Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kebijakan Pelonggaran Mobilitas Buat Okupansi Hotel Daerah Wisata Meningkat

Kebijakan Pelonggaran Mobilitas Buat Okupansi Hotel Daerah Wisata Meningkat Ilustrasi hotel. ©Shutterstock/Joan Quevedo Fle

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), Maulana Yusran mengatakan okupansi hotel secara nasional mengalami perubahan sejak pemerintah memberikan kebijakan pelonggaran mobilitas. Terutama didorong dengan kebijakan bebas karantina dan bebas visa on travel.

"Ada penambahan wisatawan dan penerbangan (dari kedatangan wisman), ini nilai plusnya bisa dilihat di Bali dan Bintan," kata Maulana saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Senin (21/3).

Namun, peningkatan terjadi kurang signifikan. Mengingat saat ini baru kuartal pertama tahun 2022. Di mana biasanya memang bukan musim liburan.

"Sekarang ini masih kuartal pertama, ini pasti okupansi rendah, apalagi menjelang bulan puasa jadi memang low season buat pariwisata," kata dia.

Musim kenaikan wisatawan atau perjalanan bisnis biasanya terjadi menjelang pertengahan tahun maupun di akhir tahun. Terutama tahun ini diperkirakan akan ada peningkatan pergerakan masyarakat pada kuartal ketiga karena ada momentum libur lebaran.

"Di kuartal kedua ini ada lebaran dan itu banyak kegiatan di sana," kata dia.

Hanya saja, peningkatan tersebut diperkirakan kurang maksimal. Sebab saat ini frekuensi penerbangan ke sejumlah daerah mengalami penurunan. Hal ini terjadi karena sejumlah operator penerbangan yang menarik pesawatnya melayani rute-rute tertentu. Sehingga tujuan wisata atau perjalanan bisnis bisa mengalami penurunan.

"Jadi setiap tujuan juga berkurang, sedangkan transportasi udara ini juga penting buat pergerakan orang. Khususnya buat kita yang negara kepulauan, ini jadi tantangan baru kami," kata dia.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Data BPS: Minat Masyarakat Naik Pesawat Belum Tinggi
Data BPS: Minat Masyarakat Naik Pesawat Belum Tinggi

BPS menjabarkan ada dua faktor penumpang pesawat rendah, padahal maskapai tidak menaikkan harga tiket.

Baca Selengkapnya
Ini Tren Baru Wisatawan yang Datang Berlibur ke Yogyakarta
Ini Tren Baru Wisatawan yang Datang Berlibur ke Yogyakarta

Singgih mengaku telah mengumpulkan para pelaku pariwisata agar memberikan pelayanan terbaik bagi para pengunjung dengan menerapkan harga sesuai standar.

Baca Selengkapnya
Hotel-Hotel di Bogor Laris Manis Saat Jalur Puncak Macet Parah
Hotel-Hotel di Bogor Laris Manis Saat Jalur Puncak Macet Parah

Lonjakan kunjungan hotel sudah terlihat sejak hari pertama libur, yaitu Sabtu (14/9).

Baca Selengkapnya
Jumlah Wisatawan ke Sumatera Barat Anjlok 22 Persen Akibat Bencana
Jumlah Wisatawan ke Sumatera Barat Anjlok 22 Persen Akibat Bencana

Sementara itu, Dinas Perhubungan Sumbar akan melakukan pengawasan terhadap bus pariwisata sehingga wisatawan bisa merasa aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya
Dukung Pariwisata, Begini Cara Pemkab Gunungkidul Tingkatkan Infrastruktur
Dukung Pariwisata, Begini Cara Pemkab Gunungkidul Tingkatkan Infrastruktur

Kondisi pariwisata di Gunungkidul mulai membaik selepas masa pandemi

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024
Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024

Ada dua faktor yang menjadi penyebab jumlah penumpang pesawat dan kapal menurun.

Baca Selengkapnya
Tarif PPN Bakal Naik 12 Persen di 2025, Sandiaga Uno: Tak Berdampak ke Sektor Pariwisata
Tarif PPN Bakal Naik 12 Persen di 2025, Sandiaga Uno: Tak Berdampak ke Sektor Pariwisata

Pemerintah akan mendengarkan berbagai masukan yang ada dari para pengusaha saat kenaikan tarif mulai diterapkan.

Baca Selengkapnya
Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya
Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya

Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Turun Pada Maret 2024, Ternyata Ini Penyebabnya

Baca Selengkapnya
Ada 1,07 Juta Turis Asing Liburan ke Indonesia di September 2023
Ada 1,07 Juta Turis Asing Liburan ke Indonesia di September 2023

Secara tahunan jumlah wisman yang datang ke Indonesia mengalami kenaikan 52,76 persen (yoy).

Baca Selengkapnya
Kemenhub Catat Ada 1,4 Juta Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodebatek H-5 Lebaran
Kemenhub Catat Ada 1,4 Juta Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodebatek H-5 Lebaran

Kemenhub merinci jumlah kendaraan yang keluar Jabodetabek sebanyak 753.487 kendaraan dan 1.506.974 orang.

Baca Selengkapnya
Hotel di Bali Nyaris Penuh Saat Libur Natal, Okupansi Tahun Baru Diprediksi Tembus 100%
Hotel di Bali Nyaris Penuh Saat Libur Natal, Okupansi Tahun Baru Diprediksi Tembus 100%

Diprediksi, persentase ini akan terus meningkat jelang tahun baru 2024 nanti.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Prediksi 1,42 Juta Orang Bakal Mudik Lebaran Naik Kereta Cepat Whoosh
Kemenhub Prediksi 1,42 Juta Orang Bakal Mudik Lebaran Naik Kereta Cepat Whoosh

Kementerian Perhubungan memprediksi sebanyak 1,42 juta orang akan memilih mudik lebaran menggunakan Kereta Cepat Whoosh.

Baca Selengkapnya