Jokowi Harap Tol Pekanbaru-Bangkinang Bisa Buka Lapangan Kerja Baru

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 30,9 kilometer di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Menurut Jokowi, jalan tol ini bisa meningkatkan konektivitas dan meningkatkan daya saing produk dari Provinsi Riau.
Untuk diketahui, tol Pekanbaru-Bangkinang merupakan bagian dari jalan tol Pekanbaru-Padang yang proses pembangunannya masih berjalan. Tol ini diyakini mampu meningkatkan mobilitas masyarakat di Sumatera.
"Kita harapkan dengan jalan tol yang ada ini, kecepatan mobilitas orang barang dan jasa semakin baik sehingga menumbuhkan daya saing produk-produk yang ada di Provinsi Riau," terangnya dalam peresmian Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang, mengutip tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (4/1).
Selain meningkatnya mobilitas dan daya saing produk, Jokowi berharap ini akan menumbuhkan titik-titik penopang ekonomi baru di Provinsi Riau. Pada akhirnya mampu memberikan dampak yang positif ke masyarakat.
"Dan kita harapkan juga bisa menumbuhkan sentra-sentra ekonomi baru dan pada akhirnya nanti akan membuka lapangan kerja dan memberikan kesejahteraan kepada masyarakat," paparnya.
Informasi, panjang seksi Pekanbaru-Bangkinang adalah sepanjang 40 kilometer. Jalan tol ini juga menjadi penting karena berfungsi sebagai penyangga dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). Penggarapan jalan tol ini dilakukan oleh PT Hutama Karya (Persero).
Jokowi sendiri meresmikan jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 30,9 km. Dengan biaya yang dikeluarkan untuk pembangunan adalah Rp4,8 triliun.
Diresmikan Jokowi
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan jalan tol ruas Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang, di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Pembangunan seksi ini menelan biaya Rp 4,8 triliun.
"Dengan mengucap bismilahirrahmanirrahiim pada siang hari ini saya resmikan jalan tol ruas Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau," ujarnya seperti ditayangkan akun YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (4/1/2023).
Dia menyampaikan kalau seksi ini menjadi pelengkap dari jalan tol Pekanbaru menuju Dumai yang jumlah trafiknya sudah mencapai 8.000 kendaraan.
"Sekarang dari Pekanbaru ke Bangkinang sepanjang 30,9 km yang menghabiskan anggaran Rp 4,8 triliun," tuturnya.
Pada peresmian ini, Jokowi didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, hingga Menteri BUMN Erick Thohir.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya