DPR Sahkan Dua Anggota Dewan Komisioner OJK yang Baru, Ini Sosoknya
DPR Sahkan Dua Anggota Dewan Komisioner OJK yang Baru, Ini Sosoknya

Setidaknya ada 7 pilar untuk memajukan industri kripto di Tanah Air.

Baca Selengkapnya