Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi mau dwelling time ditekan, ini respons anak buah Rizal Ramli

Jokowi mau dwelling time ditekan, ini respons anak buah Rizal Ramli Dwelling time di Pelabuhan Tanjung Priok. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginginkan Indonesia menjadi negara yang semakin efisien guna meningkatkan daya saing dengan negara-negara lain. Salah satu yang terus ditekan menurut Presiden adalah masalah bongkar muat di pelabuhan (dwelling time).

Jokowi menilai, dwelling time di Indonesia seharusnya bisa setara dengan Malaysia, yakni tidak lebih dari 2 hari.

Deputi II Bidang Koordinasi Sumber Daya Alam dan Jasa Kemenko Bidang Kemaritiman, Agung Kuswandono berjanji bakal berusaha maksimal untuk memangkas dwelling time bersama jajaran di bawah kementerian.

"Namanya Presiden minta kita usahakan bisa makanya kita rapat untuk mencari celah mana lagi. Semua kita beresin, pre clearence deregulasi-deregulasi sudah kita bereskan, custome clearensi sudah 0,4 hari di sana sudah enggak bisa diperas lagi. Kalau diperas lagi enggak ada pemeriksaan. Post clearence juga kita bereskan," kata Agung di Kantor Menko Kemaritiman, Jakarta, Senin (14/3).

Agung menilai, masalah di Pelabuhan Tanjung Priok pun perlu diurai, terutama dari sisi infrastruktur. "Yang perlu kita bereskan di Priok infrastrukturnya Tanjung Priok itu keluar sudah macet," papar Agung.

Menurut Agung, membereskan persoalan dwelling time dan permasalahan di Pelabuhan Tanjung Priok, tidak bisa sendirian. Perlu dukungan dan kerja sama semua pihak agar masalah dwelling time segera teratasi.

"Semua kalau berusaha keras untuk memperbaiki dirinya masing-masing, jadi effort ini yang kita support perdagangan ngurangi, bea cukai perbaiki sistemnya semua bergerak, Pelindo juga memperbiki sistem pelabuhan. Tapi memang ada kondisi yang tidak bisa cepat perbaiki seperti macet, Priok sendiri sudah 'mbulet'. Perbaikinya memang harus rombak total, rombaknya tak bisa diberhentikan memang step by step," tutur Agung.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Jokowi Tiba-Tiba Ajak Ridwan Kamil Bicara Serius saat Bermalan dengan Para Menteri di IKN
VIDEO: Jokowi Tiba-Tiba Ajak Ridwan Kamil Bicara Serius saat Bermalan dengan Para Menteri di IKN

Di tengah keseruan bermalam, Presiden Jokowi tetap memanfaatkan untuk berbicara serius.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Buka Suara Panas Soal Pemakzulan Presiden Jokowi di Tahun Pemilu 2024
VIDEO: Istana Buka Suara Panas Soal Pemakzulan Presiden Jokowi di Tahun Pemilu 2024

Mekanisme pemakzulan presiden sudah diatur dalam konstitusi. Mulai dari DPR, Mahkamah Konstitusi maupun MPR.

Baca Selengkapnya
Jusuf Kalla Ogah Tanggapi Wacana Pertemuan Jokowi-Megawati: Tunggu Saja
Jusuf Kalla Ogah Tanggapi Wacana Pertemuan Jokowi-Megawati: Tunggu Saja

Politisi senior Golkar ini hanya meminta publik menunggu saja.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Sentil PNS Kerap Lembur Demi SPJ
VIDEO: Jokowi Sentil PNS Kerap Lembur Demi SPJ "Kalau Ada yang Bilang Tak Benar, Saya Kasih Sepeda"

Presiden Jokowi membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023 di Ancol, Jakarta Utara, Selasa (3/10).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Hari Pertama Jokowi Kerja di IKN, Semalam Ngaku Tak Bisa Tidur Nyenyak
VIDEO: Momen Hari Pertama Jokowi Kerja di IKN, Semalam Ngaku Tak Bisa Tidur Nyenyak

Presiden Jokowi mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) hari ini. Kesan pertamanya yaitu tidak bisa tidur nyenyak

Baca Selengkapnya
Ini Lima Negara Dikunjungi Prabowo saat Lawatan Perdana ke Luar Negeri
Ini Lima Negara Dikunjungi Prabowo saat Lawatan Perdana ke Luar Negeri

Sebelum meninggalkan Tanah Air pada Jumat besok, para menteri dititipkan peringatan agar tetap bekerja efisien selama dirinya tidak berada di Indonesia.

Baca Selengkapnya