Jokowi Soal Penataan Pariwisata Bunaken: Biar Orang Datang Langsung Bilang WOW!
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ingin agar kawasan wisata Taman Nasional Bunaken dapat didesain sejak awal, sehingga kegiatan pariwisata tidak mengganggu jalannya konservasi. Penataan dini dimaksud agar proses penataan tidak terganggu saat Bunaken mulai ramai nanti.
"Yang paling penting segera direncanakan, sehingga nanti tidak berkembang seperti yang kita lihat ini, betul-betul terdesain sejak awal, mumpung belum ramai, kalau sudah ramai sulit kita mengendalikan, klaster-klasternya harus betul-betul diatur," kata Presiden Jokowi seperti dikutip dari Antara di dermaga Taman Nasional Bunaken, Sulawesi Utara, Jumat (5/7).
Data statistik menyebutkan pada periode Mei 2017- April 2018, jumlah kunjungan wisata Bunaken mencapai 49.000 orang baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri. "Ini mau dibuat perencanaan dulu, untuk membuat klaster-klaster sehingga penduduknya di sebelah mana jelas, tempat wisatanya di mana jelas, area konservasi di mana jelas, sehingga batas-batasan itu tadi sudah saya perintahkan, fisiknya sudah terbenahi, begitu orang masuk, datang langsung 'wow' begitu loh," kata Presiden Jokowi.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi? 'Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,'
-
Di mana Taman Nasional Bunaken berada? Berbicara soal Manado, pasti tempat wisata yang banyak diketahui ialah Taman Nasional Bunaken. Sebab, keindahannya memang begitu memukau hingga ke berbagai penjuru dunia. Di lokasi ini, banyak wisatawan yang rela menunggu satu per satu untuk dapat menikmati pemandangan bawah lautnya yang eksotis.
-
Apa tujuan utama Jokowi ke Bali? Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Provinsi Bali dalam rangka menghadiri Indonesia-Africa Forum (IAF) Ke-2, pada Minggu, 1 September 2024.
-
Bagaimana Jokowi ingin UU Perampasan Aset dikawal? 'Terakhir saya titip upayakan maksimal penyelamatan dan pengembalian uang negara sehingga perampasan aset menjadi penting untuk kita kawal bersama,' ucap Jokowi.
-
Mengapa pengembangan pariwisata di Kutai Timur fokus pada konsep hijau? Terkait itu, Kabupaten Kutai Timur (Kutim) mengambil langkah dalam upaya pelestarian lingkungan dengan menggagas Proyek Perubahan (Proper) yang berfokus pada penerapan konsep ekonomi hijau di sektor pariwisata.
-
Bagaimana cara Jokowi memastikan kesiapan IKN? Presiden Jokowi menyampaikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga diagendakan pindah kantor pada waktu serupa, yakni berkisar Juni hinga Juli.'Pak Basuki Juni, Juli,' kata Presiden Jokowi di kawasan IKN, Kalimantan Timur, Kamis (29/2).
Presiden menegaskan bahwa pembenahan kawasan wisata Bunaken akan dimulai pada 2019 dan ditargetkan selesai pada 2020. Seluruh anggaran akan ditanggung pemerintah pusat. "Langsung tahun ini mulai, tahun depan kami harapkan sudah selesai. Ini kan kejar-kejaran," ungkap Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi bersama dengan Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan para menteri Kabinet Kerja mengunjungi Taman Nasional Bunaken pada hari ini sekaligus mengecek sejumlah fasilitas di kawasan wisata tersebut. Presiden juga sempat menikmati keindahan bawah air Bunaken melalui jendela kaca di dasar lambung kapal saat berada di perairan Taman Nasional Bunaken.
"Kami ingin melihat lapangan, ada sebuah potensi-potensi yang bagus, yang dipakai untuk pariwisata, tapi memang ini adalah area konservasi yang juga harus hati-hati, yang tadi saya sampaikan ke Pak Menko, Menteri PUPR ada beberapa fasilitas misalnya untuk melihat bawah laut tadi. Kapalnya mungkin dari Menteri Perhubungan juga akan ditambah," kata Presiden Jokowi.
Taman nasional Bunaken didirikan pada 1991 dan meliputi wilayah seluas 890.65 kilometer. Bunaken memiliki ekosistem terumbu karang sekitar 390 spesies ditambah sekitar 90 spesies ikan.
"Saya kira ini potensi yang baik, tapi memang harus dirawat, dijaga, jangan sampai sampah plastik masuk ke sini. Kami lihat sekarang, dulu banyak (sampah), sekarang sudah (bersih) karena rutin dari pemda selalu membersihkan sampah-sampah ini," ungkap Presiden Jokowi.
Selain Bunaken, Presiden Jokowi juga merencanakan pengembangan sejumlah daerah pariwisata di Manado lainnya. "Ya saya kira di sini, nanti terus di Likupang, satu lagi di Bitung dan Lembeh. Tiga itu saya kira jadi sebuah kekuatan di sini," ujar Presiden Jokowi.
Kunjungan ke lokasi pariwisata Bunaken ini, Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, Staf Khusus Presiden Johan Budi, dan sejumlah pejabat terkait lainnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tak seperti negara lain, kata Jokowi, Buthan tidak membuka negaranya untuk menerima turis sebanyak-banyaknya.
Baca SelengkapnyaJokowi meyakini, bila promosinya sudah bagus maka berapapun akomodasi ke Maros turis akan sanggup membayar.
Baca SelengkapnyaKebijakan yang disiapkan juga menyangkut fasilitas akomodasi pariwisata yang tidak memiliki aspek berkelanjutan.
Baca SelengkapnyaJokowi menekankan memindahkan Ibu Kota dari Jakarta ke IKN Kalimantan Timur membutuhkan waktu
Baca SelengkapnyaJokowi meminta pemerintah kota membuat perencanaan detail agar kondisi mencekam seperti di Eropa dan Amerika tidak terjadi.
Baca SelengkapnyaPengusaha swasta melirik peluang untuk menghadirkan fasilitas penunjang seperti taman rekreasi di IKN.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengajak tokoh-tokoh Bali berkumpul tanpa memandang partai, organisasi mana dan institusi untuk merumsukan pembangunan Bali ke depan.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta Bupati Alor dan Gubernur NTT menyiapkan desain untuk memaksimalkan potensi wisata di Kabupaten Alor.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, landasan pacu Nusantara Airport sudah mulus. Pembangunan bandara in ditargetkan selesai Desember tahun ini.
Baca SelengkapnyaGanjar mengapresiasi kecantikan Danau Toba dan melihat potensi besar.
Baca SelengkapnyaPariwisata Bali bukan soal jumlah kunjungan wisatawan tapi juga kualitas, kenyamanan.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta agar Kampung Nelayan Modern ini dirawat dengan baik agar hasil yang didapat nelayan tidak gagal.
Baca Selengkapnya