Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Janji dua pasang capres bangun ekonomi dari laut

Janji dua pasang capres bangun ekonomi dari laut Nelayan. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Dalam dialog dua pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Jokowi-Jusuf Kalla, dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) kedua pasang calon menjanjikan peningkatan ekonomi Indonesia dimulai dari sektor kelautan yang saat ini belum dimaksimalkan. 

"Saya sependapat, bahwa kita harus memperkuat konsentrasi kita dalam dunia maritim. Kita banyak kehilangan kekayaan kita. Ini sedang ramai sekarang, berapa sih kekayaan yang hilang," ujar Prabowo Subianto dalam dialog tersebut, di Jakarta, Jumat (20/6).

Dia memarkan hasil riset tim pakar ekonominya, bahwa Indonesia kehilangan dari laut setiap tahun, Rp 100 triliun."Jadi saya sangat sependapat, laut kita harus memperkuat," katanya.

Dia memastikan akan memberikan insentif pada industri kelautan terutama untuk industri yang memproses hasil laut Indonesia di dalam negeri. Pemerintah akan proaktif untuk mendorong swasta berperan besar dalam industri laut.

"Pada saat dunia swasta belum siap, ragu-ragu atau belum punya kemampuan, pemerintah harus proaktif, memberi insentif, memberi tax holiday, banyak sekali insentif yang bisa kita berikan supaya ada industri processing hasil laut, " katanya.

Jokowi-JK yang berdialog dengan Kadin seusai Prabowo-Hatta, hampir sama menjanjikan pengembangan industri kelautan nasional. Tetapi, Jokowi mengingatkan pengusaha untuk melibatkan nelayan dalam proses industri.

"Kita juga berharap pembangunan sentra perikanan kita, kemaritiman ini, melibatkan nelayan. Silakan dunia usaha membangun pabrik-pabrik pengalengan ikan misalnya, tapi libatkanlah nelayan kita, berikan mereka harga yang paling baik, sehingga mereka bisa meningkatkan produksinya," kata Jokowi.

Dia mengatakan hampir seluruh nelayan tradisional mengeluhkan mesin motor sudah 10sampai 15 tahun tidak diganti. "Ini kewajiban pemerintah," katanya. Kedepannya, dia ingin membangun Bank Agro Maritim yang khusus pembiayaan pada nelayan yang sekali melaut membutuhkan modal Rp 400 sampai Rp 1,2 juta untuk kapal yang lumayan besar.

Jokowi berjanji memberantas penangkapan ikan secara ilegal di perairan Indonesia."Yang berkaitan dengan ilegal fishing, oleh sebab itu saya dan pak JK, punya titik yang bisa melihat ilegal fishing, jadi ngegebuknya bisa tepat pada sasaran," katanya. (mdk/arr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Janji Tambah Armada Kapal: Kita Tidak Mau Orang Asing Ambil Ikan di Laut Indonesia
Prabowo Janji Tambah Armada Kapal: Kita Tidak Mau Orang Asing Ambil Ikan di Laut Indonesia

Prabowo Subianto berjanji akan menambah armada kapal Indonesia bila terpilih menjadi Presiden.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ganjar soal Giant Sea Wall: Kayaknya Pak Prabowo Memang Satu Guru dengan Saya
VIDEO: Ganjar soal Giant Sea Wall: Kayaknya Pak Prabowo Memang Satu Guru dengan Saya

Ganjar pun berkelakar dirinya dan Prabowo satu guru dalam hal giant sea wall

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Penting Jokowi untuk Luhut, Diminta Lakukan Ini dengan Prabowo
VIDEO: Pesan Penting Jokowi untuk Luhut, Diminta Lakukan Ini dengan Prabowo

Pesan tersebut berkaitan dengan pemerintahan di era Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya
Ganjar-Mahfud Ingin Wujudkan Ekonomi Biru, Begini Caranya
Ganjar-Mahfud Ingin Wujudkan Ekonomi Biru, Begini Caranya

Program ini diyakini bisa mengakselerasi ekonomi nasional, karena Indonesia punya potensi sangat besar.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dorong Tiga Hal Penting Ini di KTT AIS 2023
Jokowi Dorong Tiga Hal Penting Ini di KTT AIS 2023

Ada tiga hal yang didorong Jokowi dalam KTT AIS 2023

Baca Selengkapnya
Ganjar-Mahfud Janji Percepat Pembangunan Ekonomi Berdikari, Begini Konsepnya
Ganjar-Mahfud Janji Percepat Pembangunan Ekonomi Berdikari, Begini Konsepnya

Capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD bertekad mempercepat pembangunan ekonomi berdikari berbasis pengetahuan dan nilai tambah.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Sebelum Dipanggil Tuhan, Saya Ingin Kerja agar Kekayaan Indonesia Bisa Dinikmati Rakyat
Prabowo: Sebelum Dipanggil Tuhan, Saya Ingin Kerja agar Kekayaan Indonesia Bisa Dinikmati Rakyat

rabowo bicara keinginannya sebelum berpulang agar kekayaan alam Indonesia dinikmati seluruh rakyat.

Baca Selengkapnya
Pimpin KTT ke-20 ASEAN-India, Jokowi Minta Penyelundupan Manusia dan Narkotika Segera Diatasi
Pimpin KTT ke-20 ASEAN-India, Jokowi Minta Penyelundupan Manusia dan Narkotika Segera Diatasi

Jokowi meminta negara ASEAN dan India bekerja sama menanggulangi kejahatan maritim.

Baca Selengkapnya
Gaya Prabowo Pakai Kaos Berlayar Bareng Susi Pudjiastuti Keliling Pantai Pangandaran
Gaya Prabowo Pakai Kaos Berlayar Bareng Susi Pudjiastuti Keliling Pantai Pangandaran

Susi turut memperkenalkan Prabowo sebagai Capres Gerindra kepada nelayan di Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Jika Jadi Presiden, Ganjar Bakal Putihkan Kredit Macet Nelayan
Jika Jadi Presiden, Ganjar Bakal Putihkan Kredit Macet Nelayan

Banyak nelayan yang tidak bisa menikmati hasil jerih payahnya dari melaut karena memiliki tanggungan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Optimis ASEAN-India Punya Potensi Besar dalam Ekonomi Biru
Jokowi Optimis ASEAN-India Punya Potensi Besar dalam Ekonomi Biru

Presiden Jokowi memimpin Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-20 ASEAN-India.

Baca Selengkapnya
Jokowi Soroti Tiga Hal di Forum Indonesia Pasifik
Jokowi Soroti Tiga Hal di Forum Indonesia Pasifik

Acara ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antara negara-negara di kawasan pasifik termasuk di level parlemen.

Baca Selengkapnya