Jokowi Desak Pemda Ciptakan Kawasan Ekonomi di Sekitar Tol Baru
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada seluruh pemerintah daerah (pemda) untuk dapat menciptakan kawasan ekonomi di sekitar jalan nasional maupun jalan tol baru yang dibangun pemerintah pusat.
Jokowi ingin, jajaran di daerah bisa menciptakan nilai tambah dengan kehadiran ruas-ruas tol baru, seperti membangun konektivitas menuju kawasan industri dan pariwisata yang mampu menggerakkan perekonomian daerah.
"Saya sudah sampaikan kepada provinsi, kabupaten dan kota agar jalan-jalan yang sudah kita bangun ini, misalnya jalan tol ini segera dihubungkan dengan kawasan-kawasan pertanian, kawasan pariwisata, kawasan perkebunan, kawasan industri. Itu tugasnya provinsi kabupaten dan kota," ungkapnya dalam Kompas100 CEO Forum, Kamis (18/11).
-
Bagaimana Jokowi ingin tingkatkan kesejahteraan rakyat? 'Pak Joko Widodo menetapkan kebijakan akan menghentikan, menjual kekayaan kita dalam bentuk mentah dengan murah ke luar negeri,' ujar Prabowo.
-
Apa yang dibangun di wilayah perbatasan oleh Presiden Jokowi? 'Sejak hari pertama saya dilantik, saya menyampaikan, pemerintah sudah jelas menyatakan bahwa daerah-daerah perbatasan tidak boleh dilupakan karena merupakan beranda-beranda terdepan Indonesia. Seperti di mana kita berada sekarang ini, di Skouw, harus menjadi kebanggaan kita semuanya, kebanggaan masyarakat Papua, dan kebanggaan Indonesia,' ujarnya
-
Bagaimana Jokowi harap ekonomi Pohuwato berkembang? 'Semoga dengan adanya bandara ini ekonomi di Pohuwato bisa lebih berkembang lagi, muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru,' ucap Jokowi.
-
Apa yang diresmikan Jokowi? Jokowi prihatin atas dominasi impor dalam penggunaan perangkat teknologi di Indonesia, dengan nilai impor yang mencapai lebih dari Rp30 triliun. Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT), Kota Depok, Jawa Barat Selasa, (7/5).
-
Bagaimana Jokowi mendorong investasi di IKN? Jokowi juga menegaskan pentingnya dukungan investasi saat ini untuk mewujudkan visi pembangunan Ibu Kota Nusantara.'Jadi kalau mau investasi, sekali lagi, sekarang,' tegasnya.
-
Kenapa jalan tol penting bagi ekonomi Indonesia? Jokowi menilai, pembangunan jalan tol dapat menciptakan titik-titik pertumbuhan ekonomi baru selain di Jakarta atau pulau Jawa. Sehingga, biaya logistik dapat lebih murah.
Fondasi infrastruktur disebutnya jadi salah satu kunci terpenting dalam membangun peradaban. Itu sudah dicicil satu per satu lewat konstruksi jalan tol, bandara, sampai pelabuhan baru.
Selama 6 tahun masa pemerintahannya, Jokowi telah menuntaskan 1.640 km jalan tol dan 4.600 km jalan nasional baru di berbagai pelosok. Antara lain, beberapa ruas Tol Trans Sumatera, Tol Trans Jawa yang sudah tersambung dari Merak-Probolinggo, hingga jalur Pansela (Pantai Selatan Jawa).
Kemudian membangun 15 bandar udara baru dan 38 perbaikan bandara lama. Dari sektor laut dan air, rezim Jokowi juga sudah menggarap 124 pelabuhan baru serta mengkonstruksi 22 bendungan untuk menjaga ketahanan pangan nasional.
Secara target, Jokowi memproyeksikan sebanyak 65 bendungan bisa selesai terbangun sampai masa akhir jabatannya di 2024 mendatang.
"Inilah saya kira sebuah pondasi dalam jangka menengah dan panjang yang penting dalam rangka kita menapak pada kemajuan negara kita, Indonesia," ujar Jokowi.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menariknya, kisah sukses Jokowi membangun infrastruktur tak hanya terjadi di Pulau Jawa, melainkan juga luar Jawa. Sebut saja proyek Tol Trans Sumatera.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan kemanfaatan pembangunan jalan bebas hambatan itu banyak dirasakan oleh masyarakat.
Baca SelengkapnyaJokowi berpesan kepada kepala daerah setempat agar tol yang sudah dibangun bisa didesain
Baca SelengkapnyaJokowi menyebutkan pembangunan jalan tol itu merupakan sirip dari tol Trans Sumatera.
Baca SelengkapnyaTol ini merupakan koridor pendukung jalan tol trans Sumatra yang menghubungkan antara Provinsi Bengkulu dan Provinsi Sumatra Selatan.
Baca SelengkapnyaDiharapkan konektivitas dan aksesibilitas di Sulawesi Utara akan makin baik.
Baca SelengkapnyaProyek tol ini merupakan ruas tambahan dari Jalan Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam), yang memiliki 5 seksi dengan total panjang sekitar 97,27 Km.
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut empat ruas jalan tol ini memiliki panjang 35 kilometer.
Baca SelengkapnyaKedua jalan tol tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah mempercepat pembangunan infrastruktur Trans Sumatera.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan pembangunan 10 ruas jalan dan 1 jembatan dengan total panjang 50,9 kilometer telah diselesaikan
Baca SelengkapnyaPembangunan menggunakan dana desa sudah membuat jalan desa mencapai 350 ribu kilometer.
Baca SelengkapnyaJokowi pun merincikan telah membangun 366.000 km jalan desa, 1,9 juta meter jembatan desa, 2.700 km jalan tol baru, dan 6.000 km jalan nasional.
Baca Selengkapnya