Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang laga Timnas Indonesia vs Islandia, ini 5 hal wah dari wajah baru Stadion GBK

Jelang laga Timnas Indonesia vs Islandia, ini 5 hal wah dari wajah baru Stadion GBK Stadion Baru GBK. ©2018 Istimewa

Merdeka.com - Hari ini, Presiden Joko Widodo direncanakan meresmikan Stadion Gelora Bung Karno (GBK) baru yang baru selesai direnovasi. Setelah diresmikan, Stadion GBK akan menyelenggarakan pertandingan perdana antara tim sepak bola nasional Indonesia melawan Islandia.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) telah selesai 100 persen dan siap digunakan untuk Asian Games XVIII Tahun 2018.

"Pada tanggal 14 Januari 2018 petang, Bapak Presiden direncanakan akan meresmikan stadion ini, sekaligus menyaksikan pertandingan persahabatan antara Tim Nasional Indonesia melawan Islandia," ujarnya.

Renovasi SUGBK dilakukan sejak Agustus 2016 dengan kontraktor PT Adhi Karya (Persero) Tbk dan PT Penta Rekayasa Kerjasama Operasi (KSO) dengan nilai kontrak Rp 769,7 miliar. Sementara, konsultan manajemen konstruksi adalah PT Deta Decon dan PT Multi Karadiguna Jasa KSO dengan nilai kontrak Rp 10,2 miliar. Ada pun proyek renovasi venue yang terdaftar sebagai bangunan cagar budaya ini digarap dengan jangka waktu pelaksanaan 14 bulan.

Secara keseluruhan untuk renovasi venue dan penataan kawasan GBK yang dilakukan oleh Kementerian PUPR progresnya telah mencapai 99 persen. Sebab, meskipun beberapa venue olahraga telah selesai, namun pekerjaan penataan kawasan GBK yang baru dimulai Mei 2017 masih dalam penyelesaian akhir.

"Untuk venue olahraga hampir seluruhnya sudah selesai dan akan kami usulkan diresmikan satu per satu oleh Bapak Presiden," tutup Menteri Basuki.

Khusus untuk Stadion GBK, pemerintah telah membangun sejumlah fasilitas terbaik dan mewah di dalamnya. Apa saja tampilan wah wajah baru Stadion GBK? Berikut merdeka.com akan merangkumnya untuk pembaca ketahui sebelum nikmati pertandingan malam ini.

Kualitas lampu terbaik di dunia saat ini

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mengatakan stadion utama GBK memiliki beberapa kelebihan yang berstandard internasional. Di antaranya ialah pencahayaan lampu. Di mana, ada 600 lampu untuk menerangi stadion.

"Saat ini untuk lightingnya atau pelampuannya, pencahayaannya itu the best in the world sekarang. Mungkin yang bisa mengalahkan tadi itu nanti Olympic Jepang 2020. Karena ini pas yang menang tendernya Panasonic. Itu dirutnya sendiri datang, itu 600 lampu," kata Menteri Basuki.

Pencahayaan berkekuatan 3.500 lux atau tiga kali lebih terang dari sebelumnya. Namun karena menggunakan LED lighting system, konsumsi listrik lebih hemat hingga 50 persen dari lampu konvensional dan memiliki kualitas pencahayaan tiga kali lebih baik.

Bahkan, dengan pencahayaan ini, tidak akan menciptakan bayangan. "Yang di dalam, kalau berdiri di tengah tidak ada bayangan. Semua kena cahyanya. Itu salah satu kelebihannya," jelasnya.

Sistem pencahayaan juga terintegrasi dengan sistem tata suara yang berkekuatan hingga 80 ribu watt PMPO. "Tata suara SUGBK lebih baik dari sebelumnya, sehingga pada upacara pembukaan nanti terutama saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya akan lebih dramatis," jelas Menteri Basuki.

Ruang VVIP dilindungi kaca anti penembak jitu

Daerah VVIP (very very important person) saat ini dilengkapi dengan kaca anti peluru. Kaca ini mampu menahan peluru yang dilesakan penembak jitu kaliber 7,62.Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pelaksanaan Penataan Bangunan Strategis 2, Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Kusworo mengatakan Stadion GBK baru juga dilengkapi 250 CCTV (closed-circuit television)."Sistem keamanan dilengkapi CCTV terbaik dengan spesifikasi 7K dan face recognition (pengenalan wajah)," jelas Kusworo.Sistem pengenal wajah di Stadion GBK terhubung dengan pusat data Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) dan Densus 88 Antiteror.

Rumput terbaik untuk lapangan sepak bola

Kualitas lapangan semakin baik mulai dari rumput yang digunakan merupakan rumput terbaik jenis zoysia matrella dilengkapi alat penyiram rumput otomatis hingga sistem drainase anti banjir (zero run-off). "Kualitas rumput Stadion GBK juga telah mendapatkan sertifikasi internasional. Kalau rumput imitasi digunakan di Lapangan ABC untuk latihan atau pemanasan, itupun kualitas rumput imitasi terbaik," jelas Menteri Basuki.Adhi Karya membutuhkan waktu dua bulan untuk memperbaiki sistem drainase tersebut. Serta, empat bulan untuk menumbuhkan rumput sesuai ketentuan dunia. Setiap minggu, pihak pengelola akan memberi obat dan pupuk serta dipangkas."Rumput kita menggunakan jenis Zoysia Matrella, itu sesuai standar internasional. Sistem drainase lapangan menjadi lebih cepat dengan jarak saluran dari tiap 7 meter menjadi tiap 4 meter," jelas Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pelaksanaan Penataan Bangunan Strategis 2, Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Kusworo.

Stadion makin ramah untuk penonton difabel

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pelaksanaan Penataan Bangunan Strategis 2 Ditjen Cipta, Kementerian PUPR Karya Kusworo mengatakan terdapat banyak fasilitas baru yang membuat Stadion Utama Gelora Bung Karno bakal lebih nyaman bagi masyarakat. Salah satunya, 132 kursi yang disediakan khusus untuk penonton difabel."Kita punya 132 kursi untuk difabel. Sebelum renovasi itu (kursi khusus difabel) belum ada," ungkapnya ketika dihubungi Merdeka.com.Dia menambahkan, setelah renovasi, tidak akan lagi ditemukan kursi tribun yang menggunakan kayu, melainkan kursi single seat yang mampu menahan beban hingga 250 kilogram dengan mode flip up yang akan diberi pola merah putih sebagai simbol Indonesia.Kursi flip up akan otomatis terlipat jika tidak sedang diduduki. Hal ini sesuai standard internasional untuk aksesibilitas evakuasi.Total kursi, selain untuk disabilitas, ada untuk penonton umum sebanyak 72.479 unit. Media 595 unit. VIP 1.725 unit, dan VVIP 221 unit. Stadion GBK baru juga telah dibangun 172 toilet anyar.

Disediakan WiFi

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pelaksanaan Penataan Bangunan Strategis 2, Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Kusworo mengatakan pasca renovasi terdapat banyak fasilitas yang ditambahkan pada Stadion Utama Gelora Bung Karno. Salah satunya akses internet."Ada tambahan internet. Kita Stadion Utama GBK punya internet Broadband WiFi di seluruh sisi stadion," ungkapnya kepada Merdeka.com.Konektivitas pun sudah terintegrasi sehingga dipastikan tidak ada titik buta sinyal di dalam maupun luar stadion.

 

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejarah Pembangunan Stadion GBK, Tempat Kampanye Akbar Prabowo-Gibran
Sejarah Pembangunan Stadion GBK, Tempat Kampanye Akbar Prabowo-Gibran

Pembangunan kawasan GBK bermula pada saat ASEAN Games III 1957 di Tokyo, Indonesia ditunjukan untuk menjadi penyelenggaraan Asian games IV pada tahun 1962.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Indonesia Arema: Pembangunan Sangat Cepat dengan Biaya Rp640 Miliar
Jokowi Resmikan Indonesia Arema: Pembangunan Sangat Cepat dengan Biaya Rp640 Miliar

Indonesia Arena bisa digunakan untuk event-event olahraga seperti basket, badminton, futsal, voli, hingga tempat konser dengan kapasitas besar.

Baca Selengkapnya
AFC Rilis Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi pada 15 & 19 November 2024, Digelar di Stadion GBK
AFC Rilis Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi pada 15 & 19 November 2024, Digelar di Stadion GBK

Timnas Indonesia akan bermain di SUGBK dalam dua partai kandang Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada November 2024.

Baca Selengkapnya
Rumput SUGBK Kini Siap Dukung Selebrasi Knee Slide Usai Renovasi yang Tingkatkan Kualitas Lapangan
Rumput SUGBK Kini Siap Dukung Selebrasi Knee Slide Usai Renovasi yang Tingkatkan Kualitas Lapangan

Perbaikan lapangan GBK ini menjadikannya layak untuk mendukung berbagai selebrasi, termasuk knee slide yang sebelumnya gagal dilakukan oleh Thom Haye.

Baca Selengkapnya
Pusat Pelatihan Timnas Garuda di IKN Hampir Rampung, Ini Fasilitasnya
Pusat Pelatihan Timnas Garuda di IKN Hampir Rampung, Ini Fasilitasnya

Pembangunan pusat pelatihan tim nasional Indonesia atau training center di Ibu Kota Nusantara (IKN) kini mencapai 99 persen.

Baca Selengkapnya
Harapan JIS Jadi Ikon dan Stadion Kebanggan Warga Jakarta
Harapan JIS Jadi Ikon dan Stadion Kebanggan Warga Jakarta

Polemik JIS harus segera dicari jalan keluarnya. Jangan sampai mimpi menjadi tuan rumah Piala Dunia kembali kandas.

Baca Selengkapnya
Resmikan Indonesia Arena, Kelakar Jokowi: Saya Yakin Banyak Digunakan Konser, yang Mau Silahkan Daftar
Resmikan Indonesia Arena, Kelakar Jokowi: Saya Yakin Banyak Digunakan Konser, yang Mau Silahkan Daftar

"Jadi sekarang yang mau konser silahkan segera daftar," kelakar Jokowi.

Baca Selengkapnya
Resmi dari AFC: Jadwal Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, 15 dan 19 November 2024 di GBK Jam 7 Malam
Resmi dari AFC: Jadwal Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, 15 dan 19 November 2024 di GBK Jam 7 Malam

Timnas Indonesia akan bermain di SUGBK dalam dua partai kandang Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada November 2024.

Baca Selengkapnya
Momen PDIP Puji Anies Baswedan
Momen PDIP Puji Anies Baswedan

Gembong menilai, publik seharusnya tak perlu ribut jika pemerintah akan merenovasi JIS karena Anies pun sepakat bahwa stadion tersebut adalah milik bersama.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Jawab Tudingan Politisasi JIS: Kita Sempurnakan yang Sempurna
Heru Budi Jawab Tudingan Politisasi JIS: Kita Sempurnakan yang Sempurna

Heru Budi menepis perbaikan JIS dikaitkan dengan politik.

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki: Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN Nusantara Selesai Juli 2024
Menteri Basuki: Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN Nusantara Selesai Juli 2024

Progres konstruksi infrastruktur dasar IKN Tahap 1 telah mencapai 36 persen dan seluruh kegiatan masih terjaga dari sisi jadwal pelaksanaan (on schedule).

Baca Selengkapnya
Heru Budi Ungkap Hasil Audit BPK soal Pembangunan JIS: Harus Sempurnakan Sarana Prasarana
Heru Budi Ungkap Hasil Audit BPK soal Pembangunan JIS: Harus Sempurnakan Sarana Prasarana

Pemprov DKI Jakarta tengah menindaklanjuti hasil audit BPKP tersebut.

Baca Selengkapnya