Jokowi Akan Angkat Isu Perang Dagang AS-China di KTT ASEAN ke-34
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat terbatas (ratas) persiapan kunjungan kerja Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-34 di Thailand dan G-20 Summit 2019 di Jepang. Jokowi mengatakan ada tiga isu yang akan diangkat dalam KTT ASEAN ke-34, salah satunya perang dagang AS-China.
"KTT ASEAN ke-34 di Thailand saya lihat ada isu yang perlu kita angkat. Yang pertama, kita harus mengajak negara ASEAN bersatu dalam mengantisipasi perang dagang antara AS dan Tiongkok," kata Jokowi di Kantor Presiden Jakarta, Rabu (19/6).
Menurut dia, negara-negara Asia Tenggara perlu bersatu menghadapi perang dagang agar stabilitas ekonomi di ASEAN tetap terjaga. Selain itu, Jokowi menyebut sampah laut juga merupakan isu yang penting untuk diangkat dalam KTT ASEAN ke-34.
-
Mengapa Jokowi meminta ASEAN untuk menjadikan lautan sebagai sea of cooperation? Jokowi meminta ASEAN harus mampu menjadikan lautan sebagai a sea of cooperation, bukan a sea of confrontation.
-
Kenapa Jokowi membahas Laut China Selatan? Jokowi mengatakan dirinya akan membahas upaya meredakan ketegangan di Laut China Selatan.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi? 'Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,'
-
Kenapa KTT ASEAN tahun ini penting bagi Indonesia? KTT ASEAN tahun ini akan digelar di Jakarta.
-
Bagaimana Wapres Maruf Amin melihat pentingnya kerja sama ASEAN? 'Saya menekankan pentingnya budaya kerja sama, perdamaian, dan penghormatan terhadap keberagaman sebagai landasan kekuatan ASEAN,' Persatuan dan sentralitas ASEAN, menurut Wapres, adalah kekuatan utama pendorong terciptanya perdamaian, stabilitas, dan pertumbuhan di kawasan.
-
Kenapa Jokowi rapat bahas situasi Timur Tengah? Presiden Jokowi hari ini dijadwalkan menggelar rapat khusus membahas situasi geopolitik terkini menyusul serangan Iran ke Israel yang memicu ketegangan di Timur Tengah yang dikhawatirkan berdampak terhadap Indonesia.
"Ketiga yang berkaitan dengan percepatan perdamaian di Rakhine State Myanmar. Itu tiga hal yang akan kita sampaikan di KTT ASEAN," lanjutnya.
"Kita harus melakukan persiapan sebaik-baiknya untuk rebut peluang yang ada terutama dalam rangka penguatan ekonomi negara dan kepentingan nasional kita," jelas Jokowi.
Dalam ratas kali ini, hadir sejumlah menteri kabinet kerja antara lain, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Kepala Staf Presiden Moeldoko, Mensesneg Pratikno.
Ada pula Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri ESDM Ignatius Jonan, hingga Menkominfo Rudiantara.
Sebagai informasi, KTT ASEAN ke-34 digelar pada pada 20-23 Juni 2019. KTT ASEAN ke-34 didahului dengan acara Jamuan Makan Malam dan Rangkaian Upacara Pembukaan.
Dalam pertemuan bilateral ini, akan ada Konferensi Tingkat Tinggi Kerja sama Brunei Darussalam-Indonesia-Malaysia-Philippines East ASEAN Growth Area (BIMP-EAGA). Setelah itu, KTT Kerja sama Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT).
Reporter: Lisza Egeham
Sumber: Liputan6.com
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hal tersebut diungkapkan Jokowi dalam pertemuan ASEAN-China Summit yang dihadiri Perdana Menteri China, PM Li Qiang.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Filipina.
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut, ASEAN memiliki aset kuat itu dalam memanfaatkan pertumbuhan ekonomi dan bonus demografi.
Baca SelengkapnyaPernyataan itu muncul di tengah persaingan dua kekuatan besar dunia AS dan China, untuk berebut pengaruh di Indo-Pasifik.
Baca SelengkapnyaJokowi mengajak Amerika ikut menciptakan Indo Pasifik yang damai dan stabil, melalui kerja sama konkret yang inklusif.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan ASEAN akan menjalin kerja sama dengan siapapun bagi perdamaian dan kemakmuran di kawasan.
Baca SelengkapnyaASEAN sepakat bekerja sama dengan siapapun demi perdamaian dan kemakmuran.
Baca SelengkapnyaJokowi menegaskan bahwa saat ini kesatuan ASEAN masih terpelihara dengan baik dan tak ada perpecahan.
Baca SelengkapnyaPenyelenggaraan KTT ASEAN kali ini juga dihadiri oleh para Kepala Negara.
Baca SelengkapnyaSelain itu Asean juga menjadi kawasan dengan kesempatan ekonomi terbaik mencapai 63 persen, di atas Tiongkok 12 persen, India 8 persen dalam survei.
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut ASEAN sebagai kapal besar memiliki tanggung jawab besar kepada rakyat.
Baca SelengkapnyaJokowi: Ekonomi Global Belum Pulih, Tapi ASEAN Mampu Asalkan Bersatu
Baca Selengkapnya