Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jonan soal pelantikan menteri ESDM: Saya baru dihubungi jam 11

Jonan soal pelantikan menteri ESDM: Saya baru dihubungi jam 11 Jonan dilantik jadi menteri esdm. ©2016 Merdeka.com/titin

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo resmi melantik Ignasius Jonan menjadi Menteri ESDM dan Arcandra Tahar menjadi Wakil Menteri ESDM. Jonan sebelumnya diberhentikan Jokowi dari jabatannya sebagai menteri perhubungan pada reshuffle kabinet jilid II.

Dalam pelantikan ini, Jonan mengaku baru dihubungi Jokowi sekitar pukul 11.00 WIB. Jonan mengatakan pernah bertemu Jokowi 1,5 bulan lalu, tapi hanya diskusi secara umum.

"Saya dihubungi jam 11.00 WIB tadi, pernah bertemu sekitar 1,5 bulan yang lalu tapi bicara secara umum," ucap Jonan di Jakarta, jumat (14/10).

Di tempat yang sama, Arcandra juga mengaku baru dihubungi Jokowi beberapa jam sebelum pelantikan. "Kayaknya beberapa jam sebelum ini," tegas Arcandra.

Sebelumnya, Pengamat energi dari IESR, Fabby Tumiwa mengakui sosok Jonan tidak berpengalaman di sektor energi. Jonan merupakan menteri perhubungan sejak 27 Oktober 2014 hingga di reshuffle oleh Jokowi digantikan oleh Budi Karya Sumadi pada tangga 27 Juli 2016. Jonan juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2009 hingga 2014.

Meski demikian, Fabby mengatakan Jokowi tidak sembarangan mengangkat Jonan jadi menteri ESDM. Jokowi menginginkan Jonan melakukan reformasi di tubuh ESDM seperti yang sudah dia lakukan di PT KAI dan Kementerian Perhubungan.

"Saya kira yang dilakukan presiden sekarang cuma mengakomodasi beberapa kepentingan. Pertama itu reformasi ESDM berarti presiden perlu orang yang memang punya kemampuan bagus, tidak punya konflik kepentingan. saya kira satu hal yang diinginkan presiden," kata Fabby ketika dihubungi merdeka.com di Jakarta, Jumat (14/10).

Fabby menilai, Jonan memiliki integritas dan kredibilitas yang bersih, jujur, dan berani melakukan perubahan. Salah satu contohnya, Jonan berani menghukum maskapai Lion Air beberapa waktu lalu karena kasus bagasi.

"Memang tidak punya pengalaman di sektor energi. Tapi kita lihat dari sisi integritas dan kredibilitas bersih, jujur, berani lakukan perubahan. Di perhubungan Pak Jonan berani melawan Lion Air. Saya lihat dia orang yang berani dan integritas. Selain itu, Jonan tidak ada kepentingan, dan mungkin dia diharapkan oleh presiden bisa menyelesaikan persoalan di ESDM."

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Isi Pertemuan Presiden Jokowi dan Ketum Nasdem Surya Paloh di Istana Usai Reshuffle Kabinet
VIDEO: Isi Pertemuan Presiden Jokowi dan Ketum Nasdem Surya Paloh di Istana Usai Reshuffle Kabinet

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara Jakarta, Senin 17 Juli 2023.

Baca Selengkapnya
Jiwa Besar Yassona Laoly Sisa Dua Bulan Dicopot Sebagai Menteri, Ungkap Percakapan Serius dengan Jokowi
Jiwa Besar Yassona Laoly Sisa Dua Bulan Dicopot Sebagai Menteri, Ungkap Percakapan Serius dengan Jokowi

Sebelum dicopot sebagai Menkumham, Yassona mengungkap bahwa dirinya telah dipanggil oleh Jokowi. Keduanya melakukan percakapan serius.

Baca Selengkapnya
Usai Satu Jam Berbincang Serius dengan Jokowi, Syahrul Yasin Limpo Tinggalkan Istana
Usai Satu Jam Berbincang Serius dengan Jokowi, Syahrul Yasin Limpo Tinggalkan Istana

Pertemuan Jokowi dengan SYL berlangsung sekira satu jam.

Baca Selengkapnya
Johan Budi Menghadap Jokowi Hampir 1 Jam di Istana, Bahas Apa?
Johan Budi Menghadap Jokowi Hampir 1 Jam di Istana, Bahas Apa?

Johan Budi bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Surya Paloh di Istana Lebih dari Satu Jam, NasDem: Tak Bahas Reshuffle
Jokowi Bertemu Surya Paloh di Istana Lebih dari Satu Jam, NasDem: Tak Bahas Reshuffle

NasDem hanya memastikan, pertamuan keduanya sebagai bentuk silaturahmi.

Baca Selengkapnya
Alasan Sidang Putusan Dugaan Pelanggaran Etik Johanis Tanak Ditunda Pekan Depan
Alasan Sidang Putusan Dugaan Pelanggaran Etik Johanis Tanak Ditunda Pekan Depan

Seharusnya, sidang putusan dugaan pelanggaran etik Johanis Tanak digelar hari ini secara terbuka.

Baca Selengkapnya
Datangi Istana, Bahlil dan Rosan Ajak Pengusaha Temui Jokowi
Datangi Istana, Bahlil dan Rosan Ajak Pengusaha Temui Jokowi

Bahlil dan Rosan enggan membeberkan soal pertemuan dengan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Menengok Momen Gowes dan Makan Gudeg Bareng Jokowi di Yogya Sebelum AHY Akhirnya Masuk Kabinet
Menengok Momen Gowes dan Makan Gudeg Bareng Jokowi di Yogya Sebelum AHY Akhirnya Masuk Kabinet

AHY akan memimpin rapat perdana di Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional, besok.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Tiba-Tiba Panggil Eks Mentan Amran Sulaiman ke Istana, Ini yang Dibahas
Presiden Jokowi Tiba-Tiba Panggil Eks Mentan Amran Sulaiman ke Istana, Ini yang Dibahas

Amran menyebut sudah beberapa kali dipanggil Jokowi untuk berdiskusi sejumlah hal.

Baca Selengkapnya